Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Listrik Flores Makin Andal, PLN Tambah Kapasitas PLTD Mautapaga Ende

Listrik Flores Makin Andal, PLN Tambah Kapasitas PLTD Mautapaga Ende

  • account_circle Tim PLN UIW NTT
  • calendar_month Sen, 17 Nov 2025
  • visibility 259
  • comment 0 komentar

Loading

Langkah strategis ini dilakukan untuk memperkuat keandalan sistem kelistrikan Flores, seiring dengan terus meningkatnya kebutuhan energi.

 

Ende | Komitmen PT PLN (Persero) untuk menjaga dan meningkatkan kualitas layanan listrik bagi masyarakat di Pulau Flores semakin nyata. Melalui Unit Induk Wilayah NTT, PLN menambah kapasitas pembangkit sebesar 5,5 MW (Megawatt) di Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Mautapaga, Ende. Langkah strategis ini dilakukan untuk memperkuat keandalan sistem kelistrikan Flores, seiring dengan terus meningkatnya kebutuhan energi.

Guna memastikan kelancaran proses dan mendapat dukungan penuh, PLN Unit Layanan Pusat Listrik (ULPL) Ende mengadakan sosialisasi kepada masyarakat sekitar PLTD Mautapaga pada Kamis, 13 November 2025.

Perkuat sistem, antisipasi kebutuhan yang terus tumbuh

Manager PLN ULPL Ende, Satriyo Nugroho, menjelaskan bahwa penambahan daya ini merupakan langkah proaktif. Meskipun saat ini sistem Flores telah ditopang oleh pembangkit-pembangkit besar seperti PLTU Ropa, PLTP Sokoria, PLTMH Ndungga di Ende, PLTP Ulumbu di Manggarai, PLTMG Rangko di Labuan Bajo, dan PLTMG Maumere di Sikka—yang membuat mesin PLTD Mautapaga selama ini non-aktif—tambahan kapasitas tetap krusial.

“Pertumbuhan kebutuhan listrik di Flores terus meningkat, dan tambahan daya ini sangat penting untuk mengantisipasi kenaikan beban serta menjaga kestabilan pasokan. Dengan tambahan 5,5 MW ini, kami berharap layanan kelistrikan kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Ende dan sistem Flores pada umumnya, semakin optimal dan andal,” jelas Satriyo.

Ia menambahkan bahwa mesin pembangkit tambahan ini merupakan mesin sewa yang saat ini sedang dalam proses pemasangan dan direncanakan akan mulai beroperasi pada akhir November 2025.

Dukungan penuh dari masyarakat dan pemerintah setempat

Upaya PLN ini disambut baik oleh masyarakat setempat. Venantius Angi, Lurah Mautapaga, menyatakan dukungannya dan mengajak warganya untuk turut serta menyukseskan proses pekerjaan.

“Kami sangat mendukung langkah PLN ini karena sangat bermanfaat bagi warga. Kami berharap pekerjaan penambahan kapasitas ini dapat berjalan lancar dan membawa dampak positif bagi pelayanan listrik di wilayah kita, mengurangi risiko pemadaman, dan menjamin pasokan yang stabil,” ungkap Venantius Angi.

Apresiasi juga datang dari Muhamad Ruslan, Ketua RT setempat, yang menggarisbawahi pentingnya keterbukaan informasi. “Kami mengapresiasi sosialisasi ini karena masyarakat bisa mendapatkan informasi secara langsung. Semoga dengan tambahan daya ini, kualitas listrik di lingkungan kami semakin baik,” ujarnya.

Senada dengan harapan tersebut, Waldy, salah satu warga Mautapaga, menaruh harapan besar pada proyek ini. “Penjelasan hari ini membuat kami lebih memahami prosesnya. Semoga hasilnya dapat mengurangi pemadaman listrik di wilayah kami,” katanya.

Komitmen PLN: listrik Flores harus semakin andal

General Manager PLN UIW NTT, F. Eko Sulistyono, menegaskan kembali komitmen penuh PLN. Peningkatan kapasitas pembangkit adalah bagian inti dari strategi untuk meningkatkan keandalan sistem kelistrikan Flores.

“PLN berkomitmen penuh untuk memastikan kelistrikan di Pulau Flores semakin andal dan layanan PLN pun semakin baik. Penambahan 5,5 MW di PLTD Mautapaga ini adalah langkah konkret untuk memenuhi kebutuhan energi masyarakat yang terus bertumbuh. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat di Pulau Flores mendapatkan layanan listrik yang semakin baik, stabil, dan berkualitas,” tegas Eko.

