Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » HUT Ke-59, Jasa Raharja NTT Helat Donor Darah & Pengobatan Gratis

HUT Ke-59, Jasa Raharja NTT Helat Donor Darah & Pengobatan Gratis

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 6 Des 2019
  • visibility 91
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 PT Jasa Raharja (Persero) Cabang NTT menggelar donor darah dan pengobatan gratis dengan menggandeng Biddokes Polda NTT dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Kupang.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada tahun 2019, kegiatan donor darah dipusatkan di Kantor PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Nusa Tenggara Timur (NTT), Jalan W. J. Lalamentik No. 72 A Kupang. Kegiatan Donor darah akan dilaksanakan pada Senin, 9 Desember 2019, pukul 08.30—14.00 WITA.

Rapat bersama Kepala Jasa Raharja NTT, Pahlevi B. Syarif dan staf dalam rangka persiapan HUT ke-59 Jasa Raharja

Kepala PT. Jasa Raharja Cabang NTT, Pahlevi B. Syarif saat ditemui oleh media ini pada Jumat, 6 November 2019, mengatakan bahwa kegiatan donor darah dan pengobatan gratis sebagai bentuk pelayanan sosial dari Jasa Raharja. Disinggung tentang program rutin tahunan yang dilakukan ini, Pahlevi mengungkapkan bahwa kegiatan donor darah merupakan program Nasional sehingga semua Kantor Cabang di Indonesia wajib untuk melaksanakannya.

“Di samping itu kita semua tahu bahwa darah belum ada sintetisnya atau tidak ada penggantinya, WHO juga mensyaratkan kebutuhan darah 2 % dari populasi penduduk, darah juga merupakan alat transportasi bagi tubuh manusia sehingga apabila setiap orang rutin melakukan donor darah otomatis tubuh akan terpacu membentuk sel–sel darah yang baru,” ujar Pahlevi.

“Dan tentunya akan membuat tubuh kita lebih sehat dan dengan donor darah pendonor juga bisa tahu golongan darahnya secara gratis,” imbuh Pahlevi yang rutin melakukan donor darah sejak usia 23 tahun.

Selama pelaksanaannya nanti pihaknya tidak mematok target kantong darah dan berharap agar kantong darah yang terkumpul dapat dipergunakan bagi yang membutuhkan.

“Hasil donor darah tentunya nanti dapat dipergunakan oleh orang yang membutuhkan darah sesuai dengan stok golongan darah yang tersedia, karena setetes darah saja bermanfaat bagi banyak orang dan sebagai apresiasi bagi para pendonor kami memberikan suvenir cantik,” tandas Kepala Jasa Raharja Cabang NTT. (*)

Sumber berita (*/ Laurensius Ade Suyanto,S.H.–Mobile Service,PT Jasa Raharja (Persero) Cabang NTT)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tips Ajarkan Anak Tentang Kejujuran dan Integritas

    Tips Ajarkan Anak Tentang Kejujuran dan Integritas

    • calendar_month Ming, 30 Nov 2025
    • account_circle Logikafilsuf
    • visibility 329
    • 0Komentar

    Loading

    Kejujuran sering dianggap nilai sederhana, tetapi justru nilai sederhana inilah yang paling mudah dikhianati tanpa sadar. Lebih mengejutkan lagi, banyak anak belajar berbohong bukan dari niat jahat, tetapi dari contoh kecil yang dianggap biasa oleh orang dewasa. Mengapa hal sesederhana itu bisa membentuk karakter besar di masa depan Sejumlah studi perkembangan anak menunjukkan bahwa anak […]

  • Dua Terduga Teroris Jamaah Islamiyah Ditangkap Densus 88

    Dua Terduga Teroris Jamaah Islamiyah Ditangkap Densus 88

    • calendar_month Sen, 31 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap 2 (dua) terduga teroris di wilayah Sumatera Utara. Mereka terafiliasi oleh kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI). Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyampaikan, operasi penangkapan itu dilakukan Sabtu, 29 Januari 2022. Dua pelaku yang ditangkap berinisial RMP dan AW. “Hari Sabtu, 29 Januari […]

  • Hoaks Putusan MK oleh Eks Wamenkumham, Polri Periksa Para Saksi

    Hoaks Putusan MK oleh Eks Wamenkumham, Polri Periksa Para Saksi

    • calendar_month Kam, 27 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Polri terus melakukan pemeriksaan saksi dalam kasus dugaan hoaks putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sistem pemilu dengan terlapor eks Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham), Denny Indrayana (DI). Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan saat ini sudah dilakukan pemeriksaan saksi sebanyak 6 (enam) orang dalam kasus ini. “Terkait […]

  • Kader DPD Partai Demokrat NTT dan Pimpinan DPC Loyal Kepada AHY

    Kader DPD Partai Demokrat NTT dan Pimpinan DPC Loyal Kepada AHY

    • calendar_month Sab, 20 Feb 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat NTT menyikapi situasi terkini tentang upaya beberapa oknum yang hendak melakukan upaya paksa berupa Gerakan Pengambilalihan Kepemimpinan Partai Demokrat (GPK-PD), maka Ketua DPD Partai Demokrat NTT, Dr. Jefri Riwu Kore menyampaikan sikap dan pandangan DPD Partai Demokrat NTT menyikapi situasi tersebut. Sikap Partai Demokrat NTT […]

  • Kenapa Demo Italia Tuntut Pengakuan Palestina Merdeka?

    Kenapa Demo Italia Tuntut Pengakuan Palestina Merdeka?

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 200
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Denny JA Di depan Stasiun Termini, Roma, pada sore 22 September 2025, seorang ibu muda bernama Giulia menggenggam erat tangan putrinya yang berusia sembilan tahun. Di kejauhan, ribuan orang meneriakkan, “Palestina Libera! Palestina Libera!” Spanduk berkibar, bendera Palestina menutupi langit ibukota Italia. Giulia datang bukan karena ia keturunan Arab, bukan pula karena ia […]

  • Terkonfirmasi 1 Positif Covid-19 dari Kota Kupang, 29 Orang Masih Dirawat

    Terkonfirmasi 1 Positif Covid-19 dari Kota Kupang, 29 Orang Masih Dirawat

    • calendar_month Ming, 12 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dari hasil pemeriksaan terhadap 44 sampel swab [berasal dari Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Sumba Barat Daya, dan Sumba Timur]; terdapat penambahan 1 (satu) kasus baru positif Covid-19 di Provinsi NTT. Demikian penyampaian Sekretaris I Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTT, Dr.drg. Domi Minggu Mere, M.Kes. dalam keterangan pers kepada awak […]

expand_less