Masyarakat Karo Bangga Irjen Pol Nico Afinta Jabat Kapolda Kalsel

Loading

Medan, Garda Indonesia | Irjen Pol Nico Afinfa dipercaya menjabat Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan yang sebelumnya menjabat Staf Ahli Sosial Politik (Sahlisospol) Kapolri.

Penunjukan jabatan itu berdasarkan keputusan telegram Kapolri ST/1337/V/KEP/2020 tertanggal 1 Mei 2020. Diketahui, putra asli Karo itu mengganti Irjen Pol Yazid Fanani yang dipercaya menjabat Ketua STIK Lemdiklat Polri.

Pengangkatan Nico Afinta sebagai Kapolda Kalimantan Selatan itu pun mendapat apresiasi dari masyarakat Karo. Salah satunya disampaikan DPD Organisasi Pencipta Lagu Karo se-Indonesia (OTAROSE) Medan Deliserdang.

Melalui Sekretaris DPD OTAROSE Medan Deliserdang, Sastroy Bangun Ssos, mengaku bangga atas keberhasilan Nico Afinta menjadi orang nomor satu di jajaran Polda Kalimantan Selatan.

“Semoga Bapak Nico Afinta dapat menjalankan tugasnya sebagai Kapolda Kalsel dengan baik,” ujarnya, pada Minggu 3 Mei 2020.

Sastroy berharap, Nico Afinta dapat membantu masyarakat, para seniman Karo baik yang berada di Kota Medan maupun Kalsel di tengah kondisi sulit karena pandemi Corona. “Saya yakin jenderal bintang dua putra asli Karo ini mampu menjadi anak beru (pelayan-red), pengayom, kepada seluruh masyarakat,” harapnya.

Senada, disampaikan tokoh masyarakat Karo dan juga Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting, turut merasa bangga kepada Irjen Pol Nico Afinta atas jabatan menjadi Kapolda Kalsel. “Saya sudah lama kenal dengan Irjen Pol Nico Afinfa sewaktu menjabat Kapolresta Medan. Ia dikenal tegas dalam menjalankan tugas,” akunya.

“Oleh karena itu saya berharap setelah dilantik dan menjabat sebagai Kapolda Kalsel mampu amanah dalam menjalankan tugas,”pungkasnya.(*)

Sumber berita dan foto (*/Leodepari)