Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Menteri Erick Thohir Lihat Peluang ‘Ekspor Suster’ ke Jepang

Menteri Erick Thohir Lihat Peluang ‘Ekspor Suster’ ke Jepang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 10 Jan 2020
  • visibility 3
  • comment 0 komentar

Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menghadiri rapat kerja (raker) dengan seluruh Kepala Perwakilan Republik Indonesia (Keppri) di kantor Kementerian Luar Negeri (Kemenlu). Dalam rapat, ungkap Erick, ia akan menyampaikan keinginan BUMN untuk ekspansi bisnis ke luar negeri, seperti halnya di sektor kesehatan.

Ia mencontohkan, Jepang membutuhkan banyak posisi suster untuk ditempatkan di rumah sakit.

“Kita kan ada yang namanya perusahaan-perusahaan, hospital atau rumah sakit yang kita mau gabungkan menjadi satu grup, nah itu kan susternya banyak. Di situ bisa juga ada pendidikan suster yang bisa kolaborasi dengan kedutaan untuk membuka lapangan kerja untuk tim kita di luar negeri,” ujar Erick.

Ditanya mengenai BUMN yang akan bekerja sama dengan pihak Jepang, Erick belum mau menyebutkan. “Saya tak bisa spesifik. Ini kan secara kulit besarnya,” ucapnya di kantor Kemenlu, Jakarta, pada Kamis, 9 Januari 2020.

Namun demikian, ia memastikan kerja sama ini akan direalisasikan. “Haruslah. Apalagi Bu Retno dan para dubes (duta besar) kan serius,” kata Erick pasti.

Tidak hanya di bidang kesehatan, Kementerian BUMN menurutnya juga melihat potensi kerja sama dengan luar negeri di bidang lainnya. “Ibu Menlu mengumpulkan seluruh dubes, saya sharing mengenai BUMN apa yang bisa kita sinergikan dengan kedutaan besar yang ada di seluruh dunia,” jelasnya.

Untuk itu, menurutnya perlu dikaji terlebih dahulu bentuk hubungan kerja sama yang akan diterapkan nanti. “Apalagi kalau ada kesempatan investasi di negara-negara tersebut, ya saya ngga tau apa. Misalnya apakah ke Vietnam, atau apa, ya saya lihatlah. Yang terakhir tentu juga hal-hal yang bisa mensinergikan dari pada kebutuhan market di negara-negara tersebut,” tutupnya.(*)

Sumber berita (*/Rikky Fermana—Tim IMO Indonesia)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 8 Ribuan Orang Terdampak Erupsi Lewotobi Laki-laki di Flores Timur

    8 Ribuan Orang Terdampak Erupsi Lewotobi Laki-laki di Flores Timur

    • calendar_month Jum, 8 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Pusdalops merekomendasi agar masyarakat di sekitar Gunung Lewotobi Laki-laki dan pengunjung/wisatawan tidak melakukan aktivitas apa pun dalam radius 7 Km dari pusat erupsi dan mengikuti arahan Pemda serta tidak mempercayai isu-isu yan tidak jelas sumbernya.   Larantuka | Pusdalops PB BPBD Provinsi NTT dalam laporan perkembangan atau update pasca-erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki pada Minggu malam, […]

  • Dilematik Sopia, Kepala LRT Undana Kupang: “Sopia Tanggung Jawab Bersama!”

    Dilematik Sopia, Kepala LRT Undana Kupang: “Sopia Tanggung Jawab Bersama!”

    • calendar_month Sen, 8 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Peluncuran minuman beralkohol Sopia pada Rabu, 19 Juni 2019 di Lab Biosains Undana atas kerja sama Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, dan PT. NAM Kupang, menjadi hal yang masih diperbincangkan sampai saat ini berkaitan dengan baik atau buruk dari peluncuran Sopia (sopi asli). Baca juga […]

  • Presiden Jokowi : ‘Hormati MK dan Jangan Rendahkan!’

    Presiden Jokowi : ‘Hormati MK dan Jangan Rendahkan!’

    • calendar_month Sen, 27 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo meminta seluruh pihak untuk menghormati Mahkamah Konstitusi (MK) karena MK adalah lembaga negara yang dibentuk oleh Konstitusi dan Undang-Undang. Selain itu MK juga merupakan penjaga konstitusi yang menjadi landasan utama tegaknya negara. Oleh karenanya, Presiden meminta kepada semua pihak untuk tidak merendahkan lembaga penjaga konstitusi ini. “Lembaga ini […]

  • Penjualan Kendaraan Listrik Tembus 53 Ribu Unit Semester I 2025

    Penjualan Kendaraan Listrik Tembus 53 Ribu Unit Semester I 2025

    • calendar_month Jum, 20 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Kenaikan ini dipimpin oleh dominasi battery electric vehicle (BEV) yang berhasil melampaui hybrid electric vehicle (HEV), menandai pergeseran preferensi konsumen ke arah kendaraan listrik murni.   Jakarta | Tren pertumbuhan kendaraan listrik di Indonesia menunjukkan percepatan signifikan pada paruh pertama tahun 2025. Berdasarkan data Gaikindo, sebanyak 53.650 unit EV telah terdistribusi sepanjang Januari hingga Mei, […]

  • Jenderal Andika Calon Panglima TNI, Polri Ingin Sinergitas Tetap Terjaga

    Jenderal Andika Calon Panglima TNI, Polri Ingin Sinergitas Tetap Terjaga

    • calendar_month Sab, 6 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Jakarta, Garda Indonesia | Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Andika Perkasa, diajukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon tunggal Panglima TNI. Pilihan Jokowi mengajukan nama Andika Perkasa dinilai pilihan terbaik. “Ya tentunya pilihan Presiden itu yang terbaik,” ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Argo Yuwono, pada Jumat, 5 November 2021. Argo mengatakan Polri menyambut baik […]

  • Soal Impor Garam Pernah Bikin Jokowi Murka, Lalu Bagaimana?

    Soal Impor Garam Pernah Bikin Jokowi Murka, Lalu Bagaimana?

    • calendar_month Ming, 21 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Oleh: Andre Vincent Wenas Berapa kebutuhan (konsumsi) garam nasional kita? Dan berapa produksi nasionalnya? Seperti biasa, data mendasar seperti ini ada beberapa versi. Salah satu versi, bilang kebutuhan konsumsinya sekitar 4,4 juta ton (2021). Sementara produksi garam nasional sekitar 2,5 juta ton. Jadi, masih defisit sekitar 1,9 juta ton. Lalu, bagaimana? Ya impor! Lagi-lagi impor. […]

expand_less