Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Rotary Day » Rotary Club Gapai Terima Kasih dari Pemda TTS

Rotary Club Gapai Terima Kasih dari Pemda TTS

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 30 Apr 2022
  • visibility 182
  • comment 1 komentar

Loading

SoE, Garda Indonesia | Sebagai bagian dari Rotary International, dan secara  administratif, Rotary Kupang Central dibentuk sejak 2018 berada di bawah koordinasi District 3420; konsisten menjalankan misi kemanusiaan di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan dukungan relawan yang tergabung dalam Rotary Community Corps (RCC) di bawah koordinasi Agnes Bunga.

Telisik apa itu Rotary Club https://www.rotary.org/en

Adapun Rotary International memiliki 7 (tujuh) fokus bidang kemanusiaan yakni menjaga perdamaian dunia, pencegahan penyakit & pengobatan, air bersih & sanitasi, kesehatan ibu & anak, pendidikan dasar & literasi, pengembangan ekonomi & masyarakat, dan lingkungan hidup.

DG Cindy Bachtiar saat memberikan hadiah mainan kepada anak-anak TTS

Rotary Kupang Central dengan dukungan dari Rotary Community Corps (RCC), District 3420, dan Rotary International memberikan pelayanan kepada masyarakat TTS sejak Juli 2018 hingga saat ini. Rotary Club telah menyalurkan bantuan berupa sembako kepada SLB Nunumeo, susu dan makanan bergizi bagi ibu dan anak di Desa Amanuban Tengah, Oebaki, dan di Kelurahan SoE.

Selain itu, Rotary Kupang Central juga membantu pasokan air bersih di Desa Oebobo Kecamatan Batu Putih, rumah hunian sementara (Huntara) kepada kepala keluarga terdampak Badai Seroja pada April 2021 silam. Adapun Desa Nekemunifeto menerima bantuan 15 unit Huntara, 2 unit di Desa Takari, 2 unit di Desa Neonmat. Dan melalui dukungan dari District 3420, Rotary Kupang Central juga menyalurkan bantuan 7 (tujuh) unit WC portabel di Desa Hane.

Demikian dipaparkan oleh Presiden Club Kupang Central, Ratna Ponkapadang saat beraudiensi dengan Wakil Bupati TTS, Army Konay pada Selasa, 26 April 2022. Turut hadir District Governor 3420 periode 2021–2022 Cindy Bachtiar, IPP Eleanora Aprilita, President Election (PE) Elsje Mansula, dan para rotarian dari Kupang Central.

President Club Kupang Central Ratna Ponkapadang saat menyampaikan bantuan yang telah disalurkan Rotary kepada Wakil Bupati TTS Army Konay

Menurut Ratna Ponkapadang, pada Mei—Juni 2022, Rotary Club berencana memberikan bantuan berupa perbaikan 10 (sepuluh) rumah rusak di Desa Bisuaf, dan Desa Kuatae. “Kami juga akan memperbaiki PAUD Toinunuh, dan 9 rumah rusak akibat diterjang Badai Seroja,” urainya kepada Bupati TTS sembari menyampaikan bahwa pelaksanaan bantuan menunggu hasil survei dari tim RCC pimpinan Agnes Bunga.

Merespons bantuan Rotary Club tersebut, Wakil Bupati TTS Army Konay menyampaikan berlimpah terima kasih atas perhatian Rotary kepada masyarakat TTS. “Atas nama Pemerintah Timor Tengah Selatan, saya beribu-ribu terima kasih. Dan sebagai pemerintah, saya bangga bahwa masih ada mata yang tertuju ke desa di TTS. Walaupun pelayanan dibuat tak tampak ke permukaan, namun kami melihat ketulusan pelayanan dari Rotary,” ungkapnya.

Pose bersama Mama Penenun TTS

Pemda TTS, imbuh Army Konay, menyampaikan permohonan maaf jika masih ada bantuan 1 (satu) WC portabel dari District 3420 yang belum dipakai dan digunakan. “Kondisi masyarakat saat ini sementara dalam musim tanam dan panen, dan ini menjadi catatan khusus bagi kepala desa setempat. Saya berjanji jika mereka tak menyelesaikan, maka saya dan tim yang akan menyelesaikan,” ungkapnya sembari menandaskan kiranya keringat dari para Rotarian telah menetes di Bumi Cendana Timor Tengah Selatan.

Sebagai ucapan terima kasih, Wakil Bupati TTS pun memberikan apresiasi berupa penyematan kain tenun ikat dari Mama Penenun kepada District Governor Cindy Bachtiar, President Club Kupang Central Ratna Ponkapadang dan para Rotarian.

Sementara itu, Cindy Bachtiar juga menyampaikan terima kasih kepada Pemda TTS yang menyambut tim Rotary yang dapat menyalurkan bantuan kepada masyarakat. “Semoga di tahun mendatang, kami dapat membantu lebih banyak WC portabel kepada masyarakat,” ucap Cindy Bachtiar yang melakukan DG visit di Kota Kupang, Kabupaten Kupang, dan TTS pada tanggal 25—27 April 2022.

