Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » “Gelap Jadi Terang”, Warga Karera Sumba Timur Bakal Nikmati Listrik

“Gelap Jadi Terang”, Warga Karera Sumba Timur Bakal Nikmati Listrik

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
  • visibility 145
  • comment 0 komentar

Loading

Selama ini, PLN tidak bisa melayani masyarakat di sana karena memang terkait izin wilayah usaha yang dipegang oleh PT Mikro Kisi sehingga jika sudah dialihkan wilayah usaha, maka PLN akan segera merealisasikan pembangunan jaringan listrik ke desa-desa tersebut.

 

Waingapu | Kebutuhan akan hadirnya listrik di suatu daerah secara kontinu itulah yang di harapkan oleh semua warga masyarakat, demikian halnya dengan masyarakat 5 desa dan 1 dusun di Kabupaten Sumba Timur yaitu Desa Tawui, Desa Lailunggi, Kecamatan Pinu Pahar juga Desa Pramadita, Desa Tandula Jangga, dan Desa Praiwitu serta satu dusun, yakni Dusun Nggongi di Kecamatan Karera akan segera terwujud. Hal ini terungkap saat pertemuan Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Sumba (PLN UP3 Sumba) dengan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Timur di kantor Bupati Sumba Timur pada Senin, 28 April 2025.

Pada pertemuan tersebut, Manager PLN UP3 Sumba menyampaikan kepada bupati dan wakil bupati hasil rapat dengan Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan (DJK) Kementerian ESDM pada Rabu, 23 April 2025 yang menyepakati bahwa wilayah usaha (Wilus) kelistrikan yang selama ini dikelola oleh PT Mikro Kisi yang berada di Kabupaten Sumba Timur akan segera dialihkan ke PLN. Wilayah tersebut meliputi lima desa dan satu dusun, yakni Dusun Nggongi dan telah direncanakan oleh PLN melalui Program Listrik Desa dan Listrik Dusun (Lisdes/Lisdus) dibangun jaringan listrik pada tahun 2026—2027.

Nikolas Denis Adrian Manager PLN UP3 Sumba menyampaikan sesuai hasil rapat dengan DJK telah disepakati bahwa Wilus Mikro Kisi yang ada di Sumba akan segera dialihkan ke PLN. DJK sangat mengharapkan agar proses transisi dapat berjalan lancar. “Kami dari PLN juga berupaya agar sebagian wilayah bisa direalisasikan lebih awal, seperti Dusun Nggongi, dan Desa Tandula Jangga jika memungkinkan secara anggaran,” ujarnya.

Nikolas juga menambahkan PLN berharap adanya sinergi dengan pemerintah daerah, khususnya dalam hal proses penyambungan listrik bagi masyarakat terkhusus masyarakat prasejahtera. “Kami mohon dukungan Pemda agar dapat berkolaborasi dalam upaya proses penyambungan baru listrik (PB) diwilayah-wilayah tersebut,” tandasnya.

Menanggapi hal tersebut ,Umbu Lili Pekuwali, ST., MT., Bupati Sumba Timur menyatakan kesiapan mendukung penuh rencana tersebut dalam upaya percepatan Rasio Elektrifikasi (RE) Sumba Timur. “Kami akan mengupayakan penganggaran penyambungan listrik melalui dana desa, khusus untuk calon pelanggan dari masyarakat kurang mampu. Bagi warga yang mampu, kami imbau untuk melakukan pembayaran biaya penyambungan secara mandiri,” pintanya.

Sebagai tindak lanjut, PLN akan mengirimkan daftar calon pelanggan berdasarkan survei awal kepada Pemkab Sumba Timur untuk dilakukan pendataan ulang. Proses ini akan melibatkan kepala desa setempat serta dilakukan sosialisasi bersama.

General Manager PLN UIW NTT, Fransiskus Eko Sulistyono menyambut baik akan rencana pengalihan wilayah usaha kelistrikan yang ada di Sumba Timur. ”Tentu kami mendukung setiap kebijakan pemerintah melalui DJK untuk pengalihan wilayah usaha kelistrikan yang sebelumnya dikelola oleh PT Mikro Kisi di Sumba Timur. Selama ini PLN tidak bisa melayani masyarakat di sana karena memang terkait izin wilayah usaha, sehingga jika sudah dialihkan wilayah usaha maka PLN akan segera merealisasikan pembangunan jaringan listrik ke desa-desa tersebut, namun tentu melalui proses secara bertahap,” ujarnya.

