Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Rotary Day » District Converence Rotary 3420, Dari Expo UMKM Hingga Menteri Hadir

District Converence Rotary 3420, Dari Expo UMKM Hingga Menteri Hadir

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 13 Mei 2022
  • visibility 229
  • comment 0 komentar

Loading

Semarang, Garda Indonesia | Rotary District 3420 kembali menghelat konferensi distrik atau district converence (Discon) secara tatap muka yang bakal diselenggarakan pada tanggal 19—21 Mei di Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Tahun sebelumnya, pada masa pandemi Covid-19, Discon dihelat secara hybrid (daring dan luring) di Denpasar, Bali pada 28—29 Mei 2021.

Simak juga : 

https://youtube.com/shorts/ilZBdWOPTkQ?feature=share

Discon Rotary D3420 ini akan mempertemukan para Rotarian (sebutan untuk para anggota Rotary, red) dari seluruh klub di Indonesia. Selama 3 (tiga) hari pelaksanaan Discon Rotary D3420 tersebut akan diisi dengan pembagian award, bazar usaha mikro kecil menengah (UMKM), kreasi produk, dan turnamen golf yang terbuka untuk umum dan memperebutkan hadiah utama hole in one berupa 1 (satu) unit Toyota Agya dan rumah tipe 21 di Perumahan Ayodia Sekaran.

District Governor (DG) Rotary D3420, Cindy Bachtiar menyampaikan bahwa district converence bakal menghadirkan narasumber menarik. Bahkan beberapa menteri juga turut diundang dalam acara tersebut.

“Rencana kami akan undang Menteri Keuangan, Menteri Sosial, Menteri Perhubungan, dan Menteri Lingkungan Hidup. Pak wali kota (Hendrar Prihadi, red) dan pak Ganjar (Gubernur Jateng,red) juga dijadwalkan akan hadir,” ungkap Cindy Bachtiar dalam sesi konferensi pers pada Rabu, 11 Mei 2022.

Dalam acara district converence Semarang, tandas DG Cindy Bachtiar yang didampingi oleh IPP Eleonora (Public Image Commitee Chair Rotary D3420, Rotary Year 2021—2022), PP Sri Eliani (District Conference Chair 2022), dan District Governor Elect (DGE) Lina Soeratman (District Governor, Rotary Year 2022—2023); panitia juga akan memberikan award kepada klub Rotary yang paling aktif menghelat kegiatan sosial.

Sementara itu, ketua pelaksana district conference Rotary D3420 tahun 2022, Sri Eliani menyebutkan, Discon kali ini akan dihelat di Hotel Po Semarang. “Ini ajang pertemuan anggota Rotary dari klub-klub yang ada di Indonesia, di antaranya Semarang, Kudus, Pati, Solo, Madiun, Surabaya, Malang, Bali, Lombok, Sumba, Kupang, hingga Sorong, Papua,” terangnya.

District Converence Semarang 2022, imbuh Sri, juga akan dihadiri oleh Rotary International President Representative Past District Governor (RIPR PDG) Graeme Wollacot.

“Adapun president Rotary International 2021—2022 adalah Shekar Mehta dari India juga akan hadir secara daring atau online. Rotarian dari Indonesia Barat juga akan datang. Ada yang dari Jakarta, Bandung, sampai ke Sumatra, dan Batam,” tutur Sri.

Panitia Discon Semarang, imbuh Sri, juga menyelenggarakan bazar UMKM di Atrium Hotel PO lantai 7. Sekiranya ada 30 stan UMKM dari berbagai kreasi produk menarik. Masyarakat dapat melihat berbagai kreasi UMKM.

“Silakan datang karena terbuka untuk umum,” tandasnya.

Penulis dan Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Viktor Ajak Kembalikan Amarasi Sebagai Lumbung Pangan di Kab. Kupang

    Gubernur Viktor Ajak Kembalikan Amarasi Sebagai Lumbung Pangan di Kab. Kupang

    • calendar_month Sen, 22 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Kab.Kupang-NTT, Garda Indonesia | Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gereja Lahairoi Tubu, di Desa Tesbatan, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang, Minggu, 21 April 2019, meminta kepada seluruh jemaat yang hadir agar mampu mengembalikan nama besar Amarasi sebagai lumbung pangan di Kabupaten Kupang. “Dulu, sebelum pemekaran, Amarasi memiliki seorang camat yang sangat luar […]

  • Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah Puji Keindahan Alam dan Budaya NTT

    Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah Puji Keindahan Alam dan Budaya NTT

    • calendar_month Ming, 15 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | “NTT adalah surga yang diturunkan (Tuhan) ke dunia. Yang jelas, mau jadi surga atau tidak. Itu tergantung dari kita semua,” ungkap Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Ida Fauziah saat tiba di Bandara Komodo pada Sabtu, 14 November 2020 pukul 08.50 WITA dijemput oleh Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi (JNS). Bersama […]

  • Pertamina Patra Niaga Peduli Korban Banjir Nagekeo NTT

    Pertamina Patra Niaga Peduli Korban Banjir Nagekeo NTT

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Langkah ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan komitmen Pertamina dalam mendukung masyarakat, terutama ketika menghadapi situasi darurat bencana.   Nagekeo | Bencana banjir bandang yang melanda di Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur, pada Senin sore, 8 September 2025, telah mengguncang kehidupan masyarakat di 13 desa. Kecamatan Mauponggo menjadi wilayah dengan dampak paling besar. Hujan […]

  • KemenPPPA Susun Profil Perempuan & Anak Papua

    KemenPPPA Susun Profil Perempuan & Anak Papua

    • calendar_month Sel, 4 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Jayapura,gardaindonesia.id – Riset atau penelitian menjadi salah jembatan bagi pemerintah Indonesia untuk mengidentifikasi dan mengatasi persoalan di tingkat akar rumput, termasuk sebagai landasan dalam upaya penanggulangan permasalahan sekaligus pengembangan kebijakan di bidang perlindungan perempuan dan anak. Hari ini, Selasa/4 Agustus 2018 di Kota Jayapura, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) secara resmi menjalin […]

  • Densus 88 Antiteror Tangkap Lima Terduga Teroris di Sulsel & Sulteng

    Densus 88 Antiteror Tangkap Lima Terduga Teroris di Sulsel & Sulteng

    • calendar_month Ming, 22 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap terduga teroris pada Jumat, 20 Agustus 2021. Kelima terduga teroris tersebut ditangkap di Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Sulawesi Tengah (Sulteng). “Densus 88 Antiteror kembali menangkap lima tersangka teroris. Hari Jumat, tanggal 20 Agustus 2021. Penangkapan dilakukan terhadap lima tersangka di dua provinsi,” ujar Kabag Penum Divisi […]

  • Pelantikan Pj Wali Kota Kupang Fahrensy Funay pada 22 Agustus 2023

    Pelantikan Pj Wali Kota Kupang Fahrensy Funay pada 22 Agustus 2023

    • calendar_month Sel, 22 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Pelantikan Penjabat Wali Kota Kupang periode 2023—2024, Fahrensy Funay oleh Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat dilaksanakan pada Selasa, 22 Agustus 2023 di aula El Tari Kupang tepat pada pukul 10.00 WITA. Pada tahun sebelumnya, pelantikan Penjabat Wali Kota periode 2022—2023, George Hadjoh dilaksanakan pada tanggal 22 Agustus 2022 […]

expand_less