PLN memastikan bahwa seluruh tahapan pekerjaan akan dilakukan sesuai standar keselamatan kerja, memperhatikan secara cermat dampak lingkungan, serta terus melibatkan masyarakat dalam setiap perkembangan proses instalasi.(*)

 

  • Penulis: Tim PLN UIW NTT

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‘Update Covid-19 NTT’ Hingga 2 Mei 2020, ODP Mencapai 1.635 dan PDP 62 Orang

    ‘Update Covid-19 NTT’ Hingga 2 Mei 2020, ODP Mencapai 1.635 dan PDP 62 Orang

    • calendar_month Ming, 3 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTT, Dr. Jelamu Ardu Marius, M.Si. dalam keterangan pers pada Sabtu, 2 Mei 2020 pukul 20.00 WITA, menyampaikan jumlah keseluruhan Orang Dalam Pemantauan (ODP) mencapai 1.635 orang, 62 Pasien Dalam Pengawasan (PDP), dan Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 382 Orang. Mengenai perincian, Marius […]

  • PLN–Kejaksaan Tinggi NTT Wujudkan Listrik Andal dan Transparan

    PLN–Kejaksaan Tinggi NTT Wujudkan Listrik Andal dan Transparan

    • calendar_month Jum, 18 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Loading

    Kerja sama ini diharapkan dapat mempercepat realisasi proyek energi baru terbarukan (EBT) di Nusa Tenggara, mengoptimalkan pengelolaan aset, dan mendukung pencapaian target nasional Net Zero Emission.   Kupang | PT PLN (Persero) dan Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur (NTT) menandatangani perjanjian kerja sama (PKS) strategis memperkuat tata kelola perusahaan dan memastikan kelancaran pembangunan ketenagalistrikan nasional. […]

  • Pidato Perdana, Bupati Belu: Jangan Tebar Energi Negatif

    Pidato Perdana, Bupati Belu: Jangan Tebar Energi Negatif

    • calendar_month Sel, 27 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | “Seluruh proses telah kita lalui bersama. Bapak uskup berpesan, apabila sudah selesai pemilu, jangan lagi ada sekat – sekat di antara kita. Jangan kita menebar energi negatif, mari kita bangun Belu secara bersama – sama,” ungkap Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPd.,KGEH-FINASIM dalam pidato perdana di Ruang Paripurna Istimewa DPRD Belu, […]

  • Gapai Dana USD 910 Juta dari ABD & KfW, PLN Siap Menerangi Indonesia Timur

    Gapai Dana USD 910 Juta dari ABD & KfW, PLN Siap Menerangi Indonesia Timur

    • calendar_month Jum, 18 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Jelang penghujung tahun 2020, PLN terus berupaya menyediakan listrik yang berkualitas bagi segenap masyarakat. Komitmen tersebut memperoleh dukungan dari 2 (dua) lembaga keuangan internasional, yaitu Asian Development Bank (ADB) dan Kreditanstalt fur Wiederaufbau (KfW). Berfokus pada investasi kelistrikan di Kawasan Timur Indonesia (KTI), dukungan ini bernilai total 910 Juta US Dollar. […]

  • Ferdy Sambo CS Ajukan Banding, Kejagung Siapkan Tim

    Ferdy Sambo CS Ajukan Banding, Kejagung Siapkan Tim

    • calendar_month Jum, 17 Feb 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Terdakwa Ferdy Sambo cs dalam kasus pembunuhan berencana atas almarhum Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat kini memasuki babak baru. Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Ketut Sumedana mengatakan Ferdy Sambo cs kini menempuh hukum baru atas vonis yang telah dijatuhkan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Senin, 13 Februari […]

  • Di Alor, Festival Panggil Ikan Dugong Harus Jadi Pariwisata Internasional

    Di Alor, Festival Panggil Ikan Dugong Harus Jadi Pariwisata Internasional

    • calendar_month Sab, 20 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 175
    • 0Komentar

    Loading

    Kalabahi-Alor, Garda Indonesia | Festival Dugong (Tradisi Panggil Ikan Dugong atau Duyung) yang dihelat oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Alor menurut rencana bakal dilaksanakan mulai tanggal 19—28 Juli 2019 Dugong atau Duyung adalah sejenis mamalia laut yang merupakan salah satu anggota Sirenia atau sapi laut yang masih bertahan hidup selain manatee dan mampu mencapai usia […]

expand_less