Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Atensi M-Paspor, Divisi Imigrasi Kumham NTT Monev ke Kanim Maumere

Atensi M-Paspor, Divisi Imigrasi Kumham NTT Monev ke Kanim Maumere

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 8 Feb 2022
  • visibility 87
  • comment 0 komentar

Loading

Maumere, Garda Indonesia | Tim monitoring dan evaluasi (monev) Divisi Imigrasi Kanwil Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) NTT dipimpin Kasubbid Informasi Esau Fanggi; bergerak menuju Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas II TPI Meumere dan diterima Plt. Kepala Kanim Imigrasi Maumere, Marselinus Ma berserta jajaran pada Senin, 7 Februari 2022.

Plt. Kepala Kanim Maumere menyampaikan terima kasih kepada pimpinan tingkat wilayah dalam hal ini Kakanwil Kemenkumham NTT dan Kepala Divisi Imigrasi yang telah memberikan atensi yang luar biasa bagi Kantor Imigrasi Maumere.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ibu Kakanwil dan Kadiv Imigrasi yang sudah memberikan atensi yang luar biasa dan bukti atensi tersebut, maka saat ini hadir bersama kita tim monev dari Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTT untuk melihat secara langsung pelaksanaan tugas dan fungsi di Kanim Maumere khususnya dalam pelayanan M-Paspor,” ucap Marsel.

Terkait pelayanan M-Paspor, Kanim Maumere sudah menerapkan, hingga saat ini sudah 2 (dua) pemohon selesai pengurusannya dan dalam testimoni mereka menyatakan puas dengan pelayanan M-Paspor

“Pelayanan M-Paspor itu mudah, cepat, tidak berbelit-belit dan transparan,” sambung Marsel merepetisi testimoni pemohon M-Paspor.

Kasubbid Informasi Esau Fanggi (kanan) saat monev M-Paspor didampingi Plt. Kepala Kanim Maumere

Kasubbid Informasi Esau Fanggi menyampaikan bahwa aplikasi M-Paspor merupakan bentuk baru dari aplikasi pendaftaran antrean paspor online (APAPO) yang diterapkan agar pelayanan paspor lebih transparan, akuntabel dan lebih cepat. “Direktorat Jenderal Imigrasi menargetkan untuk aplikasi M-Paspor sudah siap diakses masyarakat di seluruh Indonesia pada Februari ini,” ungkapnya.

Esau pun menyampaikan pesan Kakanwil Kemenkumham NTT, Marciana Dominika Djone melalui Kepala Divisi Imigrasi, Eko Budiyanto kepada seluruh jajaran Kanim Maumere untuk terus meningkatkan kinerja yang berintegritas. Dan memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat dan tetap menjaga kesehatan dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan. terus berinovasi menuju imigrasi unggul dan modern.

Esau meminta seluruh jajaran Kanim Maumere dalam pelaksanaan tugas dan fungsi khususnya melayani masyarakat, apabila ada kendala atau hambatan untuk segera dikonsultasikan kepada pimpinan secara terstruktur.

Tim Monev pun berkesempatan mengunjungi loket pelayanan dan melakukan wawancara singkat dengan salah satu pemohon perpanjangan izin tinggal kunjungan, biarawati asal Korea Selatan bernama Park Haijeong yang sementara menetap di Biara Susteran Cinta Kasih St. Yoseph Mirine – Maumere.  Park Haijeong baru saja menerima layanan di loket pelayanan.

