Hanya di Bali, Nyepi 2025 Pemprov Bali Stop Data Internet

Loading

Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) juga sudah mengumumkan mengenai pembatasan jaringan internet serta siaran televisi dan radio di Bali tersebut.

 

Denpasar | Pemprov Bali memanfaatkan layanan short massage service (SMS) untuk menyampaikan informasi terkait pembatasan layanan data seluler dan internet protocol television (IPTV [layanan televisi yang menggunakan jaringan internet untuk mengirimkan konten video dan audio]) pada Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 06:00 Wita hingga Minggu, 30 Maret 2025 pukul 06:00 Wita.

Langkah ini selaras dengan surat Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Bali Nomor: B.14.400.8.2.3/1380/IKP/D.KOMINFOS tanggal 19 Februari 2025 mengenai penghentian layanan data seluler dan tidak mendistribusikan siaran televisi pada Nyepi Tahun BaruÇaka 1947.

Dilansir dari tirto.id, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfos) Provinsi Bali mengungkapkan bahwa layanan internet dan penyiaran akan dibatasi selama 24 jam pada hari raya Nyepi.

Pembatasan data seluler dan IPTV pada saat Nyepi sudah diserukan dalam seruan bersama tentang Pelaksanaan Rangkaian Hari Suci Nyepi Tahun Saka 1947 yang ditandatangani oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Bali dan Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Bali.

Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) juga sudah mengumumkan mengenai pembatasan jaringan internet serta siaran televisi dan radio di Bali tersebut. Komdigi bersedia memenuhi permintaan Pemprov Bali untuk menyetop layanan telekomunikasi dan penyiaran selama Nyepi berlangsung.

“Dibatasi di Bali. Hanya di Bali. Itu yang dimohonkan kepada Komdigi, mengenai penyedia jasa seluler untuk mematikan data seluler, serta layanan penyiaran radio dan televisi untuk tidak bersiaran selama Nyepi,” kata Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Anak Agung Ngurah Bagus Aryana, mewakili Kepala Diskominfos, Gede Pramana, kepada Tirto di kantornya pada Selasa, 25 Maret 2025.

Sumber (*/tirto.id+ragam)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *