Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Leo Lelo Pimpin DPD Partai Demokrat Periode 2021—2026

Leo Lelo Pimpin DPD Partai Demokrat Periode 2021—2026

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 4 Jan 2022
  • visibility 89
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Tampuk kepemimpinan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi NTT resmi beralih dari Jefri Riwu Kore anggota DPRD Provinsi NTT Fraksi Partai Demokrat, Leo Lelo. Di hadapan para Ketua DPC Partai Demokrat NTT dan para awak media pada Selasa siang, 4 Januari 2022 di salah satu hotel di Kota Kupang, pemilik nama lengkap Leonardus Lelo ini menegaskan bahwa ia telah di-video call oleh Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat dan Kepala BPOKK.

Baca juga :

https://gardaindonesia.id/2021/10/11/anita-gah-saya-cinta-demokrat-ganti-pemimpin-dpd/

“Tadi malam (3 Januari 2022, red) pukul 18.50 WIB atau 19.50 WITA, saya di-video call oleh Sekjen DPP Partai Demokrat dan Kepala BPOKK. Berdasarkan hasil fit and proper test dan pertimbangan DPP, maka keputusan ketua umum, Bapak Agus Harimurti Yudhoyono, saya ditetapkan menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur periode 2021—2026,” ungkap Lelo Lelo didampingi anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrak, Anita Jacoba Gah.

Leo Lelo pun menyampaikan ucapan limpa terima kasih kepada Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memimpin DPD Partai Demokrat NTT. Leo Lelo berjanji akan melaksanakan amanah dan kepercayaan tersebut untuk kemenangan dan kejayaan Partai Demokrat.

Tak lupa, Leo Lelo juga menyampaikan ucapan terima  yang setinggi-tingginya kepada Jefri Riwu Kore yang telah memimpin DPD Partai Demokrat NTT periode 2016—2021. “Kami mengharapkan Bapak Jefri Riwu Kore tetap berkontribusi dan membantu membesarkan Partai Demokrat di seluruh pelosok Provinsi Nusa Tenggara Timur,”pintanya.

Ketua DPD Partai Demokrat NTT, Leo Lelo bersama anggota DPR RI, Anita Jacoba Gah

Leo Lelo juga mengimbau seluruh dewan pimpinan cabang Partai Demokrat  bersatu padu untuk mengamankan dan mengawal seluruh kebijakan dewan pimpinan pusat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono.

Sebelumnya, anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Anita Jacoba Gah menegaskan bahwa sebagai kader partai dirinya tetap memikirkan kebesaran partai dan kemajuan partai. Bagi Anita Gah yang saat ini menduduki posisi Wakil Ketua Komisi X DPR RI, demi kemajuan dan kebesaran Partai Demokrat pada tahun 2024, maka harus ada perubahan yang nyata.

“Ganti pemimpin DPD Demokrat karena indikatornya jelas untuk kursi DPRD se-NTT kita kehilangan belasan kursi,” tegas Anita Gah pada Sabtu malam, 9 Oktober 2021.

Menurut Anita Gah, pada perhelatan Pilkada Serentak pada Desember 2020 lalu, Partai Demokrat kalah di 9 (sembilan) kabupaten dan tidak ada kader partai yang  maju selain Wakil Bupati Sumba Barat. “Ditambah lagi, kasus Pilkada Sabu Raijua, yang mana kita semua tahu. Jadi sebagai kader yang mencintai Demokrat, saya dukung perubahan,” tegas politisi perempuan yang telah tiga kali menjabat sebagai wakil rakyat di Senayan dari Partai Demokrat.

