PKKMB Institut Pendidikan SoE Bina 401 Mahasiswa Baru

Loading

SoE | Institut Pendidikan SoE (IPS), menghelat pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru (PKKMB) tahun 2024, bagi 401 orang mahasiswa baru dengan tema “wujudkan mahasiswa berkarakter cerdas dan mandiri untuk menjawab tantangan revolusi industri 5.0”, selama 3 (tiga) hari pada tanggal 29—31 Agustus 2024 bertempat di kampus IPS.

Pada saat itu, Rektor IPS Ared J. Billik, S.T., M.Si. menyampaikan tujuan PKKMB untuk menyiapkan mahasiswa baru melewati proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa dan mandiri, serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan memberi bekal untuk keberhasilannya menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

“Setelah mengikuti PKKMB ini semua mahasiswa baru bisa beradaptasi dengan lingkungan kampus dan sesama mahasiswa,” ungkapnya.

Ared pun mengatakan PKKMB IPS tahun 2024 harus direncanakan secara matang agar dapat dijadikan momentum bagi mahasiswa baru untuk mendapat informasi yang tepat mengenal sistem pendidikan di perguruan tinggi baik bidang akademik maupun non- akademik.

“Saya berharap PKKMB dapat menjadi penyadaran akan adanya hal-hal yang dapat menghambat studi mahasiswa baru,” pintanya.

Rektor IPS membeberkan bahwa kampus IPS memberikan beasiswa internal bagi 74 orang mahasiswa baru dari berbagai guru sekolah dasar GMIT yang dikirim langsung dari berbagai yayasan di provinsi NTT.

“Kami memberikan beasiswa gratis bagi 74 orang mahasiswa baru yang berasal dari sekolah GMIT karena akhir-akhir ini Sekolah GMIT tidak memperhatikan lagi,” tandasnya.

Adapun beberapa materi dalam kegiatan PKKMB selama tiga hari yaitu :

  1. Sistem pendidikan tinggi di Indonesia, peran dan kedudukan Institut Pendidikan Soe dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa, dan kehidupan akademik di kampus secara umum.
  2. General education: Penulisan Ilmiah
  3. Peraturan sistem keuangan Institut Pendidikan Soe.
  4. Pengenalan organisasi kemahasiswaan dan sistem kredit kegiatan kemahasiswaan.
  5. Perguruan tinggi di era revolusi industri 4.0 dan society0.
  6. Pengenalan nilai budaya, etika, tata krama, norma kehidupan kampus, dan terampil serta bijak dalam berkomunikasi melalui media sosial
  7. Empat pilar kebangsaan
  8. Pemahaman hak dan kewajiban dalam upaya bela Negara yang dilandasi 6 cinta tanah air; dan Pembinaan gerakan nasional revolusi mental: Indonesia melayani, bersih, tertib, mandiri, dan bersatu melalui nilai-nilai gotong royong, etos kerja dan integritas.
  9. Pencegahan dan penanggulangan intoleransi, radikalisme, terorisme, dan penyebaran  paham-paham yang bertentangan dengan ideologi negara.
  10. Kepemimpinan dan pembentukan karakter mahasiswa peran Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia GMKI) dalam pembentukan profil mahasiswa sebagai kader dan agen perubahan di kampus, gereja dan masyarakat.
  11. Pembentukan karakter mahasiswa dalam pencegahan tindakan asusila, perundungan (bullying) dan kekerasan seksual di kampus.
  12. Cara akses beasiswa
  13. Penggunaan sevima
  14. Penggunaan perpustakaan online
  15. Kurikulum program studi dan implementasi MBKM
  16. Pengenalan satuan tugas PPKS
  17. Bimbingan konseling.(*)

Penulis (+Daud Nubatonis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *