Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Bantu Korban Badai Seroja, Bukti Cinta Satu Hati Untuk NTT Ultras Victory

Bantu Korban Badai Seroja, Bukti Cinta Satu Hati Untuk NTT Ultras Victory

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 25 Apr 2021
  • visibility 119
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Diaspora Masyarakat NTT yang tergabung dalam Satu Hati Untuk NTT yang berada di Jabodetabek dan Jawa Barat menghimpun bantuan bagi warga NTT terdampak bencana Badai Seroja yang menerjang 14 kabupaten dan 1 kota pada kisaran waktu 3—5 April 2021.

Aksi Kemanusiaan dari Satu Hati Untuk NTT disalurkan di wilayah terdampak melalui Ultras Victory (organisasi sayap kanan Gubernur NTT, red). Tahap pertama bantuan berupa sembako dan kebutuhan pokok sekitar 60 ton bagi korban banjir bandang di Flores Timur dan tahap kedua sekitar 120 ton.

PIC Satu Hati Untuk NTT, Jemmy Rojers Rata (kanan) kepada Perwakilan Tokoh Agama (Ketua MUI NTT), Abdul Kadir Makarim (berpeci)

Penyerahan secara simbolis dilakukan di Posko Satu Hati Untuk NTT Ultras Victory (Ruko milik Irjen Pol Johni Asadoma, red) di Jalan Nangka, Kelurahan Oeba, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur; dari PIC Posko Satu Hati Untuk NTT, Jemmy Rogers Rata dan Ketua Ultras Victory, Jongky Asadoma kepada Kalak BPBD Provinsi NTT, Isyak Nuka dan perwakilan Tokoh Agama pada Sabtu, 24 April 2021.

PIC Satu Hati Untuk NTT, Jemmy Rogers Rata berharap kepada para Tokoh Agama dapat membantu mendistribusikan bantuan sehingga dapat bermanfaat bagi saudara-saudara yang tertimpa bencana. “Semoga bantuan ini dapat bermanfaat,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Ultras Victory Jongky Asadoma mengungkapkan rekan-rekan diaspora di Jabodetabek berupaya mendistribusikan bantuan dari masyarakat diaspora di luar NTT. “Bantuan ini merupakan bukti cinta masyarakat diaspora. Bantuan ini berasal dari masyarakat NTT di Jakarta, Jawa Timur, Bali, Sumatra Barat, Manado, Maluku, dan Papua,” urai Jongky seraya mengucapkan terima kasih atas dukungan dalam membantu menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak Badai Seroja.

Ketua Ultras Victory NTT, Jongky Asadoma (bertopi) saat menyampaikan keberadaan dan kepedulian masyarakat diaspora di luar NTT kepada masyarakat terdampak Badai Seroja

Kalak BPBD Provinsi NTT, Isyak Nuka mewakili Gubernur dan Wakil Gubernur NTT mengapresiasi kerja luar biasa dan menyampaikan terima kasih kepada Satu Hati Untuk NTT Ultras Victory. “Untuk diketahui masih banyak saudara kita yang membutuhkan bantuan pangan, sandang, dan papan. Kami terus berupaya menggelorakan semangat dari ikatan keluarga besar diaspora di seluruh Indonesia,” ungkapnya.

Senada, mewakili Tokoh Agama, Ketua MUI Provinsi NTT Abdul Kadir Makarim menyampaikan terima kasih kepada Satu Hati Untuk NTT Ultras Victory yang begitu peduli terhadap masyarakat terdampak Badai Seroja di NTT. “Walaupun berada di daerah perantauan, namun punya kepedulian terhadap saudara-saudara kita di sini. Semoga apa yang dilakukan memperoleh balasan dari Tuhan,” tandasnya.

Penulis, editor dan foto (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Viktor : Pemimpin & ASN Harus Mengabdi dengan Semangat Militan

    Gubernur Viktor : Pemimpin & ASN Harus Mengabdi dengan Semangat Militan

    • calendar_month Rab, 18 Des 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Seorang manusia itu hebat kalau dia berkarya dan punya jiwa yang militan. Orang militan itu, dia tidak peduli terhadap hambatan yang ada. Dia tahan terhadap berbagai tekanan dan tantangan. Tidak mudah menyerah. Kalau dengan semangat militan pasti kita bisa capai tujuan. Baca : http://gardaindonesia.id/2019/12/16/anugerah-satya-lencana-karya-satya-bagi-asn-gubernur-viktor-asn-harus-fokus-kerja/ Demikian dikatakan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat […]

  • CIRMA Gagas Lopo Eco Enzim

    CIRMA Gagas Lopo Eco Enzim

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Loading

    Direktur CIRMA, Jhon Mangu Ladjar mengungkapkan, transformasi pertanian skala kecil yang sementara dