Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Srikandi Care Bagi Ibu Hamil dan Anak, Cegah Stunting dari PLN UIP Nusra

Srikandi Care Bagi Ibu Hamil dan Anak, Cegah Stunting dari PLN UIP Nusra

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
  • visibility 224
  • comment 0 komentar

Loading

Kepala Desa Sekotong Timur, Marwan Hakim, menyampaikan apresiasi atas kehadiran program Srikandi Care dari PLN UIP Nusra dan dukungan RS Siloam Mataram. Menurut dia, kegiatan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

 

Lembar | Srikandi PLN Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) bekerja sama dengan Rumah Sakit (RS) Siloam Mataram menghelat program Srikandi Care berupa penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan bagi ibu hamil dan anak di Aula Kantor Desa Sekotong Timur, Kamis, 27 November 2025.

Kegiatan yang berfokus pada pencegahan stunting dan gizi buruk tersebut diikuti 20 ibu hamil dan 50 anak dari Desa Sekotong Timur.

Koordinator Srikandi PLN UIP Nusra, Henny Arianti, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan Srikandi Movement sekaligus implementasi program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) PLN bagi masyarakat yang tinggal di sekitar jalur saluran udara tegangan tinggi (SUTT) 150 kV Jeranjang–Sekotong.

“Bersama RS Siloam, kami berharap program ini berjalan lebih terarah dan selaras dengan upaya pemerintah dalam mencegah gizi buruk dan stunting,” ujar Henny.

Pelaksanaan kegiatan, mulai dari sesi penyuluhan hingga skrining kesehatan, didampingi petugas posyandu setempat sehingga keberlanjutan program dan pemantauan kondisi peserta dapat terus dijaga.

“Semoga program ini bisa berlanjut sehingga bersama-sama kita dapat membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas,” tambahnya.

Kepala Desa Sekotong Timur, Marwan Hakim, menyampaikan apresiasi atas kehadiran program Srikandi Care dari PLN UIP Nusra dan dukungan RS Siloam Mataram. Menurut dia, kegiatan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

“PLN adalah mitra kami. Hari ini kami bekerja sama untuk pemeriksaan ibu hamil dan edukasi stunting bagi anak. Walaupun cuaca hujan, masyarakat tetap antusias karena program ini membawa manfaat besar,” ujarnya.

Dokter Spesialis Anak RS Siloam Mataram, dr. Eka Sri Handayani, M.Ked.Klin, SpA, mengungkapkan hasil pemeriksaan menunjukkan masih terdapat beberapa anak yang mengalami stunting atau berisiko stunting sehingga membutuhkan pemantauan dan penanganan lebih lanjut.

“Kegiatan ini sangat baik, terutama di daerah pinggiran kota. Harapannya, dapat dilaksanakan juga di wilayah lain agar semakin banyak masyarakat yang terbantu,” jelas dr. Eka.

Pemeriksaan kesehatan bagi ibu hamil meliputi pengukuran tinggi badan, berat badan, tekanan darah, hingga gula darah. Sementara itu, pemeriksaan bagi anak mencakup pengukuran tinggi badan, berat badan, dan lingkar kepala. Selain layanan pemeriksaan, peserta juga mendapatkan penyuluhan mengenai pola asuh dan gizi seimbang serta bingkisan penunjang pencegahan stunting.

Salah satu peserta, Wasi’ah, mengaku kegiatan ini sangat membantu orangtua dalam memahami tumbuh kembang anak. Ia berharap edukasi dan pemeriksaan rutin seperti ini membawa dampak positif bagi kesehatan putranya.

