Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Gubernur Viktor Dorong GMIT Jadi Kekuatan Pilar Utama

Gubernur Viktor Dorong GMIT Jadi Kekuatan Pilar Utama

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 8 Okt 2018
  • visibility 99
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, gardaindonesia.id– Gubernur Viktor Laiskodat menghadiri kebaktian bersama Jemaat Pniel Oebaki Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang, Minggu (7/10/18). Kehadiran Gubernur VBL ditengah Jemaat Pniel Oebaki sehubungan dengan acara peletakan batu pertama pembangunan gedung Gereja Pniel Oebaki.

Gubernur 1 NTT ini mengatakan, Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) harus menjadi kekuatan pilar utama; mengingat, keberadaan GMIT sampai ke pelosok desa harus mampu mereformasi diri dan berani keluar dari zona nyaman.

Lanjut Gubernur, visi GMIT untuk membangun pendidikan dalam memperkenalkan karakter Yesus. Karakter Yesus harus terlihat dalam sistem pendidikan, bukan sistem bergereja. Sebab, ke gereja hanya seminggu sekali tetapi pendidikan itu hadir setiap hari.

“Saya akan senang kalau gedung gereja ini berdiri dan kegiatan sekolah juga hadir di gedung ini. Lewat gedung ini harus memperkenalkan karakter Yesus setiap hari. Gereja boleh ditutup tapi sekolah GMIT harus tetap ada dan berjalan. Itu baru dinamakan membangun karakter Yesus di dalam persekutuan gereja,” pinta Gubernur Viktor Laiskodat.

Dihadapan Jemaat Gereja Pniel Oebaki, Gubernur VBL, berharap fasilitas gereja dipakai untuk kegiatan proses belajar dan mengajar. “Kalau gedung ini dipakai untuk mengenyam pendidikan anak mulai dari tingkat taman kanak-kanak (TK) sampai SLTA maka pemerintah akan menyiapkan buku-bukunya,” tambahnya.

Kebaktian bersama jemaat di gereja Pniel Oebaki Amarasi bersama Gubernur Viktor, dipimpin Pendeta (Pdt) Junus E.E. Inabuy. Sedangkan suara gembala disampaikan Ketua Klasis Amarasi Timur, Pdt Jakob Nubatonis.

Pdt. Jakob Nubatonis, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Gubernur VBL. Kata Pdt. Nubatonis, melalui kehadiran Gubernur dan rombongan ditengah Jemaat Pniel Oebaki dapat memberikan aura positif. Jemaat Oebaki yakin figur Gubernur Viktor Laiskodat menjadi simbol gerak perubahan bagi kebangkitan masyarakat NTT dan mampu menampilkan nilai-nilai kerja keras serta disiplin. (*/humas+rb)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anies Salahnya Apa ?

    Anies Salahnya Apa ?

    • calendar_month Jum, 3 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Rudi S Kamri Saya heran masih banyak orang yang menghujat Gubernur DKI Jakarta terkait banjir. Apa salahnya dia ? Wong faktanya dia tidak berbuat apa-apa untuk mencegah dan mengelola air melimpah yang menggeruduk Jakarta. Bagaimana bisa kita menyalahkan orang bodoh yang sedang berpura-pura jadi Gubernur? Dari awal kita telah menyadari dia adalah pilihan yang […]

  • Kini, Listrik di Pulau Rinca dan Komodo Nyala 24 Jam, Ekonomi Pariwisata Tumbuh

    Kini, Listrik di Pulau Rinca dan Komodo Nyala 24 Jam, Ekonomi Pariwisata Tumbuh

    • calendar_month Sen, 27 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Warga Desa Pasir Panjang di Pulau Rinca dan Desa Komodo di Pulau Komodo Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), kini bisa menggunakan listrik secara maksimal, setelah PLN berhasil meningkatkan waktu nyala listrik dari 12 jam menjadi 24 jam. Muchtar, Kepala Desa Rinca mengaku sangat bersyukur dan gembira atas […]

  • Magang Penggiat Literasi Nasional di Sabu Raijua pada 13—27 Agustus 2021

    Magang Penggiat Literasi Nasional di Sabu Raijua pada 13—27 Agustus 2021

    • calendar_month Sel, 10 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 142
    • 0Komentar

    Loading

    Sabu Raijua-NTT, Garda Indonesia | Sabu Raijua di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) memperoleh kehormatan menjadi tuan rumah perhelatan Magang Penggiat Literasi Nasional di 9 provinsi dan 10 kabupaten di Indonesia di antaranya Bandung Provinsi Jawa Barat, Jepara Provinsi Jawa Tengah, Tegal Provinsi Jawa Tengah, Serang Provinsi Banten, Yogyakarta Provinsi DI Yogyakarta, Deli Serdang Provinsi […]

  • Kenaikan Kasus Omicron di Indonesia dari Pelaku Perjalanan Luar Negeri

    Kenaikan Kasus Omicron di Indonesia dari Pelaku Perjalanan Luar Negeri

    • calendar_month Sel, 11 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Hingga saat ini, penyebaran kasus Covid-19 varian Omicron telah menyebar ke 150 negara di dunia, sebagian besar di antaranya menginfeksi berbagai negara maju hingga mencapai puncaknya dan lebih tinggi dari gelombang sebelumnya yaitu varian Delta. Di Indonesia, sebagian besar peningkatan kasus Covid-19 disebabkan oleh pelaku perjalanan luar negeri (PPLN). Demikian disampaikan […]

  • HANI 2021, Menuju Kabupaten Rote Ndao Bersih dari Narkoba

    HANI 2021, Menuju Kabupaten Rote Ndao Bersih dari Narkoba

    • calendar_month Sel, 29 Jun 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Rote Ndao-NTT, Garda Indonesia | Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2021 tingkat nasional dihelat pada Senin, 28 Juni 2021, sebagai puncak perayaan HANI 2021 oleh Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) mengusung tema “Perang Melawan Narkoba (War On Drugs) di Era Pandemi Covid 19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba (Bersinar).” Perhelatan puncak HANI 2021 oleh […]

  • Presiden Jokowi Disambut Upacara Kenegaraan di Canberra Australia

    Presiden Jokowi Disambut Upacara Kenegaraan di Canberra Australia

    • calendar_month Ming, 9 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Loading

    Canberra, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo disambut upacara kenegaraan oleh Gubernur Jenderal Australia David Hurley dan Ibu Linda Hurley di Government House, Canberra, Australia, pada Minggu, 9 Februari 2020. Kunjungan ke Government House ini merupakan agenda pertama Presiden Jokowi di hari kedua berada di Canberra. Tiba di State Entrance, Presiden Jokowi disambut oleh Gubernur […]

expand_less