Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Bank Sumsel Belajar UMKM dan Digitalisasi di Bank NTT

Bank Sumsel Belajar UMKM dan Digitalisasi di Bank NTT

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 5 Agu 2022
  • visibility 74
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (PT. BPD NTT), tidak saja hadir sebagai pelopor penggerak ekonomi masyarakat NTT, melainkan juga untuk menginspirasi negeri dalam berbagai inovasi dan layanan perbankan.

Ini terbukti dengan adanya kunjungan dari berbagai provinsi di Indonesia yang datang untuk belajar. Belum lama ini, sebuah tim dari Bank (BPD) Sulselbar Makassar datang khusus untuk mempelajari mengenai smart bank yang merupakan layanan hybrid, perpaduan antara layanan konvensional dan digital pada Bank NTT.

Pekan lalu, pada Kamis, 4 Agustus 2022, Direktur Utama BPD Sumsel Babel, Achmad Syamsudin, bersama sebuah tim kecil yang dipimpinnya berkunjung ke NTT, khususnya di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat.

Tim ini terdiri dari Pemimpin Divisi Sekretaris Perusahaan, Pemimpin Bagian Strategic PR, Media Relation dan CSR.

Adapun tujuan dari pertemuan ini seperti tertuang dalam surat resmi Bank Sumsel Babel bernomor 18/SKP/1.1/B/2022 berperihal Permohonan Benchmarking yang ditujukan ke Dirut Bank NTT, bahwa “Sehubungan dengan rencana studi banding terkait Usaha Mikro Kecil dan Menengah serta program PAD (Keuangan Daerah) yang diterapkan oleh Bank NTT, kami mengajukan permohonan Benchmarking Bank Sumsel Babel dengan Bank NTT.”

Di Labuan Bajo, Dirut Bank Sumsel Babel diterima Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho, Direktur Kepatutan, Christofel Adoe.  Ikut hadir Komisaris Utama, Juvenile Jodjana.

Dalam diskusi, mereka banyak bertukar pikiran mengenai upaya digitalisasi UMKM serta berbagai terobosan lainnya dari Bank NTT untuk digitalisasi sistem keuangan daerah.

Di sini Bank NTT hadir dengan layanan pembayaran sembilan pajak daerah secara online sehingga berhasil mengurangi kebocoran. Ini ditandai dengan adanya perbedaan jumlah laporan pajak dari sistem manual ke digital.

Seusai pertemuan, Direktur Utama BPD Sumsel Babel, Achmad Syamsudin, kepada Humas Bank NTT menegaskan bahwa pihaknya sangat tertarik dengan berbagai inovasi dari Bank NTT.

“Saya sangat banyak belajar terkait UMKM. Tentunya ini dari ilmu saat sharing dengan kami. Dan saya juga belajar tentang digital banking yang dilaksanakan oleh Bank NTT. Kedua, saya berterima kasih telah banyak bersilaturahmi dengan Pak Harry (Dirut Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho) dan teman-teman di Bank NTT,” tegas Syamsudin.

Syamsudin berharap, “Semoga silaturahmi ini terus berjalan dan terus kita bersinergi ke depan, sinergi yang kita lakukan adalah dalam banyak hal.”

Pihaknya pun mengundang tim dari Bank  NTT untuk menjumpai mereka di Palembang agar bisa bertukar pikiran mengenai inovasi mereka.

Usai pertemuan, tim dari Bank Sumsel Babel mengunjungi sentra UMKM binaan Bank NTT, untuk melihat dari dekat pengolahan serta pemasarannya.

Tak hanya itu, pola pendampingan dari Bank NTT pun ikut dipelajari. Tim ini pun diajak berkunjung ke kantor Bank NTT Cabang Labuan Bajo, dan melihat dari dekat digitalisasi layanan perbankan yang diterapkan.

