Cegah Covid-19, Ketua Partai PSI Belu Bagi 1.000 Masker

Loading

Belu- NTT, Garda Indonesia | Turut berpartisipasi mendukung pemerintah dalam upaya memutuskan mata rantai penyebaran Corona Virus Desiase 2019 (Covid-19), maka Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Yohanes Siku membagi 1.000 masker kepada masyarakat di Dusun Kimbana, Desa Bakustulama, Kecamatan Tasifeto Barat, pada Senin 27 April 2020.

Pantauan Garda Indonesia di lokasi, masker-masker itu dibagikan langsung oleh Ketua PSI kepada setiap warga yang hadir di kediamannya dan didampingi oleh Sekretaris PSI, Marcelino S. Cardoso.

“Ini merupakan sebuah bentuk kepedulian dari partai Solidaritas Indonesia terhadap masyarakat yang mengalami dampak Covid- 19. Yang kita khawatirkan bukan karena penyakit ini tidak bisa disembuhkan, tetapi soal penyebaran virus Corona yang sangat cepat dan masif,” ungkap mantan Kepala Desa Lawalutolus dua periode itu.

Anis, demikian sapaan akrabnya menuturkan, kegiatan yang digelar tersebut sebagai bentuk upaya meminimalkan penyebaran Covid- 19 dalam tindakan konkret, dengan memberikan masker pengaman kepada masyarakat, sehingga Covid- 19 ini bisa cepat berakhir.

Covid-19 ini, sambung mantan Ketua pembina PSI Kabupaten Belu itu, telah menimbulkan banyak dampak tak terduga bagi kehidupan masyarakat luas.

“Kita ibadah saja di rumah, apalagi mau cari makan minum? ‘Kan kasihan dengan warga yang terpaksa berhenti sejenak dengan kesibukan mencari nafkah sehari- hari. Tidak semua orang siap dan mampu menghadapi kondisi seperti ini. Karena itu, PSI tidak tinggal diam dengan situasi sesulit ini,” tegas petarung Pileg 2019 lalu itu.

Beliau juga menghimbau bagi setiap orang untuk benar-benar menyadari bahaya pandemik Covid- 19 ini dengan selalu menggunakan masker ketika bepergian ke luar rumah, sehingga bisa terhindar dari penyebaran Virus Corona.

“Kami, PSI tidak memberi dari kelebihan, melainkan dari kekurangan kami. Karena itu, kami minta saudara- saudara yang berkelebihan bisa turut memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) sesuai anjuran pemerintah. Apa yang bisa kita lakukan ya, kita lakukan sejauh kita bisa”, ulasnya menambahkan.

Turut hadir dalam aksi sosial itu, sejumlah perangkat desa Bakustulama. Ketua RT 02, Dusun Kimbana, Manuel Pacheco menyampaikan ucapan terima kasih berlimpah kepada Ketua PSI Belu yang mempunyai kepedulian terhadap keterbatasan masyarakat sekitar, khususnya warga Desa Bakustulama.

“Ini tindakan nyata melawan Covid- 19 bersama masyarakat Desa Bakustulama. Kami merasa, aksi hari ini sebagai salah satu tindakan positif untuk memberi contoh kepada setiap orang agar selalu memakai masker ke mana pun pergi, karena di mana- mana pasti kontak dengan sesama,” saran salah satu tenaga ASN di Kantor Kecamatan Tasifeto Barat itu. (*)

Penulis (*/HH)
Editor (+rony banase)