Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pariwisata » Air Terjun Tengku Siwa, Lukisan Sang Khalik di Hutan Sambora

Air Terjun Tengku Siwa, Lukisan Sang Khalik di Hutan Sambora

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
  • visibility 253
  • comment 0 komentar

Loading

“Tengku” dalam bahasa lokal berarti jurang. Sedangkan “Siwa” merupakan nama leluhur komunitas adat Sambor, Desa Nggalak, Kecamatan Roek Barat, Manggarai NTT.

 

Manggarai | Pesona wisata alam di Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT) selalu menarik perhatikan wisatawan karena keindahan alam yang memukau, seolah menjadi karya seni Ilahi yang dilukis dengan sempurna oleh Sang Khalik. Salah satu yakni air terjun Tengku Siwa.

Tengku Siwa nama dari air terjun itu, yang letaknya tersembunyi di dalam lebatnya Hutan Sambora, Desa Nggalak, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai.

“Tengku” dalam bahasa lokal berarti jurang. Sedangkan “Siwa” merupakan nama leluhur komunitas adat Sambor, Desa Nggalak, Kecamatan Roek Barat, Manggarai NTT.

Air terjun ini juga dikenal akan keistimewaan alamnya. Selain itu, merupakan salah satu air terjun yang memiliki dinding tebing berlumut hijau dengan ketinggian 70 meter.

Jika, Anda ingin bertualang ke air terjun ini, Anda bisa memulai perjalanan dari Ruteng menuju arah utara Kabupaten Manggarai kurang lebih 2 jam lamannya. Perjalanan dilanjutkan dari Kajong menuju Desa Ngalak dengan lama waktu tempuh 30 menit untuk sampai ke pintu masuk menuju air terjun Tengku Siwa. Lalu dari pintu harus berjalan kaki sekitar 1 jam menyusuri areal persawahan hingga tiba di air terjun ini.

Perjalanan Anda menuju air terjun tersebut memang sangat melelahkan dan mental Anda akan ditantang dengan kondisi jalan yang curam dan tikungan tajam. Namun itu semua akan terbayar saat melihat pesona lukisan Sang Khalik dengan keindahan alam yang sangat luar biasa di air terjun Tengku Siwa.

Ditambah lagi mendengar suara gemuruh air yang jatuh dari ketinggian berpadu harmonis dengan rimbunnya pepohonan, menciptakan suasana damai yang memikat setiap pengunjung.

Maka itulah sebabnya, menjelajahi air terjun Tengku Siwa adalah seperti menemukan rahasia tersembunyi di tengah hutan, di mana setiap detail alam mengisahkan keagungan dan keindahan lukisan Sang Khalik yang luar biasa.

Tak salah jika air terjun dijuluki sebagai surga tersembunyi oleh setiap pengunjungnya. Air yang mengalir tenang dari ketinggian tebing berlumut hijau bermuara pada kolam yang memiliki dasar berbatuan yang juga diselimuti lumut. Warna hijau lumut ini memberikan nuansa hijau pada air kolam menghipnotis mata.

Saat musim hujan, debit air yang mengalir cukup besar, namun saat musim kemarau debit air mulai kecil tetapi tidak mengurangi keindahan lumut hijau kecokelatan yang menyelimut dindingi tebing air terjun.

Berada dalam kawasan hutan tropis, tak heran air terjun Tengku Siwa masih terjaga. Alamnya asri dengan keberadaan pohon-pohon besar yang menghidup sumber mata air di tempat ini. Jauh dari riuhnya kebisingan kota dan polusi, di tempat ini, Anda bisa menemukan keheningan.

Air yang mengalir sangat segar saat menyentuh kulit. Alamnya belum terjamah, berada di tempat ini membuat pengunjung betah. Udara yang sejuk dan suara kicauan burung juga menemani pengunjung di air terjun Tengku Siwa.

