Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Film Gundala Kembali Hadir Hanya di Aplikasi Vidio

Film Gundala Kembali Hadir Hanya di Aplikasi Vidio

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 18 Jan 2020
  • visibility 81
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Setelah sukses mengguncang bioskop Indonesia pada tahun 2019 dengan meraih total 1,6 juta penonton dan menjadi film terlaris ke-6, film ‘Gundala’ akan tayang kembali untuk menghibur masyarakat Indonesia eksklusif hanya di Vidio.

Vidio sebagai aplikasi streaming yang berkomitmen untuk memberikan tayangan terbaik akan memanjakan kembali para pecinta film tanah air dengan menayangkan Gundala secara eksklusif mulai tanggal 18 Januari 2020.

Gundala, salah satu film karya Joko Anwar, sutradara Indonesia berbakat yang pernah meraih penghargaan dari luar negeri, akan kembali tayang eksklusif di Vidio. Film karya sutradara lokal yang sukses membuka jagat sinema BumiLangit ini membuktikan bahwa Indonesia mampu bermain di genre super hero. Film bergenre action ini memanjakan penonton dengan sensasi menegangkan maupun menakutkan, namun tetap menarik untuk dinikmati.

Berbeda dengan genre film action Indonesia pada umumnya, Gundala memanjakan para pecinta film nasional dengan menyajikan nuansa baru di perfilman Indonesia. Film ini tidak hanya menyajikan aksi-aksi seru dari para pemainnya, tetapi juga menggugah hati, sehingga menarik antusias dan banyak diminati oleh para pecinta film Indonesia.

“Bekerja sama dengan Screenplay Bumilangit, Vidio kembali membuat gebrakan di awal tahun dengan menghadirkan Gundala secara eksklusif hanya di Vidio. Gundala dapat dinikmati mulai tanggal 18 Januari 2020 dengan berlangganan Vidio Premier. Ini akan menjadi bagian dari komitmen Vidio ke depan untuk terus menghadirkan konten lokal berkualitas. Nantikan terus, serial-serial original dari Vidio yang akan datang.” ujar Ade Muti Dilapanga selaku Head of Marketing Vidio.

Gundala adalah patriot pertama dalam Jagat Sinema Bumilangit, jalinan film-film tentang Jagoan dan Pendekar dari cergam Indonesia legendaris. Kembalinya karakter Gundala di Vidio ini diharapkan dapat memperlihatkan ke generasi baru bahwa Indonesia mempunyai karakter jagoan yang layak dibanggakan. Setelahnya akan ada film-film lain dari karakter yang ada di Jagat Sinema Bumilangit yang siap diproduksi filmnya dan dikenalkan kepada masyarakat.

“Kami berharap para penonton dapat merasa puas dalam menikmati berbagai tayangan yang disajikan di Vidio. Karena kepuasan penonton merupakan prioritas kami sebagai penyedia layanan video streaming online dan kami akan terus meningkatkan kualitas Vidio kedepannya.” ujar Ade Muti Dilapanga selaku Head Of Marketing Vidio.

Dengan berlangganan Vidio premier, penonton dapat menikmati banyak film menarik lainnya, baik dari dalam maupun luar negeri, seperti film Hollywood, Bollywood, Thailand, Asia, sampai drama korea. Tidak hanya itu, penonton juga bisa menyaksikan beragam tayangan olah raga, seperti UEFA Champions League, UEFA European League, NBA, BWF, WTA, dan ATP.

Tentang Vidio
Vidio merupakan anak perusahaan dari EMTEK Group yang menyediakan layanan streaming terlengkap di Indonesia. Selain terhubung langsung untuk lebih dari 21 TV Streaming, Vidio juga menyajikan ribuan konten lokal maupun Internasional untuk layanan Video On Demand, langganan jaringan TV berbayar, dan konten eksklusif untuk serial TV, Sinetron, Drama, Film Dokumenter hingga film layar lebar dari berbagai genre dan usia. Pengguna dapat dengan mudah menonton apa pun dan kapan pun, baik dari situs web, ponsel hingga perangkat smart TV di rumah.(*)

Sumber berita (*/Misyelia—United Communication)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‘Kasus NTT Fair’—Kuasa Hukum Hadmen Puri Laporkan Linda Liudianto ke Polda NTT