Pada kesempatan tersebut, Cindy Bachtiar menyematkan pin sebagai tanda anggota kehormatan Rotary Club kepada Wakil Bupati TTS Army Konay.

Penulis dan Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (1)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Pemerintah Segera Distribusikan 105.000 Alat Pelindung Diri Covid-19

      Pemerintah Segera Distribusikan 105.000 Alat Pelindung Diri Covid-19

      • calendar_month Sen, 23 Mar 2020
      • account_circle Penulis
      • visibility 74
      • 0Komentar

      Loading

      Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Kesehatan telah mendistribusikan sebanyak 10.000 alat pelindung diri (APD) kepada sejumlah rumah sakit rujukan Covid-19 dan dinas kesehatan seluruh provinsi di Tanah Air. “APD tersebut didistribusikan sejak Sabtu, 21 Maret hingga Minggu, 22 Maret 2020 pagi,” ucap Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Oscar Primadi di Jakarta, pada Minggu, […]

    • Gunung Agung Bali Kembali Muntahkan Lahar Panas

      Gunung Agung Bali Kembali Muntahkan Lahar Panas

      • calendar_month Sen, 2 Jul 2018
      • account_circle Penulis
      • visibility 96
      • 0Komentar

      Loading

      Bali, gardaindonesia.id  – Gunung Agung yang berlokasi di Kabupaten Karangasem Provinsi Bali kembali mengeluarkan lahar panas/erupsi sekitar pukul 21:04 wita (9 malam), Senin/2 Juni 2018, dengan tinggi kolom abu teramati ± 2.000 m di atas puncak (± 5.142 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat. […]

    • Aksi Humanis 100 Polwan Polda Sumut Amankan Aksi Buruh

      Aksi Humanis 100 Polwan Polda Sumut Amankan Aksi Buruh

      • calendar_month Kam, 8 Okt 2020
      • account_circle Penulis
      • visibility 80
      • 0Komentar

      Loading

      Medan, Garda Indonesia | Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara menurunkan 100 personil Polisi Wanita (Polwan) mengamankan aksi demo buruh di Kota Medan, pada Kamis pagi, 8 Oktober 2020. Sebelum melaksanakan pengamanan seluruh personil Polwan yang bertugas melaksanakan apel di Lapangan KS Tubun Mapolda Sumatra Utara. Usai melaksanakan apel, para personil Polwan itu pun dengan menaiki […]

    • Gugat KPU Belu, DPW PSI NTT Apresiasi Hak Konstitusional Paket SAHABAT

      Gugat KPU Belu, DPW PSI NTT Apresiasi Hak Konstitusional Paket SAHABAT

      • calendar_month Ming, 20 Des 2020
      • account_circle Penulis
      • visibility 77
      • 0Komentar

      Loading

      Belu-NTT, Garda Indonesia | Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Wakil Ketua Kanisius To, menyampaikan apresiasi kepada paket SAHABAT yang kini sedang menempuh jalur hukum dengan menggugat KPU Belu ke Mahkamah Konstitusi (MK). “Kita harus menghargai, karena itulah hak konstitusional paket SAHABAT,” tandas Kanis To ketika dihubungi Garda […]

    • Timor Creative People Rengkuh Kaum Milenial Cintai Tenun Ikat NTT

      Timor Creative People Rengkuh Kaum Milenial Cintai Tenun Ikat NTT

      • calendar_month Rab, 10 Apr 2019
      • account_circle Penulis
      • visibility 237
      • 0Komentar

      Loading

      Kupang-NTT, Garda Indonesia | Timor Creative People (TCP) sebagai sebuah Komunitas Pecinta Tenun Ikat NTT yang berdiri pada 14 Juni 2014, kini semakin eksis dan terus bertumbuh menjadi komunitas yang mempunyai peran strategis untuk turut serta mempromosikan dan melestarikan tenun ikat Didukung oleh 15 model pada awal berdiri dan sekarang terdapat 40 model dengan kisaran […]

    • Kemah Literasi NTT 2019, Wadah Interaksi & Sinergitas Pegiat Literasi

      Kemah Literasi NTT 2019, Wadah Interaksi & Sinergitas Pegiat Literasi

      • calendar_month Sel, 26 Nov 2019
      • account_circle Penulis
      • visibility 214
      • 0Komentar

      Loading

      Kupang-NTT, Garda Indonesia | Momentum Hari Guru 2019 diwujudkan dalam kegiatan Kemah Literasi 2019 oleh Pengurus Wilayah (PW) Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Provinsi Nusa Tenggara Timur dan sebuah kehormatan NTT sebagai salah satu dari 4 (empat) provinsi yang berhak menyelenggarakan Kemah Literasi 2019 dari Direktorat Pembinaan Pendidikan Kesetaraan, Dirjen PAUD dan DIKMAS Kementerian Pendidikan […]

    expand_less