Kado Natal PLN bagi 250 Kepala Keluarga di Perbatasan NTT

Loading

Belu-NTT, Garda Indonesia | PLN memberikan bantuan penyambungan baru listrik untuk 250 kepala keluarga (KK) di perbatasan Indonesia – Timor Leste, tepatnya di Kabupaten Belu selama tahun 2021. Dana ini diperoleh dari program TJSL PLN serta program One Man One Hope (OMOH). Sumber dana bantuan penyambungan listrik ini berasal dari sumbangan pegawai PLN.

Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, Sp.PD-KGEH, FINASIM menyampaikan terima kasih kepada PLN yang telah hadir di Dusun Asulait, Desa Sarabau, Kecamatan Tasifeto Timur. “Terima kasih atas bantuan PLN kepada masyarakat di dusun ini. Sekarang, seluruh masyarakat di desa ini sudah terang. Kita menyambut Natal dengan sukacita dan dengan terang yang hari ini hadir di sini,” ujarnya.

Kebahagiaan pun dirasakan oleh salah satu penerima bantuan,  Emiliana Kaiguro  yang bersyukur dan berterima kasih atas perhatian PLN dan Pemerintah. “Akhirnya saya bisa mempunyai meteran listrik sendiri. Selama ini, saya menyalur dari saudara dan tiap bulan memberi 50 ribu kepada saudara saya. Dengan adanya meteran sendiri, semoga biaya listrik bisa lebih hemat dan kegiatan menenun bisa lebih produktif. Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih untuk bantuan ini sebagai Kado Natal bagi kami,” ungkapnya lirih.

Sementara itu, General Manager PLN UIW NTT, Agustinus Jatmiko mengatakan bahwa PLN selalu hadir di dalam kehidupan masyarakat khususnya mengikuti arahan dari Presiden untuk membangun dari perbatasan.

“Saat ini, di Dusun Asulait, PLN memberikan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungannya berupa penyambungan baru kepada 250 KK untuk Kabupaten Belu. Tahun depan (2022, red) kami akan selalu berkoordinasi dengan Bapak Bupati untuk lokasi – lokasi yang belum menikmati listrik. Inilah kado Natal PLN untuk masyarakat supaya bisa dimanfaatkan dengan baik,” tandas Jatmiko. (*)

Sumber dan foto (*/ Komunikasi dan TJSL PLN UIW NTT)

Editor (+roni banase)