Kamis/6 September; Gubernur & Wagub NTT Tiba di Kupang

Loading

Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Usai dilantik sebagai Gubernur & Wakil Gubernur NTT periode 2018-2023 oleh Presiden Jokowi di Istana Negara, Rabu/5 September 2018 pukul 10.00 Wib, Viktor Laiskodat dan Josef Nai Soi bertolak kembali ke Kota Kupang-Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis/6 September 2018.

Informasi yang diperoleh gardaindonesia.id dari Kepala Biro Humas Setda NTT, Semuel Pakereng, menyebutkan, Wakil Gubernur NTT, Josef A. Nai Soi akan tiba lebih dahulu di Bandara El Tari Kupang pukul 06.30 Wita menggunakan pesawat Batik Air.

“Wakil Gubernur dan Ibu beserta rombongan akan tiba di Bandara El Tari Kupang, pukul 06.30 wita, menumpang pesawat Batik Air dan selanjutnya menuju rumah pribadi Yoseph Nai Soi di Liliba, “jelas Samuel.

Tambah Samuel, “Selanjutnya Bapak Gubernur NTT dan Ibu beserta rombongan akan tiba di Bandara El Tari Kupang pada pukul 12.00 wita. Gubernur NTT dan Ibu serta rombongan diterima dengan Natoni Helong, Pengalungan dan Tarian.“

“Acara dilanjutkan dengan makan siang di ruang VIP bandara, setelah makan, rombongan menuju Dermaga Namosain untuk selanjutnya menuju Dermaga Hansisi Semau. Acara selanjutnya adalah acara syukuran di Semau yang diatur tersendiri oleh keluarga, “pungkas Kabiro Humas Pemprov NTT.

Menurut rencana, Penjabat Gubernur Ntt-Robert Simbolon, Sekda Prov NTT dan Asisten 3 akan menjemput langsung Gubernur dan Wakil Gubernur NTT. (+rb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *