Jelang HUT Ke-76 Bayangkara, Polres TTS Helat Aneka Kegiatan

Loading

SoE, Garda Indonesia | Kepolisian Resor (Polres) Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), menghelat olahraga bersama berupa jalan santai dan mengadakan berbagai lomba untuk memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-76 Bayangkara, bertempat di Mako Polres TTS pada Jumat, 24 Juni 2022.

Pantauan Garda Indonesia, jalan santai mengambil titik start dari Mako Polres TTS, menuju Kodim 1621 TTS, ke arah GOR Nekmese, Simpang Tiga Segera, menuju SMKN 2 Soe dan finis di Mapolres TTS. Kegiatan ini dipusatkan di lapangan Mako Polres TTS dirangkai dengan lomba balap karung, makan kerupuk bagi anak-anak dan tarik tambang antar anggota Polres TTS. Juga tersedia nomor undian dengan berbagai macam hadiah seperti sepeda, kulkas, TV, helm, jas hujan dan hadiah lainnya.

Kapolres TTS, AKBP. I Gusti Putu Suka Arsa, S. I. K saat diwawancarai oleh awak media mengatakan selain jalan santai dan senam bersama Pemda TTS, juga telah  dilaksanakan berbagai kegiatan dalam rangka merayakan HUT ke-76 Bhayangkara.

”Hari ini kita laksanakan kegiatan bersama, memperingati HUT ke-76 Bhayangkara. Ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan yaitu jalan santai dan senam bersama dengan unsur Pemda, TNI, Kejaksaan Negeri TTS, Pengadilan Negeri TTS, Insan PERS, BUMD, BUMN dan unsur lainnya,” kata Kapolres TTS, AKBP I Gusti Putu Suka Arsa, S. I. K kepada wartawan pad Jumat, 24 Juni 2022.

Lebih lanjut Kapolres mengungkapkan kegiatan yang sudah dilaksanakan oleh Polres TTS yakni donor darah, vaksinasi, anjangsana, dan membersihkan tempat ibadah dan puncaknya adalah syukuran.

Kapolres TTS berharap di usia yang ke -76 Polri semakin maju, presisi, bisa melayani masyarakat dengan baik.(*)

Penulis (*/Daud Nubatonis)

Editor (+roni banase)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *