Wakil Wali Kota Kupang dan Istri Sembuh Covid-19, Termasuk Anak dan Ajudan

Loading

Kota Kupang, Garda Indonesia | “Kami ada 8 (delapan) orang telah dinyatakan sembuh dari Covid-19 yaitu istri, anak, staf, yang bantu di rumah dan sopir,” ucap Wakil Wali Kota Kupang, dokter Herman Man kepada Garda Indonesia pada Senin sore, 1 Februari 2021.

Dari 8 orang yang dinyatakan positif Corona, terang dr. Herman Man, terdapat  3 (tiga) orang memiliki penyakit penyerta yakni saya, istri, dan anak. “Hari ini kami dinyatakan sembuh dan bebas dari Covid-19. Dua orang yang dirawat di rumah sakit yakni ibu dan anak nona. Hari ini mereka telah keluar dari rumah sakit,” ungkapnya.

Meskipun saya positif, ungkap dr. Herman Man, telah berusia 71 tahun dan memiliki kormobid (penyakit penyerta, red), namun Tuhan memberikan daya tahan tubuh yang tinggi sambil menerapkan isolasi mandiri yang ketat. “Saya melakukan isolasi mandiri di rumah untuk membuktikan ke publik di Kota Kupang bahwa apa yang saya buat ini dapat membuahkan hasil,” ucapnya.

Dokter Herman Man juga menyampaikan kunci agar cepat sembuh adalah tidak stres. “Hari pertama, saya agak stres, namun saya tuangkan di dalam doa, kemudian menonton youtube yang berkonten lucu yang akhirnya memicu saya euforia,” bebernya.

Selain itu, tandas dokter Herman Man, ia juga mengonsumsi Vitamin dan bawang putih, madu, dan kumur air garam setiap pagi selama 10 (sepuluh) hari saat isolasi mandiri di rumah.

Penulis, editor dan foto (+roni banase)