Pilkada Belu 2020, DPW PPP NTT Siap Bawa Rekomendasi DPC ke DPP

Loading

Belu-NTT, Garda Indonesia | Dalam rangka persiapan untuk turut berpartisipasi dalam perhelatan politik Pemilihan Kepala Daerah Belu pada September 2020 (Pilkada 2020) mendatang, DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi NTT masih menunggu rekomendasi dari DPC Belu beserta kelengkapan administratif para bakal calon bupati/ wakil bupati agar dibawa ke pusat untuk diterbitkan Surat Keputusan (SK).

“Saya pastikan SK dalam satu minggu terakhir setelah kegiatan ini selesai, SK dari DPP sudah bisa dipegang oleh bakal calon siapa yang akan kami usung sebagai bentuk komitmen kami untuk bergerak cepat dan sosialisasi lebih cepat dan mendapatkan kepastian hukum dari proses yang kita lalui,” ungkap Ketua DPW PPP Provinsi NTT, Djainudin Lonek kepada wartawan usai kegiatan pemaparan visi misi para bakal calon bupati/ wakil bupati Belu di Ballroom Hotel Matahari Atambua pada Sabtu, 11 Januari 2020.

Djainudin Lonek mengatakan, DPC PPP Kabupaten Belu telah melakukan beberapa tahapan mulai dari proses penjaringan bakal calon hingga hari ini, melakukan penyaringan lewat sebuah mekanisme normatif organisasi sebagai sebuah instrumen yang dihadirkan oleh ART, yaitu Musyawarah Kerja Cabang Khusus yang membahas tentang Calon Kepala Daerah yang akan diusung partainya PPP.

“Semua, kita sudah lalui tahapan bersama, baik itu pemaparan visi dan misi maupun fit and proper test bersama Sahabat Jilid II dan AT-AHS,” jelas Djainudin.

Pantauan wartawan, Bakal Calon Bupati/ Wakil Bupati Belu yang hadir saat itu, pasangan bakal calon Sahabat Jilid II Wilibrodus Lay- JT Ose Luan dan pasangan bakal calon AT- AHS yang diwakili oleh Aloysius Haleserens. Sedangkan, Agus Taolin berhalangan hadir. (*)

Penulis (*/HH)
Editor (+rony banase)