Lebih Lanjut Eko menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati Sumba Timur atas dukungan untuk penyambungan listrik untuk masyarakat di wilayah-wilayah tersebut.

Upaya ini menjadi bagian dari komitmen bersama untuk mempercepat pemerataan akses listrik di wilayah terpencil dan mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat Sumba Timur, sekaligus menjadi langkah nyata dalam mewujudkan keadilan energi bagi seluruh rakyat Indonesia.(*)

Sumber (*/tim PLN UIW NTT)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menko Polhukam : “Mudik Lebaran 2019 Relatif Lancar dan Aman”

    Menko Polhukam : “Mudik Lebaran 2019 Relatif Lancar dan Aman”

    • calendar_month Rab, 12 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto menyatakan mudik lebaran yang dilaksanakan pada tahun 2019 relatif lancar dan aman dibandingkan tahun lalu. Indikasinya dapat dilihat dari jumlah kecelakaan lalu lintas yang semakin turun dari tahun lalu. “Mudik lebaran yang dilaksanakan pada tahun ini relatif lebih lancar dan aman dibandingkan tahun […]

  • BERITA LIAR! Yohana Lisapaly Bantah Skenario RUPS Bank NTT

    BERITA LIAR! Yohana Lisapaly Bantah Skenario RUPS Bank NTT

    • calendar_month Sen, 11 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 189
    • 0Komentar

    Loading

    Yohana pun mengaku sangat kecewa dengan tudingan yang disematkan pada dirinya itu. Secara tegas, dia meminta agar informasi liar yang menyeret namanya itu harus bisa dipertanggungjawabkan.   Kupang | Nama Sekretaris DPW Partai NasDem Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Yohana Lisapaly diseret oleh pemberitaan sejumlah media lokal yang menyebut dirinya ikut terlibat dalam skenario rapat […]

  • Satu Keluarga di Manggarai Tinggal di Rumah Reot, Pemdes Tutup Mata

    Satu Keluarga di Manggarai Tinggal di Rumah Reot, Pemdes Tutup Mata

    • calendar_month Jum, 13 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 140
    • 0Komentar

    Loading

    Kini, Mama Theresia memikul seluruh beban rumah tangga seorang diri. Di balik wajahnya yang penuh ketegaran, dan tubuh yang kian membungkuk tersimpan cerita tentang perjuangan hidup yang nyaris tak tertahankan.   Ruteng | Hidup pada garis kemiskinan sungguh sangat menyedihkan. Ada hanya niat ikhlas dan semangat saja yang tertanam dalam benak agar bisa bertahan hidup […]

  • Kemenkumham Raih Rekor Zona Integritas, Yasonna: Tak Ada Lagi Praktik Pungli

    Kemenkumham Raih Rekor Zona Integritas, Yasonna: Tak Ada Lagi Praktik Pungli

    • calendar_month Sel, 4 Agu 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H. Laoly meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI tidak melakukan pungutan liar (pungli) dan percaloan sewaktu memberikan pelayanan kepada masyarakat. Komitmen ini sejalan dengan upaya Kementerian Hukum dan HAM RI dalam membangun Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas […]

  • Via ‘Electrifying Agriculture’ PLN Dukung Produktivitas 6 Ribuan Petani

    Via ‘Electrifying Agriculture’ PLN Dukung Produktivitas 6 Ribuan Petani

    • calendar_month Jum, 18 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Sepanjang tahun 2020 hingga 2023, PT PLN (Persero) berhasil merealisasikan program electrifying agriculture (EA) yang dimanfaatkan 6.167 petani di 197 lokasi dalam upayanya meningkatkan produktivitas sektor pertanian di Indonesia. Upaya tersebut telah membawa dampak signifikan pada hasil panen dan pendapatan para petani. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, program electrifying agriculture […]

  • Tenun Motif Sepe Ikon Kota Kupang Dipajang di ‘Exotic Tenun Fest’

    Tenun Motif Sepe Ikon Kota Kupang Dipajang di ‘Exotic Tenun Fest’

    • calendar_month Sel, 23 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 131
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Tenun Motif Sepe sebagai Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) personal hasil karya dari Ketua Dekranasda, Hilda Manafe bersama penenun dari Penkase, dipajang dan dipromosikan saat Exotic Tenun Fest yang dihelat oleh Bank Indonesia (BI) bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi NTT, di Gedung Dekranasda Provinsi NTT, pada Senin, […]

expand_less