Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Budaya Nusantara Warnai Syukuran Produsen Garam Nasional PT Sumatraco

Budaya Nusantara Warnai Syukuran Produsen Garam Nasional PT Sumatraco

  • account_circle Roni Banase
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • visibility 40
  • comment 0 komentar

Loading

Divisi Hubungan Masyarakat PT Sumatraco Langgeng Makmur, Viktor Emanuel berharap semangat kebersamaan, kekuatan, serta keharmonisan dapat terus terjaga dalam perjalanan perusahaan ke depan.

 

Jakarta | Produsen garam nasional PT Sumatraco Langgeng Makmur di kantor pusatnya di Surabaya, Jawa Timur, pada awal Januari menghelat syukuran bernuansa budaya nusantara untuk menapaki kegiatan perusahaan tahun 2026.

Pada syukuran tersebut, karyawan mengenakan pakaian daerah sebagai simbol keberagaman, namun mencerminkan semangat persatuan dalam perbedaan yang menjadi inti kekuatan PT Sumatraco Langgeng Makmur.

Syukuran diawali dengan penampilan tari Jejer Jaran Dawuk. Tari itu menggambarkan keteguhan sikap, kesiapan, serta rasa hormat sebelum memasuki suatu peristiwa penting. Tari ini juga mencerminkan kesiapan lahir dan batin serta harapan bahwa kegiatan akan berlangsung lancar. Gerakan tari Jejer Jaran Dawuk yang teratur dan penuh wibawa juga melambangkan kebersamaan serta keseimbangan antara tanggung jawab dan keharmonisan.

Kemudian dilanjut dengan pertunjukan tari tokoh wayang Gatotkaca yang menyimbolkan kekuatan, keberanian, dan kesetiaan. Pemilihan tari Gatotkaca dimaknai sebagai harapan bahwa perusahaan senantiasa memiliki semangat juang yang kuat, keteguhan dalam menghadapi tantangan, serta loyalitas seluruh elemen di dalamnya.

Sosok Gatotkaca juga melambangkan pelindung dan penjaga, yang diharapkan dapat membawa energi positif bagi perjalanan perusahaan.

Karyawan yang mengenakan busana tradisonal Jawa, Bali, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, dan daerah lainnya terlihat menikmati syukuran dengan penuh suka cita.

Divisi Hubungan Masyarakat PT Sumatraco Langgeng Makmur, Viktor Emanuel dalam keterangan tertulisnya, Senin, 26 Januari 2026, berharap semangat kebersamaan, kekuatan, serta keharmonisan dapat terus terjaga dalam perjalanan perusahaan ke depan yang diejawantahkan dalam perhelatan syukuran.

PT Sumatraco Langeng Makmur adalah produsen garam beryodium nasional yang didirikan tahun 1969 oleh keluarga Tan di Surabaya. Produsen garam ini kemudian turut memfasilitasi pengembangan industri garam kecil, sebagai bagian dari program iodisasi garam yang diluncurkan oleh UNICEF.

Garam konsumsi beryodium produksi PT Sumatraco Langgeng Makmur ini dipasarkan di Jawa Timur, Sulawesi, Nusa Tenggara, Kalimantan, dan Papua.(*)

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penuntutan, Johnny Plate Ditahan 20 Hari di Rutan Kejari Jakarta Selatan

    Penuntutan, Johnny Plate Ditahan 20 Hari di Rutan Kejari Jakarta Selatan

    • calendar_month Sab, 10 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 1Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) telah melaksanakan serah terima tanggung jawab tersangka dan barang bukti (tahap II) atas berkas perkara tersangka Johnny G Plate (JGP) kepada Tim Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Agung dan Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. “Untuk kepentingan dalam tahap […]

  • 10 Tahun Du Anyam: Menganyam Mimpi untuk Ekonomi Hijau Inklusif

    10 Tahun Du Anyam: Menganyam Mimpi untuk Ekonomi Hijau Inklusif

    • calendar_month Sab, 14 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Larantuka | Du Anyam, salah satu kewirausahaan sosial unggulan dari Indonesia Timur, merayakan satu dekade perjalanan dalam mewujudkan mimpi-mimpi besar dalam memberdayakan perempuan, meningkatkan ekonomi perempuan dan melestarikan budaya. Salah satu perayaan satu dekade ini, ditandai dengan keberhasilan memulai tonggak awal membawa kerajinan anyaman lontar dari Kabupaten Flores Timur ke pasar global yang seremoni pelepasannya dihelat […]

  • “Cukup Alat Bukti” KPK Tahan Hakim Yustisial MA Edy Wibowo

    “Cukup Alat Bukti” KPK Tahan Hakim Yustisial MA Edy Wibowo

    • calendar_month Sen, 19 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 204
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dari rangkaian penyidikan perkara dengan tersangka Sudrajad Dimyati, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menemukan adanya kecukupan alat bukti terkait dugaan perbuatan pidana lain dalam pengurusan perkara di Mahkamah Agung (MA). Adapun konstruksi perkara diawali adanya gugatan PKPU (Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang) ke Pengadilan Negeri Makassar yang diajukan oleh PT MHJ sebagai […]

  • Kementerian PPPA Dampingi Pengelolaan  Energi Yang Responsif Gender

    Kementerian PPPA Dampingi Pengelolaan Energi Yang Responsif Gender

    • calendar_month Kam, 9 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Waingapu-NTT, Garda Indonesia | Kemen PPPA sebagai instansi pemerintah, memiliki kewajiban mengintegrasikan isu gender ke dalam program pembangunan. Komitmen tersebut ditunjukkan Kementerian PPPA melalui Deputi Bidang Kesetaraan Gender dengan melaksanakan kegiatan Pengembangan Model Daerah dengan Pengelolaan Energi yang Responsif Gender di Waingapu, Kabupaten Sumba Timur. “Komitmen Pemerintah Sumba Timur terkait isu gender dalam bidang energi […]

  • PLN Setor Dividen Rp3,09 Triliun, Kemen BUMN : Lanjutkan Transformasi

    PLN Setor Dividen Rp3,09 Triliun, Kemen BUMN : Lanjutkan Transformasi

    • calendar_month Rab, 24 Jul 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 164
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta | Rapat umum pemegang saham (RUPS) menerima laporan tahunan dan laporan keuangan PT PLN (Persero) tahun buku 2023 yang dihelat di Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada Senin, 22 Juli 2024. Pada RUPS tersebut, pemerintah mengapresiasi upaya PLN selama tahun 2023 yang kembali mencetak kinerja terbaik sehingga mampu berkontribusi dengan dividen bagi negara […]

  • Pantau Vaksinasi Covid Lansia Kota Kupang, dr.Herman Man: Ada Minta Tunda

    Pantau Vaksinasi Covid Lansia Kota Kupang, dr.Herman Man: Ada Minta Tunda

    • calendar_month Sel, 9 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Pemerintah Kota Kupang, menghelat vaksinasi Covid-19 Tahap 2 termin I bagi warga lanjut usia atau lansia mulai Senin, 8 Maret 2021. Alokasi distribusi vaksin Covid-19 dilakukan pada kelompok lansia dan pelayanan publik, dengan target sasaran masing-masing berjumlah 10.139 orang dan 937 orang. Pelaksanaan vaksin dilakukan pada 11 puskesmas dan Rumah […]

expand_less