Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pariwisata » Air Terjun Cunca Rami, Surga Tersembunyi di Pedalaman Labuan Bajo

Air Terjun Cunca Rami, Surga Tersembunyi di Pedalaman Labuan Bajo

  • account_circle Ferdy Daud
  • calendar_month Ming, 30 Nov 2025
  • visibility 286
  • comment 0 komentar

Loading

Dikelilingi oleh hutan lebat dan sawah hijau yang membentang, Cunca Rami merupakan tempat yang ideal untuk melarikan diri dari kesibukan dan menikmati keindahan alam yang alami.

 

Ruteng | Labuan Bajo tidak hanya terkenal dengan keindahan pantai atau panorama laut dan habitat komodonya. Sebagai salah satu destinasi wisata super prioritas, daerah ini juga ternyata menyimpan banyak lokasi wisata alam lain yang tak kalah menarik dan menakjubkan saat di kunjungi. Salah satunya adalah Air Terjun Cunca Rami, sebuah lokasi wisata alam yang menawarkan keindahan asri di tengah hutan tropis.

Air Terjun Cunca Rami berada di pedalaman Labuan Bajo. Tepatnya, air Terjun ini terletak di Golo Ndaring, Kecamatan Sano Nggoang, Kabupaten Manggarai Barat.

Dikelilingi oleh hutan lebat dan sawah hijau yang membentang, Cunca Rami merupakan tempat yang ideal untuk melarikan diri dari kesibukan dan menikmati keindahan alam yang alami.

Perjalanan menuju lokasi dari Kota Labuan Bajo, memakan waktu kurang lebih dua jam, meskipun waktu tempuh yang tidak singkat, sepanjang perjalanan para pengunjung akan disuguhi hamparan sawah hijau serta hutan lebat yang menghadirkan suasana sejuk khas pegunungan Labuan Bajo.

Dengan ketinggian sekitar 30 meter, Air Terjun Cunca Rami menampilkan aliran air deras yang jatuh dari tebing batu berwarna hitam ke sebuah kolam alami di bawahnya. Pemandangan ini menciptakan panorama yang memukau, lengkap dengan suara gemercik air yang berpadu harmonis dengan rimbunnya hutan tropis di sekitarnya.

Setibanya di tujuan, gemercik air yang jatuh dari ketinggian berpadu dengan kehijauan hutan tropis menciptakan atmosfer damai yang jarang ditemui di destinasi wisata populer. Kolam alami di bawah air terjun menjadi tempat sempurna untuk berenang atau sekadar merendam kaki sambil menikmati ketenangan.

Selain keindahan panorama, Cunca Rami juga menawarkan pengalaman trekking ringan yang menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta eksplorasi alam. Jalur menuju air terjun menghadirkan nuansa petualangan yang menyenangkan bagi wisatawan yang ingin menikmati sisi lain Labuan Bajo.

Keberadaan Air Terjun Cunca Rami menjadi pilihan alternatif yang menyegarkan setelah menikmati deretan pantai di kawasan ini. Destinasi ini memberikan pengalaman berbeda sekaligus menambah kekayaan wisata alam Labuan Bajo.

Demikian beberapa ulasan terkait informasi air terjun Cunca Rami untuk Anda. Keberadaan air terjun ini akan memberikan suasana yang berbeda setelah mengunjungi pantai-pantai di Labuan Bajo. Semoga informasi ini bisa menghibur Anda.(*)

 

 

 

  • Penulis: Ferdy Daud

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Ketiga Suzuki Fiesta, SBM NTT Gapai 27 Surat Pesanan Kendaraan

    Hari Ketiga Suzuki Fiesta, SBM NTT Gapai 27 Surat Pesanan Kendaraan

    • calendar_month Rab, 5 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 206
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Memasuki hari ketiga penyelenggaraan Suzuki Fiesta oleh PT Surya Batara Mahkota (SBM) selaku main dealer mobil Suzuki wilayah NTT, menggapai respons masyarakat terhadap program yang ditawarkan berupa pemotongan angsuran kredit, penurunan suku bunga kredit, dan hadiah langsung, kondisi tersebut ditunjukkan dengan jumlah kunjungan atau walk in konsumen ke diler Suzuki SBM […]

