Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » PLN UIW NTT & Kemenristek Dikti Revitalisasi Sekolah di Sumba

PLN UIW NTT & Kemenristek Dikti Revitalisasi Sekolah di Sumba

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
  • visibility 121
  • comment 0 komentar

Loading

Revitalisasi SDK Marsudirini menjadi simbol penting dalam upaya menghadirkan sekolah berbasis digital dan fasilitas yang lebih layak bagi peserta didik di pelosok Nusantara.

 

Kupang | PLN Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur (UIW NTT) mendukung program revitalisasi dan digitalisasi pendidikan yang digagas oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemenristek Dikti). Dukungan ini diwujudkan melalui keterlibatan PLN dalam peletakan batu pertama (groundbreaking) revitalisasi SDK Marsudirini di Kabupaten Sumba Barat Daya, bertepatan Hari Pendidikan Nasional, Jumat, 2 Mei 2025.

Sebagai bagian dari program Kementerian Pendidikan mendorong kualitas pendidikan di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T), revitalisasi SDK Marsudirini menjadi simbol penting dalam upaya menghadirkan sekolah berbasis digital dan fasilitas yang lebih layak bagi peserta didik di pelosok Nusantara.

Tak hanya revitalisasi infrastruktur, program ini juga mencakup digitalisasi sekolah di beberapa titik lainnya, yaitu SDK Kerobo, SDK Sumba Humbakaripit, dan SD Inpres Karoso. Digitalisasi ini bertujuan untuk memperluas akses teknologi dalam proses belajar mengajar, mempersiapkan generasi muda agar mampu bersaing di era digital.

Nikolas Denis Adrian Manager PLN UP3 Sumba yang hadir pada kesempatan tersebut menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung kelancaran pelaksanaan program tersebut, khususnya dari sisi keandalan pasokan listrik dan sinergi infrastruktur pendukung digitalisasi.

“Kami dari PLN siap hadirkan energi untuk sekolah digital. Pendidikan adalah fondasi pembangunan, dan kami merasa terhormat bisa mendukung program Kementerian Pendidikan ini,” ujarnya.

Ratu Ngadu Bonu Wulla, Bupati Sumba Barat Daya mengapresiasi Kementerian Pendidikan dan PLN yang memperhatikan bukan hanya pembangunan fisik, tapi membangun harapan dan masa depan generasi muda Sumba.

F.Eko Sulistyono General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTT mengatakan bahwa PLN sebagai perusahaan BUMN tentu akan selalu siap untuk mendukung setiap program pemerintah yang bertujuan untuk peningkatan kualitas hidup termasuk bidang pendidikan, apalagi untuk digitalisasi tentu tidak terlepas dari kebutuhan akan ketersediaan aliran listrik, PLN akan selalu siap untuk mendukung program tersebut.

Hadir pula dalam kegiatan ini perwakilan dari Direktorat Sekolah Dasar Kemendikdasmen, yaitu Arwan Syarief, ST., MA., Sri Sugiarti, S.E., Danny Sukardan, dan Bayu Yusuf Eka Prasetyo. Turut mendampingi Bupati Sumba Barat Daya, Ratu Ngadu Bonu Wulla, Wakil Bupati Dominikus Alpawan Rangga Kaka, Kepala BPMP NTT, Aloysius Bora Sudi, S.Pd., M.Hum, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumba Barat Daya, Agustinus Bayo Tanggu, S.PI, serta Prasetyo Jati Kusumo dari PLN .

