Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bahasa Sastra » Bedah Buku “Umbu Sang Metiyem” Kris Liyanto: Sastra Itu Keseimbangan Hidup

Bedah Buku “Umbu Sang Metiyem” Kris Liyanto: Sastra Itu Keseimbangan Hidup

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 22 Agu 2023
  • visibility 228
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menghelat bedah dan launching buku “Umbu Sang Metiyem” karya Robertus Fahik dalam rangka HUT ke-78 Republik Indonesia pada Selasa, 22 Agustus 2023. Peluncuran buku ini guna mengenang 80 tahun Umbu Landu Paranggi (1943—2023).

Umbu Wulang Landu Paranggi adalah seniman Indonesia berasal dari Sumba yang sering disebut sebagai tokoh misterius dalam dunia sastra Indonesia sejak 1960-an. Ia lebih dikenal sebagai sosok “di belakang layar” yang mendorong para penyair muda untuk menjadi sastrawan.

Pada momentum ini, beberapa lembaga perbankan termasuk Bank Christa Jaya, turut mendukung suksesnya perhelatan. Terpantau, Komisaris Utama Bank Christa Jaya, Christofel Liyanto (duduk di deretan depan para tamu terhormat, red), tampak menekuni setiap deretan acara peluncuran buku kumpulan esai karya ayahanda dari Umbu Wulang Tanaamahu Paranggi (seorang pejuang lingkungan hidup yang dikenal aktif sebagai Direktur Eksekutif Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Nusa Tenggara Timur.

Tampak menjadi highlight Kadis Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi NTT, Drs. Kanisius H.M.Mau, M.Si. Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT, Linus Lusi, S.Pd., M.Pd. Kepala Kantor Bahasa Provinsi NTT, Elis Setiadi, S.Pd., M.Hum. Akademisi, Dr.Lanny Koroh, S.Pd. M.Hum dan Penulis, Robertus Fahik.

Kris Liyanto, sapaan akrab pengusaha sukses dunia perbankan yang sementara menekuni dunia politik bergabung dengan Partai Gerindra, turut andil memberikan warna pada bedah buku “Umbu Sang Metiyem”. Kris pun mengungkapkan kehidupan masa mudanya pada tahun 1970-an, saat Umbu Landu Paranggi sementara viral di Yogyakarta.

Kris Liyanto saat memberikan warna pada peluncuran buku “Umbu Sang Metiyem”

Bagi Kris Liyanto, dunia sastra itu memberikan keseimbangan hidup. “Saya pengusaha dengan begitu banyak uang, namun kadang bingung juga dan tidak tenang dengan uang banyak itu,” ujarnya seraya menggapai respons berupa tawa dan tepuk tangan dari para peserta yang memadati ruangan perpustakaan.

Ayah dari tiga anak yakni Wilson Liyanto, Merlisia Liyanto dan Kerinton Liyanto ini pun membeberkan bahwa para sastrawan begitu mendapat ketenangan jiwa. “Kondisi ini membuat saya harus mengintrospeksi diri,” ujarnya sembari  bakal memberikan apresiasi kepada penulis buku “Umbu Sang Metiyem” berupa bonus siaran di SKFM Radio dan mempromosikan lagu-lagu dari penulis.

Sementara itu, testimoni pun diungkapkan Umbu Wulang (anak dari Umbu Landu Paranggi), menyampaikan bahwa beliau orang yang abnormal bagi orang-orang yang normal. “NTT itu kurang percaya diri, selalu merasa minder, miskin, namun NTT telah berkontribusi besar kepada literasi bangsa Indonesia,” tekannya seraya menambahkan kita perlu menyeimbangkan kehidupan dengan lebih mengenalkan hidup.

Pada penghujung perhelatan, Yayasan Pustaka Pensi Indonesia (YASPENSI) mengajukan rekomendasi tanpa intervensi kepada Pemerintah Daerah Sumba Timur untuk menggunakan nama “Umbu Landu Paranggi” sebagai nama jalan, gedung dan berbagai fasilitas umum.

