Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Kota » 22 Ribu Lebih Keluarga di Kota Kupang Terima Bantuan Beras PPKM Mikro

22 Ribu Lebih Keluarga di Kota Kupang Terima Bantuan Beras PPKM Mikro

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 19 Jul 2021
  • visibility 83
  • comment 0 komentar

Loading

Kota Kupang, Garda Indonesia | Sebanyak 22.518 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) yang terdampak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Mikro di Kota Kupang, menerima bantuan masing-masing 10 kilogram beras yang diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Kupang, Dr. Jefri Riwu Kore pada Senin, 19 Juli 2021.

Baca juga: http://gardaindonesia.id/2021/07/18/presiden-jokowi-percepat-penyaluran-bansos-obat-gratis-ke-masyarakat/

Penyerahan bantuan mendapat pengawasan langsung dari Kanwil BPKP NTT dan dilakukan secara simbolis di Kelurahan Oetete, Oebobo dan Kayu Putih mewakili 51 kelurahan yang ada di Kota Kupang. Turut menghadiri dan menyerahkan bantuan, Kepala Wilayah Perum Bulog Kanwil NTT, Asmal; Kepala Perwakilan BPKP NTT, Sofyan Antonius; Kepala Dinas Sosial Kota Kupang, Lodywik Djungu Lape, S.Sos., Camat Oebobo, Paulus Kajo Werang, S.E., serta para Lurah setempat.

Terkait adanya bantuan beras PPKM Mikro dari pemerintah pusat tersebut, Wali Kota Kupang menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan penting dalam proses penyaluran. Ia berharap agar bantuan ini bermanfaat bagi keluarga penerima selama masa penerapan PPKM Mikro. Saat penyaluran bantuan, petugas maupun penerima tetap patuh dan melaksanakan standar protokol kesehatan (prokes) agar tetap sehat dan terhindar dari bahaya Covid-19.

Penerapan PPKM Mikro telah berdampak kesulitan masyarakat memenuhi kebutuhan hidup. Bantuan beras PPKM adalah bantuan dari pemerintah untuk warga terdampak penerapan PPKM Mikro. Sehubungan itu, Bulog mendapatkan mandat menyalurkan bantuan beras untuk tiap KPM. Beras masing-masing seberat 10 kilogram dari pemerintah pusat itu disalurkan Bulog NTT melalui Pemerintah Kota Kupang dalam hal ini Dinas Sosial Kota Kupang.

Khusus Kota Kupang, total bantuan beras yang diberikan berjumlah 225.180 kilogram. Diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pokok warga masyarakat terdampak selama PPKM Mikro berlangsung. Adanya bantuan beras PPKM diharapkan mampu membantu dari sisi pangan, sehingga anggaran bantuan untuk PKH dan BST bisa dimanfaatkan. (*)

Sumber dan foto (*/PKP_chr)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Era Normal Baru, Pemkot Kupang Tutup Lagi Sejumlah Pusat Keramaian

    Era Normal Baru, Pemkot Kupang Tutup Lagi Sejumlah Pusat Keramaian

    • calendar_month Kam, 16 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Sejumlah pusat keramaian di Kota Kupang kembali ditutup. Kebijakan penutupan ini dalam rangka mencegah penyebaran virus corona yang masih terus mengancam di masa normal baru. Wakil Wali Kota Kupang, dr. Hermanus Man turun langsung untuk mengimbau masyarakat di sejumlah lokasi, pada Rabu malam, 15 Juli 2020 pukul 21.00 WITA. Aksi […]

  • Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024, BI NTT Salur Uang Baru ke Daerah 3T

    Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024, BI NTT Salur Uang Baru ke Daerah 3T

    • calendar_month Jum, 26 Jul 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Bank Indonesia Perwakilan Nusa Tenggara Timur kembali membawa uang baru untuk ditukarkan dengan uang lusuh atau robek di daerah 3 T (terdepan, terluar dan terpencil). Pada tahun 2024, rombongan Ekspedisi Rupiah Berdaulat menuju Pulau Rote, Pulau Sabu, Pulau Raijua, Pulau Pantar, Pulau Timor (Naikliu). Rombongan Ekspedisi Rupiah Berdaulat yang terdiri atas 16 orang […]

  • Ayodhia Kalake Jadi Penjabat Gubernur NTT, Sertijab Dihelat di Jakarta

    Ayodhia Kalake Jadi Penjabat Gubernur NTT, Sertijab Dihelat di Jakarta

    • calendar_month Sel, 5 Sep 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pada Selasa, 5 September 2023, bertempat di Sasana Bhakti Praja, Gedung C, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, dilakukan pelantikan 10 penjabat gubernur termasuk penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian atas nama Presiden Joko Widodo. Serah terima jabatan (Sertijab) Gubernur NTT periode 2018—2023, Viktor Bungtilu Laiskodat […]

  • ‘Tabua Ma Tnek Mese’ – Silaturahmi Danrem 161/WS dan Wartawan

    ‘Tabua Ma Tnek Mese’ – Silaturahmi Danrem 161/WS dan Wartawan

    • calendar_month Sab, 13 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Korem 161/Wira Sakti menyelenggarakan silaturahmi Danrem 161/Wira Sakti bersama wartawan, Jumat, 12 April 2019 pukul 20.00 WITA—selesai di Subasuka Paradise Kupang. Mengusung tema ‘Tabua Ma Tnek Mese’ (Bahasa Daerah Dawan Timor,red)  yang berarti “Berkumpul untuk Satu hati”, Korem 161/Wira Sakti mengundang wartawan media elektronik, cetak dan media online untuk mengenal lebih […]

  • Bazaar dan Panggung Gembira Meriahkan Pemilu di Washington,D.C.

    Bazaar dan Panggung Gembira Meriahkan Pemilu di Washington,D.C.

    • calendar_month Sen, 15 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Washington, D.C-USA, Garda Indonesia | Pemilu 2019 di Washington, DC, Amerika Serikat, pada tanggal 13 April 2019 berlangsung tertib, aman, lancar, sekaligus meriah dan penuh suasana keakraban. Diselenggarakannya Bazaar dan Panggung Gembira selama pelaksanaan Pemilu di Wisma Duta tidak saja menambah semarak pelaksanaan Pemilu kali ini, namun juga mampu menghadirkan suasana pesta demokrasi sekaligus ajang […]

  • HUT Kota Kupang Saat Pandemi Covid-19, Pemkot Berbagi & Peduli Warga Kota

    HUT Kota Kupang Saat Pandemi Covid-19, Pemkot Berbagi & Peduli Warga Kota

    • calendar_month Ming, 26 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Memperingati ulang tahun ke-134 Kota Kupang dan hari jadi ke-24 Kota Kupang sebagai daerah otonom, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang turun langsung ke sejumlah lokasi untuk memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan. Pembagian bantuan merupakan wujud kepedulian Pemkot Kupang terhadap warga yang saat ini terkena dampak Pandemi Covid […]

expand_less