Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Kepala BPJS Kupang : Jangan Takut Laporkan Faskes Layanan Buruk

Kepala BPJS Kupang : Jangan Takut Laporkan Faskes Layanan Buruk

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 7 Jun 2025
  • visibility 126
  • comment 0 komentar

Loading

Ario pun menjelaskan bahwa sistem pembayaran BPJS Kesehatan ke rumah sakit sudah menggunakan sistem paket (INA-CBGs). Artinya, biaya perawatan, konsultasi dokter, hingga obat-obatan sudah termasuk dalam satu paket pembayaran yang ditanggung BPJS Kesehatan.

 

Kupang | Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Kupang, Ario Trisaksono, mendorong masyarakat dan peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) untuk tidak takut dan tidak ragu melaporkan fasilitas kesehatan (faskes) yang memberikan pelayanan tidak sesuai standar. Menurutnya, laporan dari peserta adalah kunci untuk perbaikan dan evaluasi demi menjaga kualitas layanan kesehatan.

Pernyataan tegas ini disampaikan dalam acara media gathering BPJS Kesehatan Cabang Kupang, Rabu 4 Juni 2025. Ario menekankan bahwa BPJS Kesehatan telah menyediakan berbagai kanal resmi untuk menampung keluhan dan memastikan hak-hak peserta JKN terpenuhi.

“Tolong laporkanlah ke saya. Pasiennya suruh lapor. Kami akan terima keluhan tersebut dan kami akan proses. Jangan sampai pasien sudah pulang baru melapor, karena akan sulit bagi kami melakukan klarifikasi. Segera laporkan saat kejadian masih berlangsung agar kami bisa langsung tindak lanjuti,” tegas Ario.

Ia menyoroti beberapa contoh praktik yang tidak seharusnya terjadi dan menjadi dasar bagi peserta untuk melapor, di antaranya: permintaan biaya tambahan di luar ketentuan yang berlaku; pembatasan hari rawat yang tidak sesuai dengan indikasi medis; peserta diminta membeli obat di luar faskes padahal obat tersebut seharusnya tersedia; diskriminasi pelayanan antara pasien JKN dan pasien umum; dan penolakan pendaftaran hanya dengan menggunakan KTP atau NIK.

Ario pun menjelaskan bahwa sistem pembayaran BPJS Kesehatan ke rumah sakit sudah menggunakan sistem paket (INA-CBGs). Artinya, biaya perawatan, konsultasi dokter, hingga obat-obatan sudah termasuk dalam satu paket pembayaran yang ditanggung BPJS Kesehatan.

“Rumah sakit tidak boleh meminta pasien membeli obat di luar. Jika itu terjadi, seharusnya rumah sakit yang mengganti biaya obat tersebut kepada pasien, bukan sebaliknya. Karena itu sudah kewajiban mereka untuk menyediakan,” jelasnya.

Untuk memastikan faskes mematuhi komitmen, BPJS Kesehatan telah memasang spanduk “Janji Layanan” di seluruh faskes mitra, baik di tingkat pertama maupun di rumah sakit. Spanduk ini berisi poin-poin standar pelayanan serta nomor kontak petugas BPJS Kesehatan yang bisa dihubungi jika terjadi masalah.

“Kami punya petugas di rumah sakit. Di spanduk itu ada nomornya. Jika ada masalah, segera hubungi nomor tersebut. Laporan Anda sangat penting bagi kami untuk melakukan evaluasi dan memberikan teguran jika diperlukan,” tambah Ario.

Masyarakat dan peserta JKN dapat menyampaikan pengaduan atau keluhan melalui beberapa kanal resmi berikut: Aplikasi Mobile JKN: Melalui menu “Pengaduan Keluhan”; Care Center 165: Layanan telepon yang aktif 24 jam; PANDAWA: Pelayanan Administrasi melalui WhatsApp di nomor 08118165165; Petugas BPJS SATU! (Siap Membantu) yang ditempatkan di rumah sakit; serta Kantor BPJS Kesehatan terdekat.

Langkah ini, menurut Ario, bukan untuk menghukum faskes, melainkan sebagai bagian dari evaluasi dan upaya bersama untuk memperbaiki ekosistem JKN agar lebih baik. Ia berharap masyarakat dapat menjadi pengawas aktif di lapangan demi menjaga kualitas layanan yang menjadi hak mereka.(*)

Penulis (*/Herman Nara Sura)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ahmad Sahroni Bersuara Soal Penjarahan Rumah “Semua Orang Membenci, Saya Tidak Korupsi!”