Sumber: (Beragam +Ferdy Daud)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Solmet Dukung Penuh Hak Prerogatif Presiden Pilih Menteri & Wakil Menteri

    Solmet Dukung Penuh Hak Prerogatif Presiden Pilih Menteri & Wakil Menteri

    • calendar_month Sel, 29 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua Umum Solidaritas Merah Putih Silfester Matutina mendukung penuh dan percaya pilihan Presiden Jokowi atas Menteri Menteri dan Wakil Menteri yang membantu beliau adalah yang terbaik dan tepat. “Kami Relawan tidak akan pernah masuk ke persoalan lain khususnya yang menjadi domain ranah Hak Prerogatif seorang Presiden dalam menyusun kabinet. Tidak ada […]

  • Salur Dana Seroja, Kota Kupang & Ende Diapresiasi Kepala BNPB

    Salur Dana Seroja, Kota Kupang & Ende Diapresiasi Kepala BNPB

    • calendar_month Kam, 12 Mei 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Dana stimulan dampak Badai Seroja untuk Provinsi Nusa Tenggara Timur Rp.849.300,000,000,- (delapan ratus empat puluh sembilan miliar tiga ratus juta rupiah), di mana progres penyaluran hingga saat ini belum menggembirakan dengan dana tersalurkan sejumlah Rp.19.960.000.000,- (sembilan belas miliar sembilan ratus enam puluh juta rupiah) atau 2.35% dari total jumlah bantuan dari […]

  • PLN UIW NTT Pastikan Pasokan Listrik Aman Selama Nataru 2026

    PLN UIW NTT Pastikan Pasokan Listrik Aman Selama Nataru 2026

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Eman Nara Sura
    • visibility 195
    • 0Komentar

    Loading

    Guna memastikan respons cepat apabila ada gangguan, PLN UIW NTT juga mengerahkan 544 personel ditambah 904 mitra kerja. Seluruh tim akan bersiaga penuh hingga 8 Januari 2026.   Kupang | PLN Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur (UIW NTT) menyatakan kesiapan menghadapi lonjakan beban puncak listrik pada periode Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Beban […]

  • Normal Lagi, Operasional Wings Air pada Penerbangan Luwuk Tujuan Palu

    Normal Lagi, Operasional Wings Air pada Penerbangan Luwuk Tujuan Palu

    • calendar_month Sel, 18 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Luwuk-Sulawesi Tengah, Garda Indonesia | Wings Air (kode penerbangan IW) member of Lion Air Group memberikan keterangan resmi sehubungan layanan penerbangan yang melayani dari Bandar Udara Syukuran Aminuddin Amir, Luwuk, Sulawesi Tengah (LUW) ke Bandar Udara Mutiara Sis Al Jufri, Palu, Sulawesi Tengah (PLW), bahwa telah dijalankan sesuai standar operasional prosedur (SOP). Corporate Communications Strategic […]

  • Rumahku di Timur Matahari – 3.230 Rumah Khusus bagi Masyarakat Papua

    Rumahku di Timur Matahari – 3.230 Rumah Khusus bagi Masyarakat Papua

    • calendar_month Sen, 14 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Pembangunan infrastruktur tak hanya berpusat di Pulau Jawa dan kota-kota besar saja namun juga di kawasan perbatasan, pulau terdepan dan terpencil. Salah satunya penyediaan hunian yang layak sebagai infrastruktur dasar bagi masyarakat berpenghasilan rendah yang tinggal di kawasan perbatasan dan pulau terpencil di Provinsi Papua melalui program Rumah Khusus (Rusus) Kementerian Pekerjaan […]

  • Bank NTT dan Kadin Kolaborasi Gairahkan UMKM NTT

    Bank NTT dan Kadin Kolaborasi Gairahkan UMKM NTT

    • calendar_month Rab, 13 Jul 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Arsjad Rasjid, menyatakan salut dan apresiasi yang tinggi atas kerja keras dan kerja cerdas yang ditunjukkan melalui kolaborasi antara Kadin NTT dengan Bank NTT untuk mendorong pertumbuhan sektor UMKM. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), kata Arsjad, adalah basis perekonomian paling penting yang […]

expand_less