Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Siswa SMAN 1 & Dinas Perhubungan Kota Kupang Gapai Bantuan Jasa Raharja

Siswa SMAN 1 & Dinas Perhubungan Kota Kupang Gapai Bantuan Jasa Raharja

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 23 Nov 2019
  • visibility 39
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Nusa Tenggara Timur kembali mengimplementasikan amanah Peraturan Menteri BUMN Nomor Per-02/MBU/7/2017 tentang Program Kemitraan dan Bina Lingkungan dengan menyerahkan 2 (dua) Bantuan Bina Lingkungan sekaligus.

Pada Jumat, 22 November 2019 dilakukan penyerahan secara simbolis bantuan berupa pembuatan SIM C untuk Pelajar SMAN 1 Kota Kupang senilai Rp.10.000.000,- (sepuluh juta rupiah). Bantuan diserahkan oleh Kepala Cabang PT Jasa Raharja (Persero) Nusa Tenggara Timur Pahlevi Barnawi Syarif didampingi Krisnoadi Kusumo Nugroho selaku Kepala Unit Keuangan, Akuntansi dan PKBL dan diterima langsung oleh Marselina Tua selaku Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Kupang didampingi Achmad Djais selaku Waka Humas SMAN 1 Kota Kupang.

Pembuatan SIM C tersebut bekerja sama dengan Satlantas Polres Kupang Kota. Para pelajar yang direkomendasikan SMAN 1 Kota Kupang mengikuti ujian pembuatan SIM C sesuai aturan yang berlaku seperti pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan psikologis, ujian teori dan ujian praktik.

Salah satu siswa SMA Negeri 1 Kupang sedang mengikuti ujian praktek SIM C

Pahlevi Barnawi Syarif berharap, dengan adanya pilot project bantuan pembuatan SIM C dari PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Nusa Tenggara Timur tersebut dapat menekan angka kecelakaan di kalangan pelajar dan ke depan akan mengalokasikan anggaran pembuatan SIM C di sekolah-sekolah lain di Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Bantuan Halte Jasa Raharja NTT untuk Dinas Perhubungan Kota Kupang

Bantuan kedua berupa penyaluran renovasi halte Dinas Perhubungan Kota Kupang meliputi 2 (dua) lokasi yaitu halte depan SMPN 2 Kota Kupang dan halte depan STIE Oemathonis Kota Kupang. “Adanya renovasi halte untuk menjalin sinergi kemitraan antara PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Nusa Tenggara Timur dan Dinas Perhubungan Kota Kupang serta memberikan kenyamanan bagi para penumpang angkutan umum,” ujar Pahlevi Barnawi Syarif.

Ke depan, PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Nusa Tenggara Timur dan Dinas Perhubungan Kota Kupang akan terus bekerja sama untuk kembali merenovasi halte yang yang terutama memerlukan direnovasi.(*)

Sumber berita (*/Laurensius Ade Suyanto,S.H.–Mobile Service PT Jasa Raharja (Persero) Cabang NTT)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • PLN UIP Nusra Pugar Kantor Desa Ulubelu di Sekitar PLTP Mataloko

    PLN UIP Nusra Pugar Kantor Desa Ulubelu di Sekitar PLTP Mataloko

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Tim PLN UIP Nusra
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Adrys Silaban menjelaskan bantuan tersebut merupakan bagian dari komitmen PLN untuk meningkatkan kualitas fasilitas publik di wilayah kerja panas bumi Mataloko.   Ngada | PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 200 lembar seng untuk mendukung pemugaran Kantor Desa Ulubelu, yang berada di […]

  • Jalan Sehat Pesta Emas SMK Swastisari Kupang, Dukung Kebersihan Kota Kasih

    Jalan Sehat Pesta Emas SMK Swastisari Kupang, Dukung Kebersihan Kota Kasih

    • calendar_month Ming, 12 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Swastisari Kupang yang berdiri sejak 12 Januari 1970, hari ini Minggu, 12 Januari 2020 genap berusia 50 Tahun. Dalam usia emas tersebut SMK Swastisari Kupang telah menorehkan berbagai prestasi dan melahirkan lulusan yang telah berkiprah dan berkarya di berbagai bidang. Dalam rangkaian perayaan Pesta Emas SMK Swastisari […]

  • Bom Bunuh Diri di Depan Mapolsek, Ini Sikap Polri

    Bom Bunuh Diri di Depan Mapolsek, Ini Sikap Polri

    • calendar_month Kam, 8 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 54
    • 1Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ledakan bom bunuh diri terjadi di halaman Mapolsek Astana Anyar, Jalan Astana Anyar, Kota Bandung pada Rabu, 7 Desember 2022 sekitar pukul 08.20 WIB. Ledakan itu mengakibatkan pelaku meninggal dunia, sementara 3 (tiga) orang personel Polri mengalami luka-luka dan sementara dalam perawatan di rumah sakit. Kejadian itu juga mengakibatkan sejumlah bangunan […]

  • Menteri Erick Thohir Lihat Peluang ‘Ekspor Suster’ ke Jepang

    Menteri Erick Thohir Lihat Peluang ‘Ekspor Suster’ ke Jepang

    • calendar_month Jum, 10 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menghadiri rapat kerja (raker) dengan seluruh Kepala Perwakilan Republik Indonesia (Keppri) di kantor Kementerian Luar Negeri (Kemenlu). Dalam rapat, ungkap Erick, ia akan menyampaikan keinginan BUMN untuk ekspansi bisnis ke luar negeri, seperti halnya di sektor kesehatan. Ia mencontohkan, Jepang membutuhkan banyak posisi […]

  • ‘Update Covid-19 NTT’ 41 ODP Selesai Pemantauan & 316 Isolasi Mandiri

    ‘Update Covid-19 NTT’ 41 ODP Selesai Pemantauan & 316 Isolasi Mandiri

    • calendar_month Sab, 28 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Kita tidak usah cemas, panik apalagi takut. Ikuti protap yang dikeluarkan WHO dan pemerintah. Kita hanya minta masyarakat NTT taat dan patuh kepada protap-protap tersebut,” pinta Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi NTT, Dr. Jelamu Ardu Marius, M.Si. meminta dukungan semua pihak agar penanganan penyebaran wabah Covid-19 di Provinsi NTT […]

  • Lepas Karnaval HUT ke-74 RI, Gubernur NTT: Kita Harus Bangga Kenakan Tenun

    Lepas Karnaval HUT ke-74 RI, Gubernur NTT: Kita Harus Bangga Kenakan Tenun

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL), pada Senin, 19 Agustus 2019 bertempat di Alun -Alun Rumah Jabatan Gubernur NTT, melepas peserta Pawai Karnaval dalam rangka HUT Ke-74 Kemerdekaan RI. Ada yang berbeda dari karnaval tahun ini, karena semua tenunan dari seluruh kabupaten di NTT dikenakan oleh para peserta karnaval. […]

expand_less