“Saya berterima kasih kepada pemerintah Indonesia, saya juga berterima kasih kepada Imigrasi Maumere. Di sini, kami dilayani dengan baik, semua urusan mudah dan cepat, petugas imigrasi Maumere juga baik. Kalau kita ada urusan dengan Imigrasi Maumere, dapat pelayanan yang baik,” ungkap Heijeong.(*)

Sumber (*/Divisi Imigrasi Kumham NTT)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • September 2020, Jumlah Penduduk Miskin di NTT Naik Sebanyak 19,77 Ribu

    September 2020, Jumlah Penduduk Miskin di NTT Naik Sebanyak 19,77 Ribu

    • calendar_month Sen, 15 Feb 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 179
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dari total jumlah penduduk Nusa Tenggara Timur (NTT) berdasarkan Sensus Penduduk 2020 sebanyak 5.325.566 orang, persentase penduduk miskin pada September 2020 sebesar 21,21 persen meningkat 0,31 persen poin terhadap Maret 2020 dan meningkat 0,59 persen poin terhadap September 2019. “Jumlah penduduk miskin pada September 2020 sebesar 1.175.530 orang meningkat 19,77 ribu […]

  • Generasi Hijau TTS Program Vokasi PLN NTT Raih Penghargaan Gold ISDA 2025

    Generasi Hijau TTS Program Vokasi PLN NTT Raih Penghargaan Gold ISDA 2025

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 143
    • 0Komentar

    Loading

    General Manager PLN UIW NTT, F. Eko Sulistyono, yang menerima langsung penghargaan tersebut, menyampaikan bahwa prestasi ini adalah hasil kolaborasi hati antara PLN dan dunia pendidikan.   Kupang | PLN Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur (UIW NTT) membuktikan bahwa misi menerangi negeri tak hanya soal mesin, kabel dan tiang listrik, tetapi juga tentang membangun […]

  • Banjir Landa Kalimantan Selatan, Presiden Jokowi Instruksikan Kirim Bantuan

    Banjir Landa Kalimantan Selatan, Presiden Jokowi Instruksikan Kirim Bantuan

    • calendar_month Sab, 16 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo telah mendapatkan laporan langsung melalui telepon dari Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor terkait dengan bencana banjir yang melanda wilayah tersebut. Presiden pun telah memerintahkan jajarannya, mulai dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (dahulu Basarnas), hingga TNI dan Polri untuk segera mengirim bantuan […]

  • Kartu Vaksin Jadi Syarat Administrasi, Antusias Vaksinasi Meningkat

    Kartu Vaksin Jadi Syarat Administrasi, Antusias Vaksinasi Meningkat

    • calendar_month Sel, 13 Jul 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Kepala Dinas Kesehatan Kota Kupang, drg. Retnowati menyampaikan total cakupan vaksinasi hingga 9 Juli 2021, untuk dosis I baru mencapai  33,88 persen dan dosis 2 baru mencapai 15,32 persen. “Namun kalau dilihat dari pencapaian penyerapan vaksin di Kota Kupang sudah mencapai 99 persen. Dari 164.254 dosis yang diterima, sudah 162.611 […]

  • Menangkal Salah Tafsir Tentang RUU Penghapusan Kekerasan Seksual

    Menangkal Salah Tafsir Tentang RUU Penghapusan Kekerasan Seksual

    • calendar_month Kam, 14 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Rancangan Undang-Undang Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU-PKS) menjadi salah satu topik hangat yang banyak dibicarakan masyarakat sejak akhir tahun 2018. Namun, Deputi Perlindungan Hak Perempuan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA), Vennetia R Danes menilai isu yang berkembang cenderung bernuansa negatif karena adanya pihak yang kontra. “RUU PKS makin simpang […]

  • NasDem: Anies Baswedan Versus PSI: Ganjar Pranowo–Yenny Wahid

    NasDem: Anies Baswedan Versus PSI: Ganjar Pranowo–Yenny Wahid

    • calendar_month Sel, 4 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas Rasanya suhu politik sudah bukan hangat lagi, tapi mulai panas. Semua perhatian dan upaya tertuju ke tanggal 14 Februari 2024 saat pilpres dan pileg bakal diselenggarakan serentak. Sedangkan Pilkada rencananya dimulai Juni 2024 untuk seluruh provinsi dan kabupaten/kota. Senin, 3 Oktober 2022, kebetulan di hari yang sama Partai Nasional Demokrat (NasDem) […]

expand_less