General Manager PLN UIP Nusra, Rizki Aftarianto, mengapresiasi kontribusi Srikandi PLN yang secara konsisten hadir mendukung keberhasilan proyek infrastruktur ketenagalistrikan melalui kegiatan sosial yang memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

“Ini adalah salah satu inisiatif Srikandi PLN yang patut diapresiasi. Program yang penuh kepedulian dan berfokus pada kualitas generasi penerus, khususnya di Sekotong Timur,” kata Rizki.(*)

 

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kejar Luaran Paten/Paten Sederhana, Sentra KI PNK Helat Workshop

    Kejar Luaran Paten/Paten Sederhana, Sentra KI PNK Helat Workshop

    • calendar_month Ming, 17 Sep 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 133
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Sentra Hak Kekayaan Intelektual Politeknik Negeri Kupang (PNK) menghelat workshop penyusunan dokumen permohonan Paten/Paten Sederhana bagi dosen lingkup Politeknik Negeri Kupang pada 14—15 September 2023 di Hotel Naka. Menghadirkan narasumber Ir. Ikhsan, M.Si. selaku Pemeriksa Paten Utama Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI), Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Selain […]

  • Hasil Swab 123.572 Orang, Kasus Positif Covid-19 Tambah 689 per 13 Mei 2020

    Hasil Swab 123.572 Orang, Kasus Positif Covid-19 Tambah 689 per 13 Mei 2020

    • calendar_month Rab, 13 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah Indonesia melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 telah melakukan uji sampel spesimen per Rabu, 13 Mei 2020, sebanyak 123.572 orang yang dilakukan menggunakan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) di 57 laboratorium dan Tes Cepat Molekuler (TCM) di 7 laboratorium. Dari jumlah tersebut, sebanyak 169.195 spesimen telah selesai diperiksa dan didapatkan […]

  • OSIS SMA Negeri 7 Borong Dikukuhkan, Kepsek: Harus Jadi Panutan

    OSIS SMA Negeri 7 Borong Dikukuhkan, Kepsek: Harus Jadi Panutan

    • calendar_month Ming, 4 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Borong, Garda Indonesia | SMA Negeri 7 Borong menghelat pelantikan dan serah terima jabatan pengurus organisasi siswa intra sekolah (OSIS) periode 2021—2022 ke pengurus baru periode 2022—2023. Pelantikan pengurus OSIS oleh kepala SMA Negeri 7 Borong, Rudolfus Supratman,S.Pd. pada Sabtu, 3 September 2022. Beberapa poin disampaikan Rudolfus Supratman dalam sesi pelantikan pengurus OSIS SMA 7 […]

  • Edy Mulyadi Mangkir Pemeriksaan Bareskrim Polri

    Edy Mulyadi Mangkir Pemeriksaan Bareskrim Polri

    • calendar_month Sab, 29 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dittipidsiber Bareskrim Polri melayangkan panggilan kedua kepada Eks Caleg Edy Mulyadi terkait kasus pencemaran nama baik. Sebelumnya, Edy dilaporkan sejumlah pihak lantaran pernyataan ‘tempat jin buang anak‘. “Laporan penyidik, infonya bersedia hadir. Kalau sekarang beralasan untuk menunda kehadiran, ya kita kirim panggilan kedua,” ujar Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto dalam keterangannya, […]

  • Lima Arahan Presiden Jokowi ke Polri

    Lima Arahan Presiden Jokowi ke Polri

    • calendar_month Sab, 15 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 1Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo menyampaikan 5 (lima) arahan kepada jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), mulai dari para pejabat utama Mabes Polri, kepala kepolisian daerah (kapolda), hingga kepala kepolisian resor (kapolres) seluruh Tanah Air di Istana Negara, Jakarta, pada Jumat, 14 Oktober 2022. Arahan pertama Presiden Jokowi adalah agar Polri memperbaiki apa […]

  • IMO-Indonesia Dorong Anggota Media Berbadan Hukum & Miliki Sertifikat UKW

    IMO-Indonesia Dorong Anggota Media Berbadan Hukum & Miliki Sertifikat UKW

    • calendar_month Kam, 20 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua Umum Ikatan Media Online (IMO) Indonesia, Yakub Ismail meminta kepada seluruh jaringan media online khususnya anggota perusahaan media yang tergabung agar memerhatikan dua hal pokok, yakni soal legalitas media dan kompetensi pewarta. “Memang kalau kita perhatikan perkembangan media online belakangan ini cukup pesat. Namun, yang perlu diperhatikan adalah soal status […]

expand_less