Penulis (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dewan Pers Kecam Aparat Gebuk Wartawan Saat Demo RUU Pilkada

    Dewan Pers Kecam Aparat Gebuk Wartawan Saat Demo RUU Pilkada

    • calendar_month Ming, 25 Agu 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Surabaya | Dewan Pers mengecam praktik kekerasan yang dilakukan aparat keamanan kepada wartawan saat peliputan aksi demonstrasi elemen masyarakat dan mahasiswa menolak revisi UU Pilkada di DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat pada Sabtu, 24 Agustus 2024. Tak hanya itu, pers mahasiswa juga menjadi korban kekerasan aparat yang seharusnya melindungi dan menertibkan saat meliput aksi massa […]

  • Alat Tulis Pangdam XIV/Hsn, Wujudkan Mimpi Anak Korban Banjir di Sultra

    Alat Tulis Pangdam XIV/Hsn, Wujudkan Mimpi Anak Korban Banjir di Sultra

    • calendar_month Kam, 14 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Kolaka Utara, Garda Indonesia | Tidak saja membantu kelancaran proses belajar di tengah Pandemi COVID-19, bantuan alat tulis dari Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Sumangerukka bagi korban banjir bandang di Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) juga diharapkan dapat membantu mewujudkan mimpi Anak di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Hal ini dikatakan oleh Dandim 1412/Kolaka Letkol Inf Risa […]

  • PLN Resmikan Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan Sumba

    PLN Resmikan Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan Sumba

    • calendar_month Kam, 12 Jan 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Waingapu, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur ( UIW NTT) terus melakukan penguatan pelayanan kelistrikan di Pulau Sumba. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk menggenjot percepatan penambahan desa berlistrik serta rasio elektrifikasi di daerah tersebut. General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTT, Fintje Lumembang meresmikan unit pelaksana baru PLN […]

  • Bank NTT Termasuk 22 Peserta Tambahan ‘Fast Payment BI’

    Bank NTT Termasuk 22 Peserta Tambahan ‘Fast Payment BI’

    • calendar_month Sen, 31 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Bank Indonesia (BI) terus mendorong akselerasi digitalisasi ekonomi dan keuangan nasional implementasi, salah satunya melalui fast payment BI yaitu BI-Fast. Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono menyampaikan bahwa jumlah peserta BI-Fast mulai Senin, 31 Januari 2022, bertambah sebanyak 21 Bank dan 1 lembaga nonbank yang masuk sebagai peserta gelombang atau […]

  • Pimpinan Ponpes di Langkat Cabuli 17 Santri, Kemen PPPA Kawal Kasusnya

    Pimpinan Ponpes di Langkat Cabuli 17 Santri, Kemen PPPA Kawal Kasusnya

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Yohana Yembise dikejutkan kasus pencabulan dan sodomi oleh oknum pimpinan Lembaga Pendidikan Agama berinisial DS kepada beberapa santri. Kejadian tersebut diketahui telah berlangsung sejak tahun 2018 dan berdampak pada kondisi psikologis para korban. Bahkan ada santri yang mengaku rutin setiap seminggu sekali mendapatkan pelecehan […]

  • Bupati TTS Lantik 14 Pejabat Struktural Lingkup Pemda, Ini Daftar Jabatan

    Bupati TTS Lantik 14 Pejabat Struktural Lingkup Pemda, Ini Daftar Jabatan

    • calendar_month Sab, 2 Apr 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    SoE, Garda Indonesia | Egusem Pieter Tahun, S.T., M.M. Bupati Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mengambil sumpah dan melantik 14 (empat belas) pejabat struktural lingkup pemda di taman rekreasi Bu’at pada Jumat, 1 Maret 2022. Pelantikan, berdasarkan Surat Keputusan Bupati TTS, nomor: BKPSDMD.821/593/3/2022 tentang pengangkatan PNS dalam jabatan pejabat tinggi pratama, […]

expand_less