Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Tim Satops Patnal Lapas Kelas IIB Atambua Geledah Insidental Kamar WBP

Tim Satops Patnal Lapas Kelas IIB Atambua Geledah Insidental Kamar WBP

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 8 Okt 2021
  • visibility 107
  • comment 0 komentar

Loading

Belu–NTT, Garda Indonesia | Guna mencegah gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Atambua, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), melalui tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan (Satops Patnal) melakukan penggeledahan insidental terhadap semua kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Jumat malam, 8 Oktober 2021, pukul 20.00 WITA.

Kepala Lapas Kelas IIB Atambua, Edwar Hadi memimpin langsung anggotanya dengan didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas, Hieronymus Lake, Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban, Tarsisius Neka, dan komandan jaga malam.

Dalam penggeledahan, ditemukan benda– benda seperti gunting, gelas kaca, pecahan kaca, tali, silet, dan sejumlah perlengkapan alat elektronik. Tindak lanjutnya, barang temuan dari hasil penggeledahan tersebut, akan dibuatkan berita acara dan dimusnahkan sesuai dengan standard operating procedure (SOP) ‘prosedur operasi standar’ yang berlaku.

Edwar Hadi berkomitmen membentuk tim Satops Patnal sebagai salah satu langkah yang dianggap mampu mewujudkan keamanan dan ketertiban lapas, mencegah dan menekan masuknya barang–barang terlarang ke dalam blok hunian WBP.

Untuk diketahui, blok hunian Lapas Atambua terdiri dari 3 blok besar, 2 di antaranya untuk narapidana dan 1 untuk tahanan. 1 blok khusus perempuan, blok mapenaling, blok Pol D, dan karantina yang menjadi tempat hunian bagi 190 orang WBP. (*)

Sumber berita + foto: (*/InfoPas Atambua)

Editor: Herminus Halek

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Antara Kritis dan Nyinyir : ‘Lip Service’ BEM-UI Menyikapi Kerja Jokowi

    Antara Kritis dan Nyinyir : ‘Lip Service’ BEM-UI Menyikapi Kerja Jokowi

    • calendar_month Kam, 1 Jul 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas BEM-UI sibuk mengritisi atau nyinyir (?) Jokowi dengan memproduksi meme, ‘The King of Lip Service’. Mungkin itu dilakukannya sambil update status di atas MRT. Atau di atas kendaraan yang sedang melaju di jalan tol, hasil kerja.. kerja.. kerja.. nya Jokowi. Sementara itu, Mahasiswa UGM sibuk berkontribusi dengan GeNose, alat pendeteksi Covid-19. […]

  • Sejarah Isra Mi’raj – Perjalanan Nabi Muhammad SAW

    Sejarah Isra Mi’raj – Perjalanan Nabi Muhammad SAW

    • calendar_month Kam, 11 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Isra Mikraj atau Isra Mi’raj (bahasa Arab: الإسراء والمعراج, translit. al-’Isrā’ wal-Mi‘rāj‎) adalah bagian kedua dari perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad ﷺ dalam waktu satu malam saja. Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa inilah dia mendapat perintah untuk menunaikan salat lima waktu sehari semalam. Beberapa penggambaran tentang kejadian ini dapat dilihat di surah ke-17 di Al-Qur’an, yaitu Surah Al-Isra. Menurut tradisi, […]

  • Tak Hanya Apresiasi Rutan SoE Semakin Asri dan Bersih, Ini Nasihat Merci Jone

    Tak Hanya Apresiasi Rutan SoE Semakin Asri dan Bersih, Ini Nasihat Merci Jone

    • calendar_month Sab, 13 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Loading

    SoE, Garda Indonesia | Kakanwil Kemenkumham NTT, Marciana Dominika Jone saat mengunjungi Rutan SoE, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) pada Sabtu, 13 November 2021; mengapresiasi kinerja dan terobosan yang dilakukan Kepala Rutan SoE, Nixon Osingmahi. Rutan SoE mampu diubah oleh Nixon Osingmahi, dari tempat yang dianggap angker menjadi asri, bersih dan nyaman. “Saya sangat mengapresiasi […]

  • Kenal Akrab E R Herewila, Tokoh Perintis Kemerdekaan Asal NTT

    Kenal Akrab E R Herewila, Tokoh Perintis Kemerdekaan Asal NTT

    • calendar_month Sel, 5 Apr 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 195
    • 0Komentar

    Loading

    Pria kelahiran Pulau Sabu, saat Natal 25 Desember 1906 di wilayah paling selatan di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini, bernama lengkap Elisa Rame Herewila. Ia mengecap pendidikan di HIS Seba-Sawu, Nusa Tenggara Timur (NTT), kemudian meneruskan pendidikannya hingga ke Makassar. Di sana, suami dari Juliana Dudu Hya ini pun ikut membentuk organisasi kebangsaan beranggotakan orang-orang […]

  • Air Terjun Lapopu, Nuansa Biru Tosca Memesona di Sumba Barat

    Air Terjun Lapopu, Nuansa Biru Tosca Memesona di Sumba Barat

    • calendar_month Sab, 5 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 237
    • 0Komentar

    Loading

    Air terjun Lapopu pernah menjadi salah satu lokasi syuting film Pendekar Tongkat Emas yang disutradarai oleh Mira Lesmana. Hal ini yang membuat air terjun Lapopu menjadi trending topic.   Waikabubak | Nuansa biru tosca yang memesona berada di pelosok Nusa Tenggara Timur (NTT), kini menjadi sorotan para wisatawan. Nuansa biru bagaikan berlian yang bersinar di […]

  • Ratusan Ribu Tenaga Kerja Asosiasi Jasa Konstruksi Terancam PHK

    Ratusan Ribu Tenaga Kerja Asosiasi Jasa Konstruksi Terancam PHK

    • calendar_month Rab, 16 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kementerian PUPR telah menerbitkan Surat Keputusan No 1410/KPTS/M/2020 tertanggal 4 September 2020 tentang asosiasi badan usaha jasa konstruksi, asosiasi jasa konstruksi dan asosiasi terkait rantai pasok jasa konstruksi terakreditasi. Surat keputusan hasil kerja tim akreditasi Ditjen Bina Konstruksi kementerian PUPR tersebut telah menimbulkan keresahan di masyarakat jasa konstruksi Indonesia, atas kondisi […]

expand_less