Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » PLN UIP Nusra Sabet Dua Penghargaan Platinum Indonesia Green Awards 2026

PLN UIP Nusra Sabet Dua Penghargaan Platinum Indonesia Green Awards 2026

  • account_circle Penulis
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Loading

Indonesia Green Awards ke-17 tahun ini mengusung semangat koreksi nasional terhadap praktik CSR dan ESG agar benar-benar mampu menjawab tantangan perubahan iklim yang berdampak pada meningkatnya risiko bencana ekologis.

 

Mataram | PLN Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) berhasil meraih dua penghargaan bergengsi dengan predikat Platinum Alignment dalam ajang Indonesia Green Awards (IGA) 2026 yang digelar di Jakarta, Rabu, 21 Januari 2026.

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas konsistensi dan komitmen PT PLN (Persero) UIP Nusra dalam menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) melalui pelaksanaan program-program Corporate Social Responsibility (CSR) yang berkelanjutan serta memberikan dampak nyata bagi masyarakat dan lingkungan.

Pada ajang tersebut, PLN UIP Nusra meraih penghargaan kategori Penanganan Sampah Plastik & Ekonomi Sirkular melalui program “Bersama Komunitas GELISAH Mengelola Plastik Menghidup Perubahan”. Program ini dijalankan bersama Komunitas Gerakan Lingkungan Sampah Nihil (GELISAH) dengan mengolah sampah plastik menjadi produk kreatif bernilai ekonomi, sekaligus menumbuhkan kesadaran lingkungan dan memperkuat ekonomi masyarakat.

Selain itu, PLN UIP Nusra juga meraih penghargaan kategori Penyelamatan Sumber Daya Air melalui program “Pemulihan Air Bersih sebagai Mitigasi Risiko Sosial di wilayah Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Atadei”. Program ini dilaksanakan bersama Yayasan Payung Perjuangan Humanis (PAPHA) dan Pemerintah Desa Nubahaeraka melalui perbaikan serta pemeliharaan jaringan air bersih guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat agar lebih sehat, produktif, dan berdaya

Tak hanya itu, General Manager PT PLN (Persero) UIP Nusra, Rizki Aftarianto, turut meraih penghargaan Platinum Alignment – The Best Sustainability Leader (Operation), sebagai pengakuan atas kepemimpinannya dalam mengintegrasikan prinsip ESG ke dalam operasional pembangunan ketenagalistrikan.

“Penghargaan ini menjadi penguat komitmen kami bahwa pembangunan infrastruktur energi harus berjalan seiring dengan perlindungan lingkungan, pemberdayaan sosial, serta penerapan tata kelola yang berkelanjutan,” ujar Rizki.

Indonesia Green Awards ke-17 tahun ini mengusung semangat koreksi nasional terhadap praktik CSR dan ESG agar benar-benar mampu menjawab tantangan perubahan iklim yang berdampak pada meningkatnya risiko bencana ekologis dan kemanusiaan.

Melalui IGA 2026, diluncurkan empat pranata korektif nasional, yakni Pranata Sawit, Pranata Tambang, Pranata Energi dan Ketenagalistrikan, serta PROPER Bank Sampah, sebagai upaya mendorong implementasi CSR dan ESG menjadi arsitektur mitigasi risiko berbasis lokasi dan verifikasi lapangan.

Founder & Chairman La Tofi School of Social Responsibility, La Tofi, menegaskan bahwa ESG harus dijalankan secara menyeluruh melalui empat pilar La Tofi ESG Rating, yang diperkuat dengan kesiapsiagaan kemanusiaan serta perlindungan nilai ekonomi.

“ESG harus melindungi manusia, memulihkan alam, sekaligus memproteksi nilai ekonomi. Inilah koreksi peradaban yang kami dorong melalui Indonesia Green Awards 2026,” ujar La Tofi.

