Kerja Sama Bank NTT & MPM Motor, Dapat Motor Saat Beli Rumah di Sejahtera Land

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Di era tatanan normal baru atau new normal, saat membeli rumah di kawasan Perumahan Sejahtera Land Oetalu, Desa Penfui Timur, Kabupaten Kupang, bakal memperoleh hadiah langsung 1 (satu) unit sepeda motor. Demikian penyampaian CEO Sejahtera Group, Bobby Lianto, MBA. dalam sesi konferensi pers pada Sabtu, 27 Juni 2020 di Dealer MPM Kupang.

Dalam kesempatan tersebut, didampingi oleh Kepala Bank NTT Cabang Oelamasi, Boy Nunuhitu dan PIC MPM Motor, Kadek Adi; Bobby menyampaikan “Program Beli Rumah Dapat Motor” merupakan Promo New Normal. “Promo ini untuk menyambut masa new normal,” terangnya.

Kerja Sama Sejahtera Group, Bank NTT, dan MPM Motor merupakan promo di era normal baru selama Juli 2020 dengan menyediakan 10 (sepuluh) unit hadiah langsung sepeda motor yang dapat diperoleh dengan pembelian rumah secara secara kredit. “Khusus pembelian rumah secara kredit digunakan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) Bank NTT untuk rumah bersubsidi,” urainya sembari menambahkan bahwa khusus kredit rumah pertama dan total gaji pemohon maksimal Rp.8 Juta per bulan [total gaji suami dan istri]

“Tahap awal, kami siapkan 10 (sepuluh) unit sepeda motor Honda Revo Fit. Konsumen hanya membayar uang muka Rp.15.080.000,- (lima belas juta delapan puluh ribu rupiah) dan memperoleh hadiah langsung sepeda motor senilai Rp.16.600.000,- (enam belas juta enam ratus ribu rupiah),” ungkap Bobby.

Syarat utama untuk memperoleh hadiah langsung sepeda motor, urai Bobby, wajib sudah akad atau pengajuan kredit perumahan telah disetujui oleh Bank NTT. “Program ini merupakan kerja sama dengan Bank NTT Oelamasi dan MPM Motor Kupang,” terangnya.

CEO Sejahtera Land, Bobby Lianto (tengah) didampingi Kepala Bank NTT Cabang Oelamasi, Boy Nunuhitu dan Kadek Adi PIC MPM Motor Kupang (kiri)

Selain itu, urai Bobby, angsuran per bulan sebesar Rp.1.100.000,- (satu juta seratus ribu rupiah) dan dibayar selama 20 tahun.“

Bobby pun menambahkan, jika konsumen tak ingin mengambil hadiah langsung sepeda motor, maka diberikan dua opsi yakni dapat mengubah tipe sepeda motor lain dengan membayar atau menambahkan nilai kurang dan atau tidak mengambil hadiah langsung sepeda motor, maka cukup membayarkan uang muka pembayaran rumah sebesar Rp.6.000.000,- (enam juta rupiah) yang langsung disetorkan ke rekening Bank NTT.

Sementara, Kepala Bank NTT Cabang Oelamasi, Boy Nunuhitu menyampaikan bahwa program beli rumah berhadiah langsung sepeda motor berlaku khusus di Juli 2020 dan khusus hanya di Bank NTT Oelamasi karena lokasi Perumahan Sejahtera Land berada di Kabupaten Kupang.

“Kondisi akad di Juli 2020 di era New Normal,” ungkapnya sembari menyampaikan Bank NTT turut serta memberikan fasilitas rumah layak huni kepada masyarakat NTT.

Selain itu, imbuh Boy, Bank NTT juga telah bekerja sama dengan DPD REI pada Kamis, 25 Juni 2020 di Lantai 5 Bank NTT. “Untuk 2 tahun pertama bunga sebesar 6,75 persen dan 3 tahun berikutnya dengan bunga 8,75 (subsidi 5 tahun) yang diperoleh masyarakat,” ungkapnya.

PIC MPM Motor, Kadek Adi menyampaikan rasa bahagia karena dapat bekerja sama dengan Bank NTT dan Sejahtera Land. MPM Motor, urai Kadek, sebagai dealer resmi Honda di wilayah Kupang-NTT turut meningkatkan gairah ekonomi. “Sepeda Motor Honda Revo Fit sudah terbukti irit dan bandel, dan harga jual tinggi. Semoga kerja sama ini dapat berlanjut,” tandasnya.

Penulis, editor dan foto (+rony banase)