Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Ajang BCOMSS 2024, PLN Raih 12 Award dari Menteri BUMN

Ajang BCOMSS 2024, PLN Raih 12 Award dari Menteri BUMN

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 9 Mar 2024
  • visibility 96
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Direktur Utama PLN (Persero) Darmawan Prasodjo berhasil meraih penghargaan Best CEO Communications dalam ajang BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024 yang dihelat di Lapangan Tennis Indoor Senayan, Kamis malam, 7 Maret. Dalam ajang apresiasi terhadap praktisi komunikasi dan program keberlanjutan perusahaan di lingkungan BUMN ini, secara total PLN memborong 12 penghargaan (award) dan dinobatkan menjadi Best of the Best Communication.

Berkat pengelolaan komunikasi korporat yang baik, PLN juga berhasil mendapatkan  peringkat 1 dan 3 Media Relations, peringkat 2 dan 3 Internal Communications, peringkat 1 Social Media Ranger, dan EVP Komunikasi Korporat dan TJSL PLN Gregorius Adi Trianto sebagai Best Corporate Communications. Sementara pada Sustainability, PLN terpilih menjadi peringkat satu pada Community Involvement Development (CID) Kesehatan, Rumah BUMN of the Year, Best Milennial TJSL, dan _Top Contributor BUMN for Sustainability. Selain itu, Corporate Secretary PLN Alois Wisnuhardana juga menjadi nominasi Best Corporate Secretary.

Menteri BUMN Erick Thohir dalam sambutannya mendorong semua perusahaan BUMN bisa menerapkan keterbukaan dan keberlanjutan. Hal ini kata Erick, mengingat tantangan di masa depan yang membutuhkan transformasi seluruh perusahaan BUMN.

“Ini bagian kita terus mendorong keterbukaan informasi sebagai bagian dari tata kelola perusahaan yang baik,” ujarnya.

Erick Thohir mengatakan peningkatan keterbukaan informasi BUMN pada 2024 naik 2.500 kali lipat ketimbang pada 2019 saat ia menjabat yang hanya ada satu BUMN yang memiliki status informatif dengan baik. Capaian prestasi yang diperoleh perusahaan-perusahaan BUMN saat ini harus menjadi pemacu untuk menciptakan terobosan-terobosan demi kemajuan.

“Transformasi BUMN juga harus kita dorong, kita tidak bisa berpuas diri hari ini, apakah misalnya deviden tahun ini yang terbesar sepanjang sejarah yaitu Rp 81,4 Triliun cukup? Tidak. Negara membutuhkan lebih,” katanya.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menyampaikan terima kasih atas seluruh penghargaan yang diperoleh PLN pada BCOMSS 2024. “Penghargaan ini bisa didapat karena kerja keras semua insan PLN dalam melakukan transformasi bisnis, salah satunya di sektor komunikasi perusahaan. Tidak lain ini adalah upaya kita untuk semakin transparan dan meningkatkan pelayanan bagi masyarakat,” ucapnya.

Raihan ini tentunya tidak lepas dari peran Darmawan Prasodjo memimpin transformasi sektor komunikasi di PLN. Melalui transformasi, dirinya menggarap serius pengelolaan komunikasi korporat untuk menjembatani informasi perusahaan kepada publik.

“Dulu komunikasi korporat kami tidak terstruktur, pasif, dan kurang responsif dalam menanggapi berbagai isu. Kami lakukan transformasi untuk lebih mendekatkan diri di tengah masyarakat. Kini kita bisa melihat komunikasi yang dilakukan menjadi akurat, powerful dan efektif,” jelas Darmawan.

Sepanjang tahun 2023, komunikasi korporat PLN secara konsisten mengelola informasi dan publikasi yang mampu menjangkau khalayak luas, bukan hanya di tingkat nasional tetapi juga cakupan global, yang menghasilkan lebih dari 174 ribu pemberitaan di lebih dari 4,5 ribu media.