Pada malam penganugerahan tersebut, PT PLN (Persero) juga menerima penghargaan sebagai National Energy Decarbonization Frontliner 2026, atas perannya dalam mendorong transisi ketenagalistrikan nasional melalui Green RUPTL, percepatan pengembangan Energi Baru Terbarukan (EBT), penguatan ekosistem kendaraan listrik, serta optimalisasi pembiayaan hijau (green financing).(*)

 

 

 

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upaya Pemkot Kupang Tekan Laju Inflasi

    Upaya Pemkot Kupang Tekan Laju Inflasi

    • calendar_month Sab, 9 Des 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 233
    • 0Komentar

    Loading

    Kamus Besar Bahasa Indonesia (KKBI) menekankan bahwa inflasi merupakan kemerosotan nilai uang (kertas) karena banyaknya dan cepatnya uang (kertas) beredar sehingga menyebabkan naiknya harga barang-barang. Dengan kata lain, inflasi adalah menurunnya nilai mata uang karena beberapa faktor. Sementara, Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan bahwa inflasi adalah keadaan perekonomian negara di mana ada kecenderungan kenaikan harga-harga […]

  • Komunitas Literasi Terang Entaskan Buta Aksara di Tapal Batas Indonesia—RDTL

    Komunitas Literasi Terang Entaskan Buta Aksara di Tapal Batas Indonesia—RDTL

    • calendar_month Ming, 24 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Peluncuran Komunitas Literasi Terang dihelat di Padang Sabana Fulan Fehan pada Minggu, 24 Januari 2021. Komunitas ini lahir atas inisiasi dari pemuda dan pemudi tapal batas Lakaan yang peduli terhadap keberadaan literasi karena semakin punah dan terkungkung dalam buta aksara di tapal batas negara Indonesia dan Republik Demokratik Timor Leste (RDTL). […]

  • George Hadjoh Panen Jagung di Kebun Tafa Pertanian Terintegrasi

    George Hadjoh Panen Jagung di Kebun Tafa Pertanian Terintegrasi

    • calendar_month Sab, 22 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Penjabat Wali Kota Kupang George Hadjoh meresmikan salah satu lokasi pertanian terintegrasi di Kelurahan Fatukoa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Baca juga: https://gardaindonesia.id/2022/10/kebun-tafa-pertanian-terintegrasi-di-kota-kupang/ Kebun seluas lebih kurang 7 (tujuh) hektar yang dinamakan Kebun Tafa milik Eddy Lau itu dikelola dengan konsep agrowisata dan pertanian terintegrasi oleh […]

  • Narasi Bohong Terkait ‘Lockdown’ Beredar, Ini Klarifikasi BPMI Setpres

    Narasi Bohong Terkait ‘Lockdown’ Beredar, Ini Klarifikasi BPMI Setpres

    • calendar_month Rab, 18 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Beredar narasi di sejumlah layanan pesan instan dan media sosial yang menginformasikan bahwa Presiden Joko Widodo memberlakukan karantina terbatas (lockdown) terhadap aktivitas publik di beberapa wilayah di Indonesia, yaitu DKI Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor, Bandung dan sekitarnya, Surabaya dan sekitarnya, Banten, Tangerang, Semarang, dan Bali. Baca tautan ini : http://gardaindonesia.id/2020/03/17/presiden-jokowi-hingga-saat-ini-belum-ada-kebijakan-lockdown/ Narasi […]

  • Dahlan Iskan Ditetapkan Jadi Tersangka Penggelapan

    Dahlan Iskan Ditetapkan Jadi Tersangka Penggelapan

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Loading

    Selain Dahlan Iskan, Polda Jawa Timur juga menetapkan mantan Direktur Jawa Pos, Nany Wijaya sebagai tersangka. Penyidik akan melakukan pemanggilan terhadap dua tersangka ini untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut.   Jakarta | Mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan ditetapkan sebagai tersangka dugaan tindak pidana pemalsuan surat dan penggelapan. Dilansir dari Tempo.co, Direktorat […]

  • Perintah Julie Sutrisno Laiskodat ke Kader: Menangkan SIAGA

    Perintah Julie Sutrisno Laiskodat ke Kader: Menangkan SIAGA

    • calendar_month Jum, 1 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    Waingapu | Kemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu (SIAGA) di Pilgub NTT 2024, menjadi target utama Partai Nasional Demokrat (NasDem). Ketua Teritori Pemenangan Pemilu Partai NasDem wilayah Bali, NTB dan NTT, Julie Sutrisno Laiskodat bahkan harus turun gunung melakukan konsolidasi dengan kadernya, agar […]

expand_less