Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Anak dan Perempuan » HUT Ke-80 RI, PKK NTT Helat Pameran Pembangunan Perempuan Merdeka

HUT Ke-80 RI, PKK NTT Helat Pameran Pembangunan Perempuan Merdeka

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 7 Agu 2025
  • visibility 238
  • comment 0 komentar

Loading

Perempuan Merdeka dihelat pada Sabtu pagi, 9 Agustus 2025 pukul 07:00 Wita—selesai meliputi jalan sehat, lomba best etnich drescode tenun NTT, talk show live RRI, kampanye kesehatan mental, dan ragam kegiatan lainnya.

 

Kupang | Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Provinsi Nusa Tenggara Timur (TP PKK NTT) dinakhodai Mindriyati Astiningsih Laka Lena menginisiasi ragam aktivitas yang melibatkan kaum ibu, perempuan, dan anak menjelang peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Persiapan menuju perhelatan acara Perempuan Merdeka dipimpin istri Gubernur NTT, Melki Laka Lena ini pada Kamis malam, 7 Agustus 2025. Turut hadir Staf Ahli TP PKK NTT, Veronika Asadoma.

Asti Laka Lena pun mengingatkan persiapan yang matang akan memberikan hasil maksimal pada pelaksanaan nanti. “Saya apresiasi kerja keras bapak/ibu semua yang sudah berusaha menyiapkan acara ini. Mari kita sukseskan,” ucap Asti via zoom meeting.

Astiningsih Laka Lena saat memimpin rapat persiapan pameran pembangunan bertajuk, “Keluarga Merdeka” menyampaikan bahwa pada pameran pembangunan nanti akan menampilkan semua program dan capaian yang sudah dilakukan oleh TP PKK NTT. Tiga isu yang diangkat yakni penanganan stunting, pencegahan anti kekerasan, dan penanggulangan kemiskinan ekstrem.

Sementara Perempuan Merdeka dihelat pada Sabtu pagi, 9 Agustus 2025 pukul 07:00 Wita—selesai meliputi jalan sehat, lomba best etnich drescode tenun NTT, talk show live RRI, kampanye kesehatan mental, sosialisasi kesehatan penyakit tidak menular, sosial pencegahan kekerasan perempuan dan anak, layanan konseling psikologi gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, dan pangan lokal.

Terpisah, Humas Perempuan Merdeka, Polikarpus Do pada Kamis pagi, 7 Agustus 2025, mengungkapkan pihaknya telah menyebarkan undangan ke berbagai instansi pemerintah, institusi maupun lembaga pendidikan, lembaga swasta dan organisasi media untuk turut menyemarakkan kegiatan.

Dipaparkan Poli, perhelatan beragam acara memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia oleh TP PKK NTT ini dilaksanakan di Jalan El Tari (areal Car Free Day), halaman dan aula rumah jabatan gubernur NTT.

TP PKK Provinsi NTT, tandas Poli, juga menghelat lomba menulis bertema, “Perempuan Merdeka, Suara Perempuan Suara Kemerdekaan.” Kategori yang diperlombakan yakni esai populer untuk mahasiswa dan kalangan umum, serta cerita pendek (Cerpen) untuk pelajar SMP dan SMA.(*)

Sumber (*/tim PKK NTT)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tanam Pohon & Bersih Pantai, Elaborasi PLN UIP Nusra, Kodim Mataram dan Kelurahan Ampenan

    Tanam Pohon & Bersih Pantai, Elaborasi PLN UIP Nusra, Kodim Mataram dan Kelurahan Ampenan

    • calendar_month Jum, 29 Des 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    Mataram, Garda Indonesia | PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) bersama Kodim 1606/Mataram dan Kelurahan Ampenan Selatan menggelar kegiatan pelestarian alam melalui penanaman pohon dan bersih pantai di Pantai Skip, Ampenan Selatan pada Jumat, 22 Desember 2023. Aksi peduli lingkungan ini turut dihadiri oleh Dandim 1606/mataram, Wali Kota Mataram, Danrem 162/wb, Kapolresta […]

  • Pelayanan Bank NTT Bebas Covid-19, Pegawai Wajib Taat Prokes

    Pelayanan Bank NTT Bebas Covid-19, Pegawai Wajib Taat Prokes

    • calendar_month Sab, 12 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Bank NTT membuktikan komitmennya dalam memberikan jaminan keamanan untuk memproteksi setiap nasabah yang berkunjung ke kantor Bank NTT di mana saja, agar terbebas dari Corona Virus Disease (COVID-19). Komitmen ini dibuktikan dengan diterapkannya pelayanan berstandar protokol kesehatan yang dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan RI terkait wabah COVID 19. Penegasan tersebut disampaikan oleh […]

  • Angka Kasus Sembuh Covid-19 Tumbuh Menjadi 2.698, Meninggal 973 Orang

    Angka Kasus Sembuh Covid-19 Tumbuh Menjadi 2.698, Meninggal 973 Orang

    • calendar_month Ming, 10 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah Indonesia melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kembali mencatat jumlah peningkatan kasus sembuh Covid-19 per Minggu, 10 Mei 2020 pukul 12.00 WIB menjadi 2.698 setelah ada penambahan sebanyak 91 orang. “Kasus sembuh kita dapatkan tambahan hari ini 91 orang sehingga total 2.698 orang,” ungkap Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad […]

  • Kadis Retnowati : Pasar-pasar di Kota Kupang Agar Ikut Protokol Kesehatan

    Kadis Retnowati : Pasar-pasar di Kota Kupang Agar Ikut Protokol Kesehatan

    • calendar_month Jum, 15 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Kepala Dinas Kesehatan Kota Kupang, drg. Retnowati, M.Kes. mengatakan Pemkot terus melakukan koordinasi dengan Pemprov guna mengetahui jalur atau jejak kasus positif yang terjadi penularan lokal pada pasien positif Covid-19 usai meninggal pada Selasa malam, 12 Mei 2020. Pemkot Kupang, imbuh drg Retnowati, masih terus melakukan penelusuran dan mengimbau masyarakat […]

  • Kendaraan Listrik Hemat & Melejitkan Ekonomi UMKM

    Kendaraan Listrik Hemat & Melejitkan Ekonomi UMKM

    • calendar_month Sab, 27 Mei 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menggunakan kendaraan listrik ternyata tak hanya mampu mengurangi emisi karbon karena ramah lingkungan. Menjamurnya kendaraan listrik di Indonesia juga telah menjadi ladang bisnis baru bagi para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM). Kesadaran bahwa ekosistem kendaraan listrik merupakan upaya menjaga lingkungan dan merupakan ceruk bisnis masa depan dirasakan langsung oleh Steven, […]

  • Tilang Elektronik Hadir di 34 Provinsi Tepat HUT Ke-67 Lantas

    Tilang Elektronik Hadir di 34 Provinsi Tepat HUT Ke-67 Lantas

    • calendar_month Kam, 22 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Bertepatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Bhayangkara Lalu Lintas, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menuntaskan kehadiran tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di 34 Provinsi Indonesia. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, dengan adanya peningkatan ETLE diharapkan angka kecelakaan bisa semakin menurun. Sebab, lewat ETLE kepatuhan dan ketaatan berlalu lintas masyarakat bisa naik. “Alhamdulillah, bersamaan […]

expand_less