VBL Dapat Predikat “Bapak Infrastruktur” dari Desa Kaeneno Kabupaten TTS

Loading

Kaeneno—TTS, Garda Indonesia | Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dalam lawatannya saat pemakaman Almarhum Anderias Hiler Eduard Nabunome (Edu Nabunome) sang Legenda Atletik Indonesia asal NTT di Desa Kaeneno, Kecamatan Fautmolo, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) pada Jumat, 16 Oktober 2020; memberikan respons terhadap kondisi infrastruktur di sana.

Respons VBL tersebut, ditunjukkan dengan menindaklanjuti permintaan dari Kepala Desa Kaeneno, Gusti Fallo, S.Pt. terkait kondisi jalan dan listrik yang belum menerangi 2 (dua) dusun yakni di dusun A, Oe Ana dan dusun B, Oko. VBL pun langsung menghubungi via telepon General Manager PLN UIW NTT, Agustinus Jatmiko, dan Kepala Dinas ESDM Provinsi NTT, Jusuf Adoe.

Gubernur VBL yang fokus pada pembangunan JALA (jalan, listrik, dan air) meminta sinergisitas antara Pemprov NTT dan Pemkab Timor Tengah Selatan (TTS) untuk menyelesaikan ruas jalan provinsi menjadi tanggung jawab provinsi dan meminta Bupati Epy Tahun untuk menyelesaikan ruas jalan kabupaten yang melintasi Desa Kaeneno.

Berselang dua minggu kemudian, pada Rabu, 4 November 2020, sebanyak 50 unit meteran diberikan kepada Pemerintah Desa dan masyarakat Desa Kaeneno melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan telah dilakukan instalasi meteran ke rumah masyarakat sambil menunggu jaringan listrik masuk ke lokasi tersebut.

Penyerahan meteran listrik gratis kepada masyarakat Kaeneno

Kepada Garda Indonesia pada Minggu malam, 8 November 2020, Kepala Desa Kaeneno, Gusti Fallo, S.Pt menuturkan terima kasihnya kepada Gubernur VBL atas bantuan 50 unit meteran gratis. “Bapak Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat saat berkunjung ke sini dalam rangka menghadiri pemakaman almarhum saudara Eduar Nabunome, beliau sudah tahu apa yang menjadi kebutuhan di desa kami,” ungkapnya.

Kades Fallo pun mengungkapkan menggunakan kesempatan saat bertemu dan berbincang selama lebih kurang 20 menit dengan Gubernur VBL untuk menyampaikan kondisi Desa Kaeneno. “Sebelumnya, Kami telah berencana membuat sebuah kegiatan untuk menghadirkan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat, namun tak ada jalan bertemu. Puji Tuhan, beliau bisa hadir dalam acara pemakaian Almarhum Eduar Nabunome,” urainya.

Masyarakat Kaeneno, ungkap Kades Fallo, merasa sangat bahagia karena Gubernur NTT dapat hadir di desa yang terletak di Kecamatan Fautmolo, Kabupaten Timor Tengah Selatan. “Sebelumnya, tak pernah ada Gubernur NTT yang mengunjungi Desa Kaeneno. Kami hanya mendengar Gubernur NTT melakukan kunjungan ke TTS, namun kami hanya mendengar, tak bisa melihat langsung. Berbeda dengan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dapat hadir di desa kami, lewat Almarhum Bapa Edu (Eduardus Nabunome, red), dan masyarakat sangat senang sekali, meski ada pandemi Covid-19,” ujar Kades Fallo yang mulai menjabat sejak Maret 2018.

Atas nama pemerintah Desa Kaeneno dan masyarakat di sini, imbuh Kades Fallo, kami mengucapkan terima kasih yang tulus tak terhingga kepada Bapak Gubernur NTT yang peka, peduli dan responsif dengan kami di daerah terpencil. Karena semua jalan Tuhan, Kami dapat berbincang dengan Pak Gubernur untuk menyampaikan kondisi listrik yang hanya mengaliri kecamatan saja, dan tak masuk di dusun-dusun.

Pemasangan meteran listrik di rumah warga di Dusun A, Oe Ana dan Dusun B, Oko di Desa Kaeneno, Kecamatan Fautmolo, Kabupaten Timor Tengah Selatan

“Bahwa beredar isu dari sejumlah pemberitaan, kalau Bapak Viktor Bungtilu Laiskodat, selama ini lebih banyak perhatian kepada kebutuhan fasilitas umum di daratan Flores dan Sumba saja. Namun, semua kabar itu tidak benar!, terbukti saat ini, kami mendapat bantuan listrik. Beliau menjadi Gubernur untuk seluruh NTT, bukan hanya untuk satu suku atau daerah saja,” urainya.

Lanjutnya, “Saya secara pribadi menilai beliau sebagai sosok pemimpin yang sangat peka dan cepat merespons serta menindaklanjuti apa yang menjadi kebutuhan pokok masyarakat, ketika beliau mengetahui persoalan saat melakukan kunjungan kerja.”

Atas dasar itu, Kami meneguhkan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat sebagai “Bapak Infrastruktur” karena sangat peka, dan cepat menidaklanjuti apa yang menjadi kebutuhan masyarakat berupa infrastruktur jalan, kebutuhan penerangan, kebutuhan air dan fasilitas umum lainnya terlihat dari kerja nyata beliau selama ini.

Kades Kaeneno, Gusti Fallo, saat bertemu GM PLN UIW NTT, Agustus Jatmiko

Sebelumnya, pada Kamis siang, 5 November 2020, General Manager PLN UIW NTT, Agustinus Jatmiko mengungkapkan bahwa Gubernur VBL telah menghubungi dirinya pada 16 Oktober 2020 terkait listrik di sana.

“Kami sudah punya drawing survei Desa Kaeneno, dan sedang berproses administrasi, karena kami masih menyesuaikan alokasi anggaran,” ungkapnya sembari menyampaikan dalam waktu dekat PLN segera masuk ke sana.

Penulis dan Editor (+rony banase)
Foto-foto (*/istimewa)