Bahkan berdasarkan hasil survei Nasional, isu transisi energi yang disampaikan PLN dipahami oleh 45% publik. Dari 45% publik yang tahu tentang program PLN dalam mewujudkan transisi energi, 86% merasa sangat/cukup yakin PLN mampu menjalankan program transisi energi. Ini menunjukkan keberhasilan strategi komunikasi dan pengelolaan saluran komunikasi yang baik, sehingga sebagian besar publik yakin bahwa PLN mampu menjadi leader dalam menjalankan program transisi energi di tanah air.(*)

Sumber (*/tim PLN)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Belu Akui CMS Bank NTT Permudah Kelola Keuangan Daerah

    Bupati Belu Akui CMS Bank NTT Permudah Kelola Keuangan Daerah

    • calendar_month Sel, 20 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Loading

    Atambua, Garda Indonesia | Sebanyak 69 Kepala Desa di Belu mengikuti bimbingan teknis Aplikasi CMS (Cash Management System) di aula kantor CU Kasih Sejahtera Atambua, Sabtu 16 September 2022. Kegiatan tersebut dibuka Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus, Sp.PD-KGEH, FINASIM. Turut hadir, pimpinan Bank NTT, Tim Teknis BPKAD Kabupaten Belu, Tim Kerja TP2D Kabupaten Belu, Para […]

  • Idulfitri 1446 H, PLN Siapkan 1000 SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra

    Idulfitri 1446 H, PLN Siapkan 1000 SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra

    • calendar_month Sen, 10 Mar 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 3Komentar

    Loading

    SPKLU yang dioperasikan PLN bersama mitra berjumlah 3.529 unit, tersebar di 2.400 titik seluruh Indonesia. Secara rinci, jumlah SPKLU di Sumatra sebanyak 431 unit, Jawa 2.448 unit, Bali 166 unit, Kalimantan 215 unit, Sulawesi 145 unit, Maluku 26 unit, Nusa Tenggara 72 unit, dan Papua 26 unit.   Jakarta | PT PLN (Persero) memastikan kelancaran […]

  • BPK RI: Tidak Ada Proyek Mangkrak

    BPK RI: Tidak Ada Proyek Mangkrak

    • calendar_month Sel, 23 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Terkait kabar temuan pelanggaran proyek infrastruktur yang beredar belakangan ini. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menggelar konferensi pers di Kantor BPK, Senin/22 Oktober 2018. BPK menyatakan tidak ditemukan adaya infrastruktur yang mangkrak. Berdasarkan hasil pemeriksaan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah merealisasikan belanja infrastruktur selama tahun 2015, 2016 dan 2017 seluruhnya […]

  • HUT Ke-59, Bank NTT Sedia Mesin Tarik Setor Tunai di Cabang Khusus & Utama

    HUT Ke-59, Bank NTT Sedia Mesin Tarik Setor Tunai di Cabang Khusus & Utama

    • calendar_month Jum, 16 Jul 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 261
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) memasuki usia 59 tahun pada Sabtu, 17 Juli 2021. Pada perayaan dalam masa pandemi Covid-19 ini, manajemen Bank NTT menghadirkan layanan serba digital menuju Bank NTT sebagai Super Smart Bank. Direktur Utama Bank NTT, Alex Riwu Kaho didampingi Direktur Pemasaran Dana Kredit, Paulus […]

  • Presiden Jokowi Pakai Jas Hujan Pemberian Warga Saat di Lokasi Longsor

    Presiden Jokowi Pakai Jas Hujan Pemberian Warga Saat di Lokasi Longsor

    • calendar_month Sel, 7 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Bogor, Garda Indonesia | Ada peristiwa unik saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Desa Harkat Jaya, salah satu desa yang menjadi korban bencana longsor dan banjir di Kecamatan Sukajaya, Bogor, pada Selasa, 7 Januari 2020 pagi. Presiden Jokowi sempat mengenakan jas hujan pemberian warga saat akan meninjau lokasi longsor di desa tersebut saat hujan turun. […]

  • Terlibat Jual Beli Jabatan, Bupati Nganjuk Ditahan di Rutan Bareskrim Polri

    Terlibat Jual Beli Jabatan, Bupati Nganjuk Ditahan di Rutan Bareskrim Polri

    • calendar_month Sel, 11 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tim penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri resmi melakukan penahanan terhadap Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidayat di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salemba cabang Bareskrim Polri. Ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi jual beli jabatan di lingkungan pemerintah, maka Novi akan ditahan selama 20 hari terhitung sejak Selasa, 11 Mei 2021. Kepala […]

expand_less