Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Lantamal VII Peringati Tahun Baru Islam 1440 H/2018 M

Lantamal VII Peringati Tahun Baru Islam 1440 H/2018 M

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 18 Sep 2018
  • visibility 95
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT,gardaindonesia.id – Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) VII Kupang menggelar tausiah (pesan & nasihat) dalam peringatan Tahun Baru Islam 1440 H/ 2018 M, di Masjid AL Mahdi Komplek TNI AL Osmok, Selasa (18/09/2018); dengan peringatan Tahun Baru Islam diharapkan dapat menjadikan prajurit TNI AL semakin militan dan profesional dalam menjalankan tugas.

Komandan Lantamal VII Brigjen TNI (Mar) Kasirun Situmorang, S.H melalui Wadan Lantamal VII Kolonel Laut (P) Ari Widiyatmoko, S.T mengatakan, bahwa Peringatan Tahun Baru Islam yang diselenggarakan ini, kita jadikan sarana untuk melaksanakan evaluasi dan introspeksi diri seberapa jauh kita melangkah.

Lebih lanjut Komandan juga mengatakan peringatan ini merupakan implementasi dari keyakinan dan kesadaran sebagai Umat Islam terhadap peristiwa-peristiwa bersejarah dalam kehidupan Nabi Muhammad. Dengan perayaan ini diharapkan dapat memetik hikmah yang bermanfaat bagi kehidupan seluruh personel.

Dalam peringatan Tahun Baru Islam ini, mengambil tema dengan hikmah Tahun Baru Islam 1440 H atau 2018 M, kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah guna membentuk prajurit TNI yang militan, loyal dan profesional. Tausiah diikuti seluruh personel baik Militer maupun PNS Lantamal VII, serta perwakilan personel Yonmarhanlan VII.

Ustatz H. Muchsin Thalib, S.Pdi., M.Pd sebagai pemberi tausiah yang sehari hari sebagai Kepala sekolah SMAN 9 Kupang dan sebagai Ketua Dewan Masjid Sekota Kupang,mengatakan dengan hikmah peringatan tahun baru islam 1440 H/2018 M, diharapkan dapat memperbarui kembali kesadaran kita terhadap keteladanan Nabi Muhammad dalam menghadapi cobaan yg sedemikian berat guna menegakkan nilai-nilai luhur ajaran Islam.

Peringatan Tahun Baru Islam diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh Serka Marinir Ali Bahwares dilanjutkan dengan saritilawah oleh Serda APM Nela, sambutan Komandan Lantamal VII Kupang Brigjen TNI (Mar) Kasirun Situmorang, S.H dalam hal ini di wakilkan ke pada Wadan Lantamal VII Kolonel Laut (P) Ari Widiyatmoko, S.T. dan tausiah disampaikan Ustatz H. Muchsin Thalib, S.Pdi., M.Pd.

Peringatan tersebut Juga dihadiri Para Asisten Dananlantamal VII, Ketua Jalasenastri Korcab VII DJA II Ny. Rini Kasirun Situmorang, Wakil ketua Korcab VII DJA II, Kadis dan Kasatker, Danpomal Lantamal VII, serta Pengurus dan Anggota Jalasenastri Korcab VII DJA II. (*/humas)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Deklarasi Hari Bahagia Bersama, JNE Luncurkan Buku

    Deklarasi Hari Bahagia Bersama, JNE Luncurkan Buku

    • calendar_month Rab, 8 Sep 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | JNE bersyukur menginjak usia 31 tahun, masih dapat berbagi kebahagiaan kepada pelanggan setia maupun masyarakat Indonesia terlebih di masa pandemi. Berawal dari tagline JNE yang selalu diusung yaitu “Connecting Happiness”, JNE mendeklarasikan Hari Bahagia Bersama yang ditandai dengan peluncuran buku yang berjudul “Bahagia Bersama” pada Selasa 7 September 2021. Bertempat di […]

  • Hasto Kembali Jabat Sekjen PDI Perjuangan Periode 2025—2030

    Hasto Kembali Jabat Sekjen PDI Perjuangan Periode 2025—2030

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 231
    • 0Komentar

    Loading

    Hasto memecahkan rekor sebagai Sekjen terlama yang pernah dimiliki PDI Perjuangan. Ia pertama kali menjabat pada periode 2015—2019, kemudian dilanjutkan pada periode 2019—2024, dan kini kembali dipercaya untuk periode 2025—2030.   Jakarta | Hasto Kristiyanto kembali dipercaya memegang posisi Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan untuk periode 2025—2030. Penunjukan ini dilakukan langsung oleh Ketua Umum […]

  • Kabiro Humas Pemprov NTT : PDP Meninggal di Mabar Bukan Covid-19

    Kabiro Humas Pemprov NTT : PDP Meninggal di Mabar Bukan Covid-19

    • calendar_month Rab, 25 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Kita menyampaikan dukacita sedalam-dalamnya kepada keluarga atas meninggalnya 1 (satu) Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dirawat di Rumah Sakit Komodo Labuan Bajo (Rumah Sakit Rujukan Covid-19), pada Rabu, 25 Maret 2020 sekitar pukul 05.30 WITA,” ungkap Kabiro Humas dan Protokol Setda Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur, Dr. Jelamu Ardu Marius kepada […]

  • Kadis PUPR Belu: Segmen Bantuan Dana Swadaya Itu Bukan Untuk Orang Miskin

    Kadis PUPR Belu: Segmen Bantuan Dana Swadaya Itu Bukan Untuk Orang Miskin

    • calendar_month Ming, 26 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 143
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | “Segmennya itu bukan untuk orang miskin. Segmennya itu untuk orang yang berpenghasilan rendah di bawah UMR. Jadi, orang miskin tidak bisa dapat,” demikian penegasan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Vincent K. Laka kepada Garda Indonesia melalui sambungan telepon seluler pada Minggu pagi, 26 Juli 2020. Baca juga : […]

  • NTT Menatap Dunia via Tour de EnTeTe 2025

    NTT Menatap Dunia via Tour de EnTeTe 2025

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Tour de EnTeTe menghadirkan 10 etape dengan panorama dan tantangan berbeda. Start dimulai dari Kota Kupang, berlanjut ke Timor Tengah Utara, lalu menyusuri perbatasan Indonesia–Timor Leste hingga finis di Atambua, Belu.   Kupang | Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) bersiap mencatat sejarah baru lewat Tour de EnTeTe 2025, event balap sepeda internasional dengan lintasan terpanjang […]

  • BNNP NTT Ungkap 7 Kasus Peredaran Gelap Narkoba Kurun Waktu 2018

    BNNP NTT Ungkap 7 Kasus Peredaran Gelap Narkoba Kurun Waktu 2018

    • calendar_month Rab, 19 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id | Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) NTT selama kurun waktu tahun 2018 berhasil mengungkap 7 (tujuh) kasus perdagangan gelap Narkoba di wilayah Provinsi NTT diantaranya di Mall Flobamora Kupang dan Jalan Perintis Kemerdekaan 16/2/18; Jalan Perintis Kemerdekaan Walikota 8/10/18; Jalan A Yani Waingapu-Sumba Timur 22/11/18; Jalan Radamata Matawai dan Jalan Kamalaputi Waingapu Sumba […]

expand_less