Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Olahraga » Persebata Lembata vs Perse Ende, Siapa Juara ETMC 2022?

Persebata Lembata vs Perse Ende, Siapa Juara ETMC 2022?

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 28 Sep 2022
  • visibility 109
  • comment 0 komentar

Loading

Lembata, Garda Indonesia | Laga final El Tari Memorial Cup (ETMC) XXXI bakal berhadapan Persebata Lembata versus Perse Ende pada Kamis, 29 September 2022 pukul 14.30 WITA di lapangan Gelora 99 Lewoleba. Sebelumnya, pada Liga 3 ETMC pada 5–24 Juli 2019, tuan rumah PS Malaka menjadi juara disusul peringkat kedua ditempati Persim Manggarai.

Laga final bakal sangat menarik untuk ditonton. Apakah Persebata akan menjadi  juara ETMC untuk pertama kalinya atau justru Perse Ende yang akan mampu membuktikan bahwa mereka bukan jago kandang?

Sebagai tuan rumah Persebata Lembata dengan julukan Laskar Sembur Paus ini lolos ke final usai menumbangkan Perserond Rote Ndao melalui drama adu penalti dengan skor 5:4. Penendang kelima Perserond, Putra Hurek  gagal mengeksekusi bola dari titik pinalti. Tendangannya membentur tiang gawang yang dikawal Marianus Namang.

Tiket Persebata melaju ke final ditentukan eksekutor penalti kelima, Yohanes Kopong (Denis) pemain senior, libero Persebata yang dikenal sangat gemilang mengawal lini pertahanan. Tendangannya yang sangat keras tidak dapat ditepis penjaga gawang Perserond, Melkior Doni.

Dilansir dari lembatakab.go.id, pelatih Persebata, Hasan Haju Wahar saat sesi konferensi pers usai laga Persebata versus Perserond Rote Ndao mengatakan, dirinya akan membuktikan dia mampu membawa Persebata menjadi juara ETMC XXXI 2022.

Pelatih asal Lamahala Flores Timur yang pernah menghantar Perseftim Flores Timur menjadi juara ETMC 2009 ini optimis bahwa anak – anak Persebata yang memiliki semangat juang tinggi di lapangan akan memenangkan pertandingan di laga final.

Sementara itu, Perse Ende lolos ke final pasca-menepis impian Persim Manggarai di laga semi final dengan skor 1:0. Gol tunggal Perse Ende dipersembahkan striker andalan Cahya Dwi Permana di menit ke-59 melalui tendangannya dari dalam daerah 16 setelah terjadi kemelut hasil tendangan pojok.

Manajer Perse Ende, Yulius Cesar Nonga, saat sesi konferensi usai mengalahkan Persim Manggarai di semi final; mengaku optimis bahwa Perse Ende akan mampu menundukkan Persebata di laga final.

“Perse Ende akan mematahkan mitos bahwa tuan rumah selalu menjadi juara ETMC,” tekan Yulius. (*)

Penulis (*/Roni Banase + berbagai sumber)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tak Hanya Pencuri Ternak, Efek Jera Bakal Diterapkan ke Napi Pemerkosa Anak

    Tak Hanya Pencuri Ternak, Efek Jera Bakal Diterapkan ke Napi Pemerkosa Anak

    • calendar_month Sen, 20 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Ini kita lakukan bagi mereka sehingga ada refleksi kritis dalam diri mereka sendiri. Agar timbul efek jera. Pencurian ini sudah sangat sering mengganggu masyarakat kita. Tentunya kita tidak mau ini terus terulang, maka dari itu perlu ada pembinaan agar tidak terjadi lagi kasus yang sama,” ujar Wagub Josef Nae Soi dalam […]

  • Tingkatkan Budaya K3L, PLN Helat ‘Safety Talk’ di UP3 Kupang

    Tingkatkan Budaya K3L, PLN Helat ‘Safety Talk’ di UP3 Kupang

    • calendar_month Kam, 22 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT. PLN (Persero) Unit Induk Wilayah NTT menghelat acara safety talk secara daring pada Rabu, 21 Oktober 2020, dengan seluruh unit pelaksana pelayanan pelanggan di wilayah Nusa Tenggara Timur dan juga dalam rangka menyambut Hari Listrik Nasional ke-75 tepat pada tanggal 27 Oktober 2020, untuk menjaga sistem kelistrikan dalam pelayanan di […]

  • Momentum Bersejarah, Hari Raya Idulfitri dan Kenaikan Isa Almasih

    Momentum Bersejarah, Hari Raya Idulfitri dan Kenaikan Isa Almasih

    • calendar_month Jum, 14 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tanggal 13 Mei 2021 diperingati sebagai hari besar 2 (dua) umat beragama di Indonesia. Pertama, hari raya Idulfitri 1442 H bagi umat muslim, dan Kenaikan Tuhan Yesus Kristus, Isa Almasih  bagi umat Kristiani. Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate menyatakan, perayaan dua hari besar keagamaan pada hari yang sama merupakan […]

  • Kadis Pertanian NTT: Sekian Lama NTT Bergantung Benih pada Provinsi Lain

    Kadis Pertanian NTT: Sekian Lama NTT Bergantung Benih pada Provinsi Lain

    • calendar_month Sen, 16 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | “NTT ini, sekian lama bergantung benihnya kepada provinsi lain. Sehingga, dalam pengembangan usaha pertanian kita, sering kali mengalami hambatan. Di mana, ketika benih itu datang, musim hujannya sudah lewat. Akibatnya, produktivitas (pertanian) kita rendah,” ungkap Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Lecky Frederich Koli dalam sambutannya mewakili […]

  • Padang Sabana Mausui, Lanskap Memesona di Pelosok NTT

    Padang Sabana Mausui, Lanskap Memesona di Pelosok NTT

    • calendar_month Ming, 22 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 198
    • 0Komentar

    Loading

    Meskipun Padang Mausui ini tergolong terpencil dan membutuhkan waktu yang cukup lama kurang lebih 2—3 jam dari Kota Borong untuk bisa tiba di sana. Namun, hal tersebut tidak mengalahkan semangat wisatawan yang mengunjunginya.   Manggarai | Pesona hamparan rerumputan yang berada di pelosok Nusa Tenggara Timur (NTT), baru-baru ini menjadi sorotan para wisatawan. Hamparan rerumputan […]

  • Bank NTT Bukukan Laba 40 Miliar di Awal Tahun 2023

    Bank NTT Bukukan Laba 40 Miliar di Awal Tahun 2023

    • calendar_month Sel, 31 Jan 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Atambua, Garda Indonesia | Kinerja keuangan Bank NTT, terus mengalami pertumbuhan ke arah positif, dari tahun ke tahun. Hal ini dibuktikan dengan besaran laba yang berhasil dibukukan di awal tahun ini. Memasuki hari ke-29, atau hingga tanggal 29 Januari 2023, laba yang berhasil dicapai Bank NTT sebesar Rp.40 miliar. Demikian disampaikan Direktur Utama Bank NTT, […]

expand_less