    ‘Kasus NTT Fair’—Kuasa Hukum Hadmen Puri Laporkan Linda Liudianto ke Polda NTT

    • calendar_month Ming, 21 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Kuasa Hukum dari Hadmen Puri selaku pemilik PT Cipta Eka Puri yang digunakan sebagai perusahaan dalam Proyek Mangkrak Pembangunan Fasilitas Pameran NTT Fair, melaporkan Linda Liudianto (Kuasa Direktur) PT. Cipta Eka Puri ke Polda NTT pada tanggal 19 Juni 2019 dengan Surat Tanda Terima Laporan/Pengaduan Nomor : LP/B/214/VI/RES.19/2019/SPKT. Hadmen Puri telah […]

  • Terungkap Identitas Dua ‘Driver Rental’ Pembawa Warga Tiles Positif Covid-19

    Terungkap Identitas Dua ‘Driver Rental’ Pembawa Warga Tiles Positif Covid-19

    • calendar_month Sen, 20 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Apresiasi tinggi patut diberikan kepada Tim Gugus Tugas Penanganan Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi NTT. Bekerja sama dengan tim TNI dan Polri akhirnya mengungkap identitas dua (2) pengemudi (driver) mobil rental yang membawa sejumlah warga negara asing (WNA) asal Timor Leste yang masuk Kupang beberapa pekan lalu. “Terkait […]

  • Rakyat di Antara Menteri Waras dan Tidak

    Rakyat di Antara Menteri Waras dan Tidak

    • calendar_month Sen, 5 Feb 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Raya Hanggawangsa Warganet ramai-ramai menyoroti ekspresi Menteri Keuangan Sri Mulyani yang mendampingi Menteri Ekonomi Airlangga Hartarto saat mengumumkan pembagian bantuan langsung tunai (BLT). Saya memang bukan pakar ekspresi dan mimik, tapi secara umum saja ada gurat penuh malu sekaligus tidak suka di sana. Mengapa demikian? Bukan, bukan soal tidak suka membagikan bansos ke […]

  • Sejarah Keuskupan Agung Kupang, dari Mgr. Monteiro hingga Mgr. Pakaenoni

    Sejarah Keuskupan Agung Kupang, dari Mgr. Monteiro hingga Mgr. Pakaenoni

    • calendar_month Sel, 8 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 396
    • 0Komentar

    Loading

    Keuskupan Agung Kupang (KAK) sejak berdiri pada 13 April 1967 hingga tahun 2025 telah dipimpin 3 (tiga) uskup yakni mendiang Mgr. Gregorius Monteiro, Mgr. Petrus Turang dan Mgr. Hironimus Pakaenoni yang dilantik pada 9 Mei 2024.   Gereja awal di Timor Dari beberapa catatan sejarah, diketahui bahwa pada sekitar tahun 1512, dua orang misionaris Katolik […]

  • Minggu Berkah di Gereja Katolik St.Fransiskus Xaverius Kendari

    Minggu Berkah di Gereja Katolik St.Fransiskus Xaverius Kendari

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Kendari, Garda Indonesia | Komandan Korem 143/Halu Oleo Kolonel Inf Yustinus Nono Yulianto, S.E., M.Si. bersama Ny. Ati Yustinus N.Y. beserta keluarga dan anggota Yonif 725/Wrg melaksanakan Ibadah Minggu di Gereja Katolik St.Fransiskus Xaverius (Santa Anna) di Kec. Kendari Barat, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara pada Minggu, 16 Februari 2020. Ibadah Minggu di pimpin oleh […]

  • Jokowi Tata Pura Agung Besakih Jadi Semakin Indah

    Jokowi Tata Pura Agung Besakih Jadi Semakin Indah

    • calendar_month Rab, 15 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Karangasem, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana Joko Widodo meresmikan penataan fasilitas kawasan suci Pura Agung Besakih di Kabupaten Karangasem, Provinsi Bali, pada Senin, 13 Maret 2023. Presiden Jokowi menekankan pentingnya merawat Pura Agung Besakih yang sangat disucikan oleh umat Hindu, tidak hanya umat Hindu di Bali, tetapi di seluruh Nusantara. “Pura […]

expand_less