Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Transisi ke PLN, 160 KK Tandula Jangga Sumba Timur Nikmati Listrik Andal

Transisi ke PLN, 160 KK Tandula Jangga Sumba Timur Nikmati Listrik Andal

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 27 Nov 2025
  • visibility 213
  • comment 0 komentar

Loading

Oscarlian Ratu, Manager PLN ULP Sumba Timur, menekankan bahwa perluasan jaringan ini adalah wujud nyata komitmen PLN guna mempercepat pembangunan jaringan, meliputi pemasangan tiang, penarikan kabel, hingga instalasi gardu.

 

Waingapu | Upaya PLN menghadirkan akses listrik yang lebih andal dan merata di Nusa Tenggara Timur terus berlanjut. Melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sumba Timur, PLN sementara mempercepat pembangunan jaringan listrik untuk mengakomodasi peralihan layanan bagi 160 kepala keluarga (KK) di Desa Tandula Jangga dan Dusun Ngonggi, Kecamatan Karera, Sumba Timur.

Warga di wilayah ini sebelumnya merupakan pelanggan listrik Wilayah Usaha (Wilus) PT Mikro Kisi Sumba (MKS).

Sebagai langkah awal, PLN ULP Sumba Timur telah menghelat sosialisasi intensif pada Senin, 17 November 2025. Hadir pada kesempatan itu Kepala Desa Antonius Pau Langga, tokoh adat, dan tokoh masyarakat setempat. Pertemuan ini menegaskan komitmen PLN untuk mengambil alih layanan listrik dan mendapatkan respons positif yang luar biasa.

Berdasarkan pendataan, 160 calon pelanggan telah menyatakan kesiapan penuh untuk segera beralih begitu jaringan distribusi PLN selesai dibangun.

Oscarlian Ratu, Manager PLN ULP Sumba Timur, menekankan bahwa perluasan jaringan ini adalah wujud nyata komitmen PLN guna mempercepat pembangunan jaringan, meliputi pemasangan tiang, penarikan kabel, hingga instalasi gardu. “Target kami adalah listrik dapat menyala sebelum Natal, menjadikannya kado terindah bagi warga Tadulajangga,” ujarnya.

Masyarakat menyambut proyek ini dengan harapan besar akan peningkatan kualitas hidup.

Kepala Desa Tandula Jangga, Antonius Pau Langga, mengungkapkan penantian panjang warganya yang telah lama menantikan hadirnya listrik PLN yang dinilai lebih stabil. “Listrik yang andal akan sangat menunjang kegiatan pendidikan anak-anak, perekonomian lokal, hingga aktivitas sosial di desa kami,” katanya.

Dukungan serupa disampaikan oleh Ndundu Nggahar, seorang tokoh adat yang mewakili masyarakat. “Kami sangat berharap listrik ini segera masuk. Warga siap mendukung penuh pekerjaan PLN, karena kami yakin listrik akan membawa perubahan besar, terutama bagi masa depan anak-anak di desa ini,” ungkapnya.

General Manager PLN UIW NTT, F. Eko Sulistyono, menegaskan bahwa peralihan ini merupakan langkah strategis yang lebih luas dengan perluasan akses listrik ke Desa Tadulajangga ini adalah tahap awal dari rencana pengalihan eks pelanggan PT MKS yang selama ini dilayani oleh Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB).

“Setelah ini, kami akan melanjutkan pembangunan jaringan ke empat desa lainnya,” tegasnya.