  • Sumba Jadi Target Operasi Human Trafficking

    Sumba Jadi Target Operasi Human Trafficking

    • calendar_month Kam, 14 Jun 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    NTT, gardaindonesia.id – Direktur Lembaga Padma Indonesia (Pelayanan Advokasi Untuk Keadilan.dan Perdamaian Indonesia) sekaligus Koordinator Pokja MPM (Kelompok Kerja Menentang Perdagangan Manusia) dan Ketua Satgas Anti Human Trafficking Partai Golkar NTT, Gabriel Goa, menyatakan mendukung total kerja keras Kanit Tipiter Polres Sumba Barat Bripka Martin Jurumana,SH dan jajaran Polres Sumba Barat. Sesuai berita yang dirilis […]

  • ‘Kartini Zaman Now’ di Tengah Pandemik Corona

    ‘Kartini Zaman Now’ di Tengah Pandemik Corona

    • calendar_month Sel, 21 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh Helmy Tukan Kartini muda belia meninggal di usia muda, namun karya-karyanya menginspirasi kaum wanita maupun kaum pria di seantero jagad. Ada beberapa karyanya yang selalu kupegang hingga kini, yang selalu membuatku semangat dalam menjalani hidup sebagai ibu rumah tangga dan wanita karier. Tahun ini, kita merayakan hari Kartini dalam suasana yang berbeda dan mungkin […]

  • Tragedi Prada Lucky Namo dan Panggilan Reformasi Budaya Militer

    Tragedi Prada Lucky Namo dan Panggilan Reformasi Budaya Militer

    • calendar_month Jum, 8 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Kabar meninggalnya Prada Lucky Namo (23), seorang prajurit muda TNI AD yang diduga meninggal dunia akibat dianiaya seniornya saat bertugas di Batalyon Teritorial Pembangunan 834 Waka Nga Mere, Nagekeo, NTT, mengguncang hati publik. Dandim 1625 Ngada, Letkol Czi Deny Wahyu Setiyawan, membenarkan bahwa korban sempat dirawat intensif di ICU karena trauma berat sebelum akhirnya mengembuskan […]

  • Konflik Tanah di Desa Dubesi Batas RI- RDTL, Kepala Desa Sebut Sudah Selesai

    Konflik Tanah di Desa Dubesi Batas RI- RDTL, Kepala Desa Sebut Sudah Selesai

    • calendar_month Sab, 27 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Konflik batas tanah antara Maria Bete dan Pit Mau yang terletak di RT 07/ RW 04, Dusun Haliwen B, Desa Dubesi, Kecamatan Nanaet Dubesi, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Perbatasan Timor Leste sejak tahun 2018 silam, dianggap telah selesai oleh Kepala Desa Andreas Atok. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2020/06/25/mekar-sejak-tahun-1993-desa-dubesi-di-belu-masih-jadi-anak-tiri/ “Masalah […]

  • Bonet & Tarian Perang Meriahkan HUT RI di Kecamatan Amanuban Timur

    Bonet & Tarian Perang Meriahkan HUT RI di Kecamatan Amanuban Timur

    • calendar_month Kam, 15 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Amanuban Timur-TTS, Garda Indonesia | Menyongsong HUT ke-74 Republik Indonesia, Kecamatan Amanuban Timur, sebagai bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) melakukan berbagai kegiatan dalam mengisi kemerdekaan, salah satunya dengan mengadakan bonet dan tarian ma’ekat (tari perang). Kegiatan tersebut masuk dalam kategori Kesenian yang dirangkum dalam acara Pentas Seni dan Budaya yang berlangsung pada Selasa, […]

expand_less