Tarian Ofa Langga dari Jemaat Talitakumi Sambut Pawai Paskah 2019

Loading

Kota Kupang-NTT, Garda Indonesia | Pdt Ven Makunimau Gembala Gereja GMIT Talitakumi Pasir Panjang dan 37 orang Jemaat membawakan Tarian Adat dari Pulau Rote, dengan mengenakan pakaian adat berupa perpaduan baju putih, sarung/kain tenun ikat dan dilengkapi Topi Ti’ilangga (laki-laki) dan Bulan Sabit (perempuan) menambah semarak Pawai Paskah 2019

Tarian Ofa Langga menjadi tarian pembuka dan penyambut para peserta Pawai Paskah 2019 yang dilepas oleh Wagub NTT Josef Nae Soi di depan Alun-alun Rumah Gubernur pada Senin, 22 April 2019 pukul 15.00 WITA dengan rute Jalan El Tari-jalan Sudirman- Jalan Moch Tari-jalan Urip sumoharjo- Jalan A Yani-tiba di garis finish di Jalan Timor Raya di depan Gereja Talitakumi Pasir Panjang pada pukul 19.15 WITA

Selain Tarian Ofa Langga juga ditampilkan Tarian Kebalai, Foti dan dalam menyambut prosesi pawai paskah 2019 yang berjumlah 63 peserta dengan iring-iringan mobil yang telah dihias dengan ornamen paskah dan telah disesuaikan dengan tema Prosesi Salib, Adam dan Hawa hingga Yesus Naik Ke Surga

Penari dari Jemaat Talitakumi Pasir Panjang berpose sebelum tampil

Barisan Pemandu sebagai peserta pertama dengan pengawalan voureijders dan mobil patwal Polres Kupang Kota tiba di garis finish disambut oleh Wakil Wali Kota Kupang, dr Herman Man dan didampingi oleh Pj Sekda, Yos Rera Beka, Kadis Kesehatan dr Ari Widjana dan Anggota DPRD Kota Kupang, Adrianus Talli di depan Gereja Talitakumi Pasir Panjang

Yang menarik dari adalah saat Pengurus Pemuda Klasis Semau menampilkan fragmen Prosesi Jalan Salib dan dipadukan dengan Tarian Titi Lena Lai, semua penonton yang memadati areal di depan Gereja Talitakumi Pasir Panjang dibuat terkesima

Selain itu, Tarian Etnis dari Klasis Amanatun Utara dan Tarian Bonet dan Natoni dari Klasis Kuanfatu menambah semarak Prosesi Paskah 2019

Anak-anak, remaja, orang tua hingga lansia turun ke jalan dan memadati areal sepanjang rute Pawai Paskah 2019, saling berdesakan dibawah pengawalan aparat keamanan dan panitia

Dengan semangat kemenangan, para peserta Pawai Paskah 2019 satu demi satu memasuki garis finish hingga sekitar pukul 23.15 WITA.

Penulis dan editor (+rony banase)