    Ahmad Sahroni Bersuara Soal Penjarahan Rumah “Semua Orang Membenci, Saya Tidak Korupsi!”

    • calendar_month Sel, 4 Nov 2025
    • account_circle melihatindonesia
    • visibility 363
    • 0Komentar

    Loading

    Sahroni mengaku prihatin melihat kondisi rumahnya yang rusak dan dipenuhi coretan usai insiden tersebut. Dinding rumah bahkan sempat ditutup terpal untuk menutupi tulisan bernada ejekan.   Jakarta | Mantan Wakil Ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi NasDem, Ahmad Sahroni, akhirnya muncul di hadapan publik setelah peristiwa penjarahan yang menimpa kediamannya di kawasan Tanjung Priok, […]

  • Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 3)

    Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 3)

    • calendar_month Jum, 19 Apr 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 122
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Roni Banase Kota Kupang butuh sosok wali kota yang gesit. Mengapa demikian? George Hadjoh keluar dari rumah sejak pukul 06.00 WITA kemudian masuk rumah pada pukul 23.00 WITA (11 malam). Jam bekerja dan melayani dilakukan tanpa melihat kepentingan apa pun dan siapa pun. Ia pun rela menelisik setiap sudut kota tanpa henti, memantau […]

  • Golkar Copot Adies Kadir dari DPR Gegara Kisruh Tunjangan

    Golkar Copot Adies Kadir dari DPR Gegara Kisruh Tunjangan

    • calendar_month Ming, 31 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Nama Adies Kadir ramai diperbincangkan publik usai komentarnya soal tunjangan DPR RI. Pada Selasa,19 Agustus 2025, Adies sempat menyebut adanya kenaikan beberapa komponen tunjangan, termasuk tunjangan beras dan transportasi.   Jakarta | Partai Golongan Karya (Golkar) resmi menonaktifkan Wakil Ketua DPR RI periode 2024–2029, Adies Kadir, dari keanggotaan DPR RI. Keputusan itu diumumkan langsung oleh […]

  • Tenun Ikat “Merah Putih TTS” dari Dekranasda NTT bagi Presiden Jokowi

    Tenun Ikat “Merah Putih TTS” dari Dekranasda NTT bagi Presiden Jokowi

    • calendar_month Sen, 17 Agu 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Menjadi kebanggaan bagi masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), tenun ikat asal NTT digunakan oleh Presiden Jokowi. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengenakan pakaian adat asal Sabu Raijua pada Jumat, 14 Agustus 2020, saat menyampaikan pidato di Sidang Tahunan MPR RI Tahun 2020 dan Pidato Kenegaraan dalam rangka HUT ke-75 Kemerdekaan RI […]

  • Polisi Sita Aset 157 Miliar Hasil Korupsi Anak Usaha Jakpro

    Polisi Sita Aset 157 Miliar Hasil Korupsi Anak Usaha Jakpro

    • calendar_month Sel, 14 Jun 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dittipidkor Bareskrim Polri terus melacak aliran dana dari kasus dugaan korupsi pengadaan barang atau jasa pembangunan infrastruktur Gigabit Passive Optical Network (GPON) oleh PT Jakarta Infrastruktur Propertindo (JIP) pada 2017—2018. Polisi menyita aset sekitar Rp.157 miliar terkait perkara tersebut. “Telah dilakukan upaya penelusuran terhadap aliran uang hasil korupsi dan telah berhasil diselamatkan dalam […]

  • Kominfo & Dewan Pers Bentuk Satgas Penanganan Berita Bohong

    Kominfo & Dewan Pers Bentuk Satgas Penanganan Berita Bohong

    • calendar_month Ming, 14 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kementerian Komunikasi dan Informatika serta Dewan Pers melakukan penandatanganan nota kesepahaman untuk membentuk satgas dalam menangani berbagai konten negatif dalam bentuk berita bohong agar tidak beredar luas di jaringan internet dan mudah diakses masyarakat. Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo Semuel Abrijani Pangerapan menyatakan peran Kementerian Kominfo dalam satuan tugas (satgas) […]

expand_less