Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » PLN Entaskan Krisis Air Tiga Dusun di Desa Nubahaeraka Lembata

PLN Entaskan Krisis Air Tiga Dusun di Desa Nubahaeraka Lembata

  • account_circle Tim PLN UIP Nusra
  • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
  • visibility 179
  • comment 0 komentar

Loading

Pemerintah Desa Nubahaeraka menyatakan kesiapan warga untuk menanggung biaya layanan listrik, mengingat sebelumnya mereka harus membeli air melalui truk tangki dengan harga yang cukup tinggi.

 

Lembata | Program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) PLN Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) bersama Yayasan Payung Perjuangan Humanis (Papha) Kabupaten Lembata berhasil membuka kembali akses air bersih bagi tiga dusun di Desa Nubahaeraka, yaitu Dusun Waiwejak 1, Waiwejak 2, dan Dusun Lewokurang. Ketiga dusun ini berada di sekitar kawasan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Atadei, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Upaya pemulihan akses air dilakukan setelah jaringan pipa mengalami kerusakan berat akibat badai Seroja. PLN UIP Nusra, Yayasan Papha, dan Pemerintah Desa bergotong royong melakukan pembersihan jalur pipa, pengelasan pipa yang patah, memperkuat topang pipa, serta membenahi mesin diesel dan aki pompa air. Hasilnya, pada 16 Agustus 2025, pipa sepanjang 6 kilometer berhasil mengalirkan air bersih menuju Dusun Waiwejak 1 dan Waiwejak 2, menjadi hadiah manis menjelang peringatan Hari Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia.

Ketua Yayasan Papha Kabupaten Lembata, Paul Dalo, menyampaikan bahwa keberhasilan tersebut menginspirasi warga Dusun Lewokurang—yang lokasinya lebih jauh dan berada di dataran lebih tinggi dibanding dua dusun lainnya—untuk mengajukan bantuan serupa guna memperoleh akses air bersih yang lebih layak.

Merespons hal itu, urai Paul, PLN dan Yayasan Papha membangun sambungan pipa tambahan dan jaringan pipa menanjak dari jalur transmisi utama menuju permukiman warga sepanjang 1 kilometer. Upaya ini akhirnya membuahkan hasil ketika aliran air bersih berhasil menjangkau Dusun Lewokurang pada 22 Oktober 2025, sebagai persembahan PLN menjelang Hari Listrik Nasional.

“Dengan capaian ini, maka tiga dusun di Desa Nubahaeraka atau sebanyak 200 penerima manfaat kini telah menikmati akses air bersih yang stabil,” ujar Paul.

Sejalan dengan itu, program bantuan juga mencakup penyelesaian pembangunan jaringan listrik dan pemasangan trafo untuk menggantikan dua unit mesin diesel lama, guna memastikan suplai listrik yang lebih andal dan efisien dalam mendukung operasional pompa air dan sarana publik lainnya.

Pemerintah Desa Nubahaeraka menyatakan kesiapan warga untuk menanggung biaya layanan listrik, mengingat sebelumnya mereka harus membeli air melalui truk tangki dengan harga yang cukup tinggi mencapai puluhan ribu rupiah per tangki. Kehadiran air bersih dan listrik yang stabil kini memberikan penghematan biaya serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Sebagai langkah keberlanjutan, PLN bersama Yayasan Papha dan Pemerintah Desa akan menghelat pelatihan pengelolaan air minum desa yang mencakup manajemen keuangan, operasional, serta perawatan jaringan, dengan pendampingan dari PDAM. Program ini diharapkan menjadi pijakan menuju pengelolaan mandiri oleh BUMDes atau Kelompok Pengelola Sistem Penyediaan Air Minum dan Sanitasi (KP-SPAM).

Paul menambahkan, keberhasilan di Desa Nubahaeraka membuka pintu permintaan serupa dari desa-desa lain di sekitar kawasan PLTP Atadei. Berdasarkan arahan pemerintah daerah dan tokoh masyarakat, perluasan jaringan air bersih direncanakan untuk menjangkau lima desa yang selama ini masih terkendala pasokan air, yaitu Nuba Atalojo, Atakore, Lewogroma, Lerek, dan Lusilame.

Pengembangan ini akan dilakukan secara bertahap melalui sinergi PLN, pemerintah daerah, dan masyarakat, termasuk penyelesaian pembebasan lahan di titik-titik strategis.

Kepala Desa Nubahaeraka, Vinsensius Nuba Ladjar, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan pendampingan yang diberikan kepada masyarakat. “Terima kasih kepada PLN dan Yayasan Papha yang telah memperhatikan kebutuhan masyarakat yang selama ini sangat diharapkan,” ujarnya.

