Sertijab Pj Gubernur NTT, Ini Profil Andriko Noto Susanto

Loading

Jakarta | Pada Jumat, 6 September 2024 dilakukan serah terima jabatan penjabat gubernur Nusa Tenggara Timur (Pj Gubernur NTT) dari pejabat lama Ayodhia Kalake kepada Andriko Noto Susanto yang ditandai dengan penandatanganan berita acara dan penyerahan memori jabatan.

Sebelumnya, dilakukan pelantikan Andriko Noto Susanto oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 98/P Tahun 2024 tanggal 4 September 2024 tentang perpanjangan masa jabatan, pemberhentian dan pengangkatan penjabat gubernur.

Turut hadir pada acara pelantikan dan sertijab ini, Kepala Badan Pangan Nasional RI, Arief Prasetyo Adi dan jajaran, Penjabat Gubernur NTT Periode 2023—2024, Ayodhia G. L. Kalake, Penjabat Ketua TP PKK Provinsi NTT periode 2023—2024 Ny. Sofiana M. Kalake, Pj Wali kota Kupang, Linus Lusi, Ny. Santi Andriko, para Asisten Sekda Provinsi NTT serta pimpinan perangkat daerah lingkup Pemerintah Provinsi NTT.

Pose bersama Pj Gubernur NTT periode 2023–2024, Ayodhia Kalake bersama istri dan Pj Gubernur NTT periode 2024–2025, Andriko Noto Susanto bersama istri

Profil lengkap Andriko Noto Susanto

Dr. Andriko Noto Susanto, S.P, M.P yang merupakan Deputi III Bidang Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan, lahir di Ponorogo, 15 Mei 1972.

Andriko mengabdi sebagai Pegawai Negeri Sipil pada tahun 1998. Karier kepimpinannya dimulai pada tahun 2023 sebagai Kepala Balai Pengkajian dan Teknologi Pertanian Provinsi Maluku Utara.

Pada tahun 2016, Andriko dipercaya untuk menjadi Kepala Balai Pengkajian dan Teknologi Pertanian Provinsi Sumatra Utara hingga di tahun 2018, lalu menjadi Sekretaris Badan Penyuluhan dan Sumber Daya Manusia Pertanian Kementerian Pertanian.

Kemudian, di tahun 2019, Andriko menjadi Kepala Pusat Ketersediaan dan Kerawanan Pangan, Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian dan pada Juli 2022 dilantik menjadi Deputi Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan, Badan Pangan Nasional.(*)

Sumber (*/Prokopim Setda NTT/Fara Therik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *