Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Jemaat Nekusuf Gapai Bantuan Bina Lingkungan dari Jasa Raharja

Jemaat Nekusuf Gapai Bantuan Bina Lingkungan dari Jasa Raharja

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 7 Mar 2019
  • visibility 97
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT. Jasa Raharja Cabang NTT menyerahkan bantuan bina lingkungan berupa fitur pengembangan sarana dan prasarana umum pembangunan bak penampung air bersih untuk Jemaat Rayon Nekusuf di Desa Nekbaun Kecamatan Amarasi Barat, Kabupaten Kupang – Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Sejak lama masyarakat setempat mengalami kesulitan air bersih dan akhirnya pada bulan November 2018 berhasil menemukan sumber mata air dengan jarak sekitar 400 meter dari rumah warga dan telah digali secara swadaya dengan kedalaman 2 meter dan pada Desember 2018 masyarakat setempat membangun 1 (satu) bak penampung kecil hasil swadaya Jemaat Rayon Nekusuf Majelis Jemaat Nazareth

Saat ini Jemaat Rayon Nekusuf membutuhkan tambahan pembangunan Bak Penampung Besar dan Kecil untuk dapat mendistribusikan air bersih secara merata untuk 15 KK.
Ketersediaan air bersih tersebut digunakan untuk memenuhi kebutuhan air minum, mandi dan mencuci.

Jemaat Rayon Nekusuf Majelis Jemaat Nazaret Riumata merupakan Warga RT 02 RW 01 Desa Nekbaun Kec Amarasi Barat, Kab Kupang terdiri dari 15 KK (60 Warga). Diantaranya 7 KK merupakan Janda yang sudah lanjut usia. Mata pencaharian utama masyarakat sebagai petani/pekebun.

Untuk memenuhi kebutuhan dimaksud, PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Kupang menyerahkan Bantuan Bina Lingkungan sebesar Rp.15.000.000,- (Lima belas juta rupiah) pada tanggal 6 Maret 2019 sebagai wujud Misi Jasa Raharja yaitu Bakti kepada Lingkungan.

Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Cabang PT Jasa Raharja (Persero) NTT, Prastio Surahmanto,SE., QIA., yang didampingi Kepala Unit Keuangan, Akuntansi & PKBL, Krisnoadi K. Nugroho, SE., serta PA Keuangan, Akuntansi dan PKBL, Agus Prasetiyo,SH. (*)

Sumber berita (*/Humas PT Jasa Raharja NTT)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 16 Tersangka Teroris di Sumatra Barat Diringkus Densus 88

    16 Tersangka Teroris di Sumatra Barat Diringkus Densus 88

    • calendar_month Ming, 27 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Densus 88 Antiteror Polri menangkap 16 tersangka teroris di wilayah Sumatra Barat (Sumbar). Belasan tersangka teroris ditangkap di dua wilayah berbeda. “Densus 88 melakukan penangkapan terhadap 16 tersangka teroris di wilayah Sumbar,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dalam keterangannya pada Sabtu, 26 Maret 2022. Ahmad mengatakan, sebanyak […]

  • Waspada! Ada Oknum Pakai Aplikasi Bank NTT Tipu Nasabah

    Waspada! Ada Oknum Pakai Aplikasi Bank NTT Tipu Nasabah

    • calendar_month Rab, 21 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Seluruh nasabah serta masyarakat Provinsi NTT, agar jangan terkecoh dengan penipuan yang dilakukan dengan berbagai cara, dan mengatas namakan Bank NTT. Untuk diketahui, saat ini ada oknum yang sengaja menyebarkan pesan dengan logo didesain mirip dengan aplikasi B’Pung Mobile Bank NTT. Bunyi pesannya,  menginformasikan pada pihak yang dituju seolah-olah dari layanan […]

  • Ketua KPID NTT Harap ‘Stakeholders’ Dukung Lembaga Penyiaran Daerah

    Ketua KPID NTT Harap ‘Stakeholders’ Dukung Lembaga Penyiaran Daerah

    • calendar_month Jum, 23 Jul 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Belu–NTT, Garda Indonesia | Guna meningkatkan fungsi Lembaga Penyiaran Televisi dan Radio sebagai media informasi, pendidikan, hiburan yang sehat, perekat sosial, kebudayaan dan ekonomi; Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Nusa Tenggara Timur (KPID NTT) menyelenggarakan rapat koordinasi (rakor) bersama pemerintah kabupaten/kota dan lembaga penyiaran se–NTT via zoom meeting pada Kamis, 22 Juli 2021. Ketua KPID NTT, […]

  • Indikator Kependudukan Hasil LF SP2020 dan Potret Kesejahteraan Masyarakat NTT

    Indikator Kependudukan Hasil LF SP2020 dan Potret Kesejahteraan Masyarakat NTT

    • calendar_month Jum, 11 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 197
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Yezua Abel, Statistisi BPS Provinsi NTT Pada tahun 2022 tepatnya pada Juni, BPS melaksanakan Long Form Sensus Penduduk 2020 (LF SP2020). Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari SP2020 yang bertujuan memperkirakan jumlah, distribusi dan komposisi penduduk, memperoleh data untuk penghitungan parameter demografi serta memperbarui data yang akan digunakan dalam penghitungan proyeksi penduduk. LF SP2020 merupakan […]

  • Tak Naik, Tarif Listrik Triwulan II 2023

    Tak Naik, Tarif Listrik Triwulan II 2023

    • calendar_month Sen, 3 Apr 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah menetapkan tarif listrik periode April—Juni 2023 tidak mengalami perubahan. Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo memastikan perseroan terus melakukan langkah efisiensi serta menyajikan listrik andal dan berkualitas bagi seluruh pelanggan. “Kehadiran listrik sangat penting bagi pergerakan roda ekonomi. Kami terus memastikan pelanggan […]

  • Hadapi ‘Dunia Tipu-tipu’, OMK HKY Bimoku Helat Pendalaman Iman

    Hadapi ‘Dunia Tipu-tipu’, OMK HKY Bimoku Helat Pendalaman Iman

    • calendar_month Sab, 19 Jun 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Orang Muda Katolik (OMK) Kapela Hati Kudus Yesus (HKY) Bimoku, Paroki Santo Yoseph Pekerja Penfui, Keuskupan Agung Kupang, melaksanakan kegiatan pendalaman iman yang diberikan oleh RD. Yakobus Longga, pada Jumat, 18 Juni 2021 pukul 17.00 WITA, bertempat di Kapela HKY Bimoku. Mengusung tema “OMK Yang Tangguh dan Setia di Zaman Milenial” […]

expand_less