Sementara itu, General Manager PT PLN (Persero) UIP Nusra, Rizki Aftarianto, menegaskan bahwa program air bersih di Desa Nubahaeraka membuktikan bahwa kehadiran pembangkit energi bersih dapat berjalan selaras dengan pembangunan sosial masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa keberadaan PLTP Atadei membawa perubahan nyata bagi desa-desa di sekitarnya. Akses air adalah kebutuhan paling mendasar, dan PLN berkomitmen menyelesaikan layanan ini hingga menjangkau desa-desa lain yang masih membutuhkan,” ujar Rizki.(*)

 

 

  • Penulis: Tim PLN UIP Nusra

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polri Sedia Bantu KPK Tangkap Buronan Harun Masiku

    Polri Sedia Bantu KPK Tangkap Buronan Harun Masiku

    • calendar_month Sen, 7 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri, Irjen Pol Krishna Murti hari ini telah melakukan pertemuan tertutup dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di gedung KPK, Jakarta Selatan pada Senin, 7 Agustus 2023. Dalam pertemuan tersebut, terungkap bahwa buronan Harun Masiku diduga kuat masih berada di Indonesia. Menurut Krishna, data perlintasan menunjukkan bahwa […]

  • 1 Tahun Pandemi di Indonesia, Momentum “Refocusing’ Kebijakan Dunia Usaha

    1 Tahun Pandemi di Indonesia, Momentum “Refocusing’ Kebijakan Dunia Usaha

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | 1 (satu) tahun lalu tepatnya pada Senin, 2 Maret 2020, Indonesia pertama kali mengonfirmasi kasus Covid-19. Saat itu, Presiden Joko Widodo mengumumkan ada dua orang Indonesia positif terjangkit corona virus disease (Covid-19) yakni perempuan berusia 31 tahun dan ibu berusia 64 tahun. Kemudian, pandemi pun menyebar ke berbagai provinsi di Indonesia, […]

  • RUPS LB Bank NTT November 2025 Hasilkan Tiga Agenda Penting

    RUPS LB Bank NTT November 2025 Hasilkan Tiga Agenda Penting

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Roni Banase
    • visibility 299
    • 0Komentar

    Loading

    Laka Lena pun meyakini bahwa susunan komisaris dan direksi baru Bank NTT hasil RUPS LB November 2025 ini dapat mendukung kinerja pemerintah daerah.   Kupang | Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) Bank NTT pada Rabu, 12 November 2025 berlangsung cukup alot, menyita waktu lebih kurang enam jam mulai pada pukul 13:00 hingga […]

  • Luna Maya Gelisah Lihat Perut ‘Six Pack’ Randy Pangalila

    Luna Maya Gelisah Lihat Perut ‘Six Pack’ Randy Pangalila

    • calendar_month Sab, 29 Jun 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 251
    • 0Komentar

    Loading

    Aktor Randy Pangalila dikenal sebagai salah satu aktor Tanah Air yang memiliki paras tampan. Aktor yang pernah bermain dalam sinetron Cinta Fitri ini memiliki senyum manis yang mampu meluluhkan hati banyak wanita. Dulu, ia juga diketahui memiliki penampilan yang tampak santai dan imut, tetapi kini penampilannya semakin macho dan sporty. Karena penampilan barunya itu, kini […]

  • Apkasi Dukung Kemendagri Rumuskan Opsi Penyelenggaraan Pilkada 2020

    Apkasi Dukung Kemendagri Rumuskan Opsi Penyelenggaraan Pilkada 2020

    • calendar_month Sab, 3 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) memberikan dukungan kepada pemerintah pusat khususnya Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk segera merumuskan opsi-opsi terkait penyelenggaraan Pilkada Serentak 2020. Hal ini terkait dengan keputusan untuk tetap menyelenggarakan pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 sebagaimana telah disampaikan oleh Presiden RI, Joko Widodo pada Rapat Terbatas terkait Persiapan Pelaksanaan […]

  • Forkomnas P3A Berkolaborasi Menghelat Penguatan Peran Keluarga

    Forkomnas P3A Berkolaborasi Menghelat Penguatan Peran Keluarga

    • calendar_month Sab, 1 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 72
    • 0Komentar

    Loading

    Depok, gardaindonesia.id | Menyadari pentingnya peran keluarga dalam memperkuat tumbuh kembang anak dan perlindungan perempuan maka Kementerian PPPA melalui Bidang Pemenuhan Hak Anak dan Bidang Perlindungan Hak Anak Forum Komunikasi Nasional Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Forkomnas P3A) menyelenggarakan seminar dan kursus Penguatan Peran Keluarga untuk Mendukung Tumbuh Kembang Anak, Sabtu, 1 Desember 2018 di […]

expand_less