Penulis dan Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Undana & Lembaga Pengkajian MPR RI Kolaborasi Gelar FGD

    Undana & Lembaga Pengkajian MPR RI Kolaborasi Gelar FGD

    • calendar_month Kam, 2 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang memperoleh kehormatan untuk menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) dari Lembaga Pengkajian MPR RI yang diselenggarakan pada Jumat, 3 Mei 2019 pukul 07.00—selesai di Ballroom Hotel Sotis Kupang FGD hasil kolaborasi Lembaga Pengkajian MPR RI dan Undana mengusung tema “Keuangan Negara dan Anggaran Pendapatan Belanja Negara”, melibatkan […]

  • Mohon Restu Leluhur, Paket Agus Taolin- Alo Hal Ziarah di Pusara Raja Mandeu

    Mohon Restu Leluhur, Paket Agus Taolin- Alo Hal Ziarah di Pusara Raja Mandeu

    • calendar_month Sen, 29 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Belu periode 2020—2025, Agustinus Taolin- Aloysius Haleserens (AT-AHS) berziarah di Pusara Raja (Na’i) Mandeu, Hendrikus Tefa Seran di Dusun Manumutin (Fatunres) ,Desa Rafae, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Senin, 29 Juni 2020. “Kami ini adik- kakak. Jadi, sebagai bentuk penghormatan, […]

  • Kasum TNI : Prajurit Pamtas RI-Malaysia di Serambi Perbatasan Bikin Bangga

    Kasum TNI : Prajurit Pamtas RI-Malaysia di Serambi Perbatasan Bikin Bangga

    • calendar_month Sab, 11 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Samarinda, Garda Indonesia | Kepala Staf Umum TNI (Kasum TNI) Letjen TNI Joni Supriyanto melaksanakan kunjungan kerja didampingi Pangkogabwilhan II Marsdya TNI Fadjar Prasetyo, Danrem 091/ASN Brigjen TNI Widi Prasetijono, serta Danlantamal XIII Trk Laksma TNI Judijanto, sekaligus pengecekan kekuatan dan kesiapsiagaan prajurit perbatasan dalam mengamankan wilayah Indonesia di Kabupaten Nunukan, pada Sabtu, 11 Januari […]

  • Tempat Cuci Tangan dari Rotary Club untuk NTT, Dorong Budaya Cuci Tangan

    Tempat Cuci Tangan dari Rotary Club untuk NTT, Dorong Budaya Cuci Tangan

    • calendar_month Ming, 18 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Sebagai wahana edukasi budaya cuci tangan dan meminimalisir penyebaran Covid-19, maka Rotary Club Kupang Central kembali mendistribusikan 5 buah tempat cuci tangan permanen kepada 5 institusi pendidikan yakni Rumah Sejuta Mimpi – Naimata (tempat belajar anak2 putus sekolah), SMP Surya Mandala ( sekolah gratis yang didirikan oleh Yoseph Bikokolong, seorang pemulung), […]

  • Ini Alasan Jokowi Pilih dr. Terawan, Tito, Burhanudin & Yasonna Jadi Menteri

    Ini Alasan Jokowi Pilih dr. Terawan, Tito, Burhanudin & Yasonna Jadi Menteri

    • calendar_month Jum, 25 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pada Kamis, 24 Oktober 2019 sore, didampingi Mensesneg Pratikno, Presiden Jokowi membuka alasan pemilihan anggota Kabinet Indonesia Maju kepada wartawan, di Istana Merdeka, Jakarta. Usai memanggil satu persatu dan memperkenalkan kepada wartawan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada telah mengangkat dan mengambil sumpah para menteri Kabinet Indonesia Maju, di Istana Negara, Jakarta, […]

  • Waspada!, Cuaca Ekstrim di Indonesia Timur Akibat Bibit Siklon Tropis

    Waspada!, Cuaca Ekstrim di Indonesia Timur Akibat Bibit Siklon Tropis

    • calendar_month Rab, 8 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dalam 2 hari terakhir, bibit siklon tropis dengan kode 93S terpantau berada di Laut Banda sebelah selatan Maluku, tepatnya di sekitar 6.9 °LS 128.5°BT. Dari hasil pantauan BMKG, diketahui bibit siklon tropis tersebut memiliki kecepatan angin maksimum di pusatnya mencapai 25 knot dan tekanan minimum hingga 1006 hPa. Deputi Bidang Meteorologi […]

expand_less