Eko menambahkan, dengan beralih ke layanan PLN, stabilitas penggunaan listrik akan meningkat, memungkinkan masyarakat beraktivitas lebih baik dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Dengan seluruh tahapan pembangunan yang ditargetkan tuntas sebelum akhir tahun, penyalaan listrik di Desa Tadulajangga akan menjadi momentum penting bagi peningkatan aktivitas ekonomi, pendidikan, dan kehidupan sehari-hari, sekaligus menambah deretan capaian perluasan layanan PLN di wilayah selatan Sumba Timur.(*)

 

 

 

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaksa Agung Mengundurkan Diri? Simak Penjelasan Kapuspenkum

    Jaksa Agung Mengundurkan Diri? Simak Penjelasan Kapuspenkum

    • calendar_month Sen, 17 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Beredar informasi yang dibagikan berkali-kali di media sosial bahwa Jaksa Agung, Burhanuddin ST mengundurkan diri atau direshuffle dalam pelantikan kabinet pada Senin, 17 Juli 2023. Merespons kondisi tersebut, maka Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Dr. I Ketut Sumedana  secara tegas menyatakan bahwa informasi tersebut hoaks atau bohong. “Hingga […]

  • Sinergi PLN – Himbara Permudah Masyarakat Punya Motor Listrik

    Sinergi PLN – Himbara Permudah Masyarakat Punya Motor Listrik

    • calendar_month Sab, 11 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) bersama himpunan Bank Negara (Himbara) bersinergi guna mempermudah masyarakat dalam memperoleh bantuan pemerintah untuk memiliki motor listrik. Himbara yang berkolaborasi dalam upaya percepatan ekosistem kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) ini terdiri dari; Bank Mandiri, Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Tabungan Negara (BTN) dan […]

  • Paskibraka–Keberagaman dalam Merah Putih

    Paskibraka–Keberagaman dalam Merah Putih

    • calendar_month Sab, 17 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Sebanyak 68 pelajar yang mewakili 34 provinsi di Indonesia telah dikukuhkan oleh Presiden Joko Widodo sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada Kamis, 15 Agustus 2019. Seluruh anggota tersebut selanjutnya akan dibagi ke dalam dua tim yang bertugas di upacara pada 17 Agustus 2019, di halaman Istana Merdeka, Jakarta. Keterwakilan […]

  • Pembangunan di Desa Dubesi Batas RI-RDTL, Diduga Diabaikan Pemda Belu

    Pembangunan di Desa Dubesi Batas RI-RDTL, Diduga Diabaikan Pemda Belu

    • calendar_month Rab, 24 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Tampak menyedihkan ketika sejumlah jurnalis melintasi jalan di wilayah Desa Dubesi, Kecamatan Nanaet Dubesi, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Perbatasan RI- RDTL, pada, Senin 22 Juni 2020. Kala itu, Garda Indonesia ditemani dua wartawan perlahan memacu kendaraan roda dua menuju Kantor Desa Dubesi. Miris terasa, adrenalin seakan terpacu saat menanjak […]

  • Pemerintah India Tawarkan Kursus Pendidikan Singkat Bagi Pemuda NTT

    Pemerintah India Tawarkan Kursus Pendidikan Singkat Bagi Pemuda NTT

    • calendar_month Sel, 19 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dalam kunjungan Konsul Jenderal (Konjen) India di Bali, R.O. Sunil Babu yang diterima oleh Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi di Ruang Kerja Wagub, Selasa/19 Maret 2019; Konjen India tersebut menawarkan berbagai kemungkinan kerja sama dengan pemerintah Provinsi terutama dalam bidang ekonomi, pendidikan dan pariwisata. Selain penawaran kerja sama, Konjen R.O […]

  • Polri & TNI Evakuasi 8 Korban Serangan KKB, 6 Korban Asal NTT

    Polri & TNI Evakuasi 8 Korban Serangan KKB, 6 Korban Asal NTT

    • calendar_month Sen, 24 Mar 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Pada serangan tak berperikemanusiaan tersebut, 10 (sepuluh) orang guru dan tenaga medis menjadi korban. Korban meninggal dunia atas nama Rosalina Rerek Sogen (asal NTT), sementara 4 (empat) mengalami luka ringan dan 3 (tiga) lainnya luka berat serta 2 (dua) korban lainya dalam kondisi aman dan merupakan warga asli Yahukimo.   Jayapura | Operasi bersama (join […]

expand_less