Berbekal sinergi yang kuat antara pemerintah pusat, daerah, dan BUMN seperti PLN, transformasi pendidikan di wilayah timur Indonesia diharapkan dapat berjalan lebih cepat dan menyeluruh, memberikan akses dan kualitas belajar yang setara bagi seluruh anak bangsa.(*)

Sumber (*/tim media PLN)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur VBL Pinta Petani TJPS di TTU Dapat Jadi Penyuluh Bagi Petani Lain

    Gubernur VBL Pinta Petani TJPS di TTU Dapat Jadi Penyuluh Bagi Petani Lain

    • calendar_month Rab, 8 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Insana-TTU, Garda Indonesia | “Sebagai Gubernur, saya mengucapkan terima kasih buat para pendamping yang dengan penuh semangat, tetap setia mendampingi petani di sini, sehingga kualitas jagung yang dipanen sangat memuaskan. Meski saat ini dunia sedang dilanda Virus Corona yang sangat meresahkan, tetapi semangat para pendamping dan juga para petani di tempat ini tidak surut sedikit […]

  • Polri Sukses Usut Ratusan Kasus TPPO, 2.027 Orang Terselamatkan

    Polri Sukses Usut Ratusan Kasus TPPO, 2.027 Orang Terselamatkan

    • calendar_month Rab, 12 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Polri berkomitmen untuk terus bergerak memberantas Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), ratusan laporan yang menyeret ratusan tersangka telah diproses tanpa pandang bulu. Dalam perkembangannya, Satuan Tugas (Satgas) TPPO yang dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah berhasil menyelamatkan 2.027 orang dari jerat TPPO dengan kurun waktu relatif cepat 5 Juni sampai […]

  • Umat Beragama di Kota Kupang Rukun, Menteri Fachrul Razi Apresiasi

    Umat Beragama di Kota Kupang Rukun, Menteri Fachrul Razi Apresiasi

    • calendar_month Sab, 28 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Menteri Agama Republik Indonesia, Fachrul Razi memberi apresiasi kepada pemerintah dan warga Kota Kupang yang telah membina kerukunan antar umat beragama dengan baik selama ini. Pujian tersebut disampaikannya dalam dialog keberagaman bersama para tokoh agama Kota Kupang di Vihara Pubbaratana, pada Jumat, 27 November 2020. Vihara Pubbaratana merupakan rumah ibadah […]

  • BKKN & Anggota Komisi IX DPR Bekali Remaja Sumba Kesehatan Reproduksi

    BKKN & Anggota Komisi IX DPR Bekali Remaja Sumba Kesehatan Reproduksi

    • calendar_month Rab, 7 Nov 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 138
    • 0Komentar

    Loading

    Waikabubak,gardaindonesia.id | Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (disingkat Komisi IX DPR RI) adalah salah satu dari 11 (sebelas) Komisi DPR RI dengan lingkup tugas di bidang Kesehatan dan Ketenagakerjaan; Dengan salah satu pasangan Kerja Komisi IX DPR RI yakni Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mengadakan sosialisasi pembangunan keluarga bersama mitra kerja tahun […]

  • Unggul Data Real Count Pilgub NTT, SIAGA Pawai Kemenangan

    Unggul Data Real Count Pilgub NTT, SIAGA Pawai Kemenangan

    • calendar_month Kam, 28 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Loading

    Berdasarkan data real count yang masuk ke pusat data SIAGA pada Rabu, 27 November 2024, hingga pukul 16.00 Wita, pasangan yang diusung Partai NasDem, PKB dan PKS ini unggul 40,41 persen suara, disusul pasangan Melki-Johni 32,4 persen dan pasangan Ansy-Jane 26,18 persen. Kupang | Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor […]

  • Ketua KPK Firli Bahuri Tegaskan Pemidanaan Bukan Ranah KPK

    Ketua KPK Firli Bahuri Tegaskan Pemidanaan Bukan Ranah KPK

    • calendar_month Sel, 21 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyebut terkait pemidanaan bukan ranah KPK untuk berbicara. Ia mengatakan pemidanaan merupakan kewenangan kekuasaan kehakiman yang bebas dan merdeka. “Saya selalu menyampaikan bahwa kita tidak memasuki ranah yang bukan tugas pokok kita,” kata Firli kepada media, pada Senin 20 April 2020. Lebih lanjut, Ketua […]

expand_less