Sumber (*/Humas Bank NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Korlantas Tak Rekomendasi Mudik Sebelum 6 Mei 2021

    Korlantas Tak Rekomendasi Mudik Sebelum 6 Mei 2021

    • calendar_month Sab, 17 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menegaskan tidak merekomendasikan masyarakat untuk mudik sebelum diberlakukannya peniadaan mudik pada tanggal 6—17 Mei 2021. “Pada hakikatnya sebelum tanggal 6 Mei 2021, tidak direkomendasikan untuk mudik mendahului,” ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono, pada Jumat, 16 April 2021, meralat pernyataannya pada Kamis, 15 April 2021 yang […]

  • Polres Segera Panggil Terlapor Bupati TTS

    Polres Segera Panggil Terlapor Bupati TTS

    • calendar_month Sel, 15 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    SoE, Garda Indonesia | Reskrim Polres Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) segera memanggil terlapor kasus dugaan pencemaran nama baik, Bupati TTS, Egusem Pieter Tahun untuk dimintai keterangan. Demikian dikatakan Kasat Reskrim Polres TTS, AKP Mahdi Ibrahim saat dikonfirmasi Garda Indonesia pada Senin, 14 Maret 2022. Baca juga: https://gardaindonesia.id/2022/03/10/diduga-cemar-nama-baik-dprd-lapor-bupati-tts-ke-polres/ Mahdi Ibrahim mengatakan, […]

  • “Menang Satu Putaran!” SPK-AG Disambut Puluhan Ribu Warga SBD

    “Menang Satu Putaran!” SPK-AG Disambut Puluhan Ribu Warga SBD

    • calendar_month Sab, 14 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Tambolaka | Safari politik pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu (SPK-AG) di Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) mendapat sambutan luar biasa dari puluhan ribu massa yang nampak bak lautan manusia. SPK-AG saat itu berkolaborasi dengan pasangan calon bupati dan wakil bupati SBD, Ratu Ngadu Bonnu Wula-Dominikus A. Rangga Kaka, atau […]

  • Ultah Ke-58, Presiden Jokowi Dapat Kejutan

    Ultah Ke-58, Presiden Jokowi Dapat Kejutan

    • calendar_month Sab, 22 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodoi pada Jumat, 21 Juni 2019, tepat berulang tahun yang ke-58. Ucapan selamat dari sejumlah kalangan pun mengalir kepada Kepala Negara. Namun, Presiden kembali menegaskan bahwa dirinya tidak pernah merayakan ulang tahun. Meski demikian, Presiden tetap mendapatkan kejutan dan ucapan selamat ulang tahun. Di sela-sela menjalankan tugas kepresidenannya hari […]

  • Jasa Raharja Ajak Pelajar SMAN 4 Kupang Sadar Aturan Berlalu Lintas

    Jasa Raharja Ajak Pelajar SMAN 4 Kupang Sadar Aturan Berlalu Lintas

    • calendar_month Rab, 11 Des 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Berlokasi di halaman Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 4 Kupang, PT Jasa Raharja Cabang NTT menyelenggarakan Gemar Lantas pada Selasa, 10 Desember 2019 pukul 07.00 WITA—selesai. Sekolah dengan lingkungan asri di SMAN 4 Kupang merupakan Sekolah Adiwiyata tingkat Nasional di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Gerakan sadar lalu lintas bakal berlangsung […]

  • Barisan Bunda Neka Bernuansa Merah Putih Andil Gerak Jalan 8 Km

    Barisan Bunda Neka Bernuansa Merah Putih Andil Gerak Jalan 8 Km

    • calendar_month Ming, 10 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 206
    • 0Komentar

    Loading

    Walau begitu, kata Ledy (sapaan karib Ketua RT 22, Kelurahan Manumutin) andil berbaur dalam lomba gerak jalan HUT 80 RI di Belu (perbatasan RI–Timor Leste), bukan tentang juara, tetapi sekadar berpartisipasi.   Atambua | Menyongsong hari ulang tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), menghelat lomba gerak jalan […]

expand_less