Kupang-NTT, Garda Indonesia | Guyuran Hujan di Kota Kupang sejak pukul 07.00 WITA tak membendung minat warga untuk mengikuti aksi kemanusiaan berupa swab antigen gratis, donor plasma darah dan donor darah biasa yang dihelat dalam rangka hari ulang tahun ke-3 Ultras Victory.
Meski guyuran hujan deras sekira pukul 7.30 WITA, warga mulai mendatangi PMI Kota Kupang pada Sabtu, 20 Februari 2021, menggunakan moda transportasi umum maupun pribadi. Pantauan Garda Indonesia di lokasi kegiatan, beragam kendaraan bermotor roda dua dan empat terparkir di halaman maupun di pinggir jalan.

Hingga pukul 16.15 WITA, warga Kota Kupang masih datang untuk mendaftarkan diri mengikuti swab antigen gratis, namun jumlah alat swab yang disediakan hanya untuk 250 orang, maka panitia mengarahkan untuk mengikuti kegiatan serupa yang dihelat oleh Bank NTT pada Sabtu, 26 Februari 2021 pukul 09.00 WITA—selesai
“Dari swab antigen yang diikuti oleh 250 orang, terdapat 5 (lima) orang dinyatakan reaktif Covid-19 (laki-laki 3 orang dan 2 perempuan),” urai Ketua Ultras Kota Kupang sekaligus Ketua Panitia Kegiatan, Vecky Taseseb.

Beragam respons dan apresiasi disampaikan warga yang memperoleh pelayanan, seperti diutarakan oleh salah satu tokoh masyarakat, Yapi Pingak yang mendonorkan darahnya saat aksi kemanusiaan Ultras Victory. “Inilah bentuk kepedulian dari teman-teman Ultras yang menunjukkan ke publik bahwa Ultras tak hanya ada untuk kepentingan tertentu,” ujarnya.
Kehadiran Ultras, imbuh mantan anggota DPRD Kota Kupang ini, untuk sesama yang dapat mengubah pola pikir masyarakat. “Sebagai tokoh masyarakat, saya sangat mendukung. Biar ini menjadi barometer yang bergerak di organisasi lain dan ini harus diakui sebagai bentuk kepedulian terhadap pandemi Covid di Kota Kupang,” tandasnya seraya menyampaikan harapan agar Ultras tetap menjadi contoh bagi organisasi dan masyarakat.

Apresiasi serupa juga datang dari Lasmura (Laskar Muda Hanura) yang ikut serta melibatkan sekitar 30 anggotanya. Ketua DPD Lasmura NTT, Indra Wahyudi Erwin Gah, S.E., M.Sc. “Dengan adanya kegiatan ini dapat memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19, tak hanya memakai masker dan mencuci tangan,” ujarnya.
Pemerintah, imbuh Indra Gah, dapat mendukung dan mendorong kegiatan serupa. “Dan kegiatan ini sangat membantu masyarakat Kota Kupang,” tandas Indra yang juga menjabat sebagai Sekretaris Partai Hanura Kota Kupang.

Wakil Wali Kota Kupang, dokter Hermanus Man pun menyampaikan selamat dan apresiasi. Saat diwawancara awak media, Wakil Wali Kota Kupang menyampaikan harapan agar di usia yang ketiga ini, Ultras Victory makin mapan dalam organisasi dan visi misinya. “Ini gerakan kemanusiaan yang bisa menjadi contoh bagi organisasi lain di Kota Kupang,” ujarnya.
Sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Kupang, dokter Herman Man mengakui, saat ini PMI sangat membutuhkan stok darah. Ia pun mengimbau warga Kota Kupang sembuh Covid-19 dan memenuhi syarat, untuk berkenan mendonorkan plasma darah bagi pasien positif Covid-19 yang membutuhkan.
Penulis, Editor dan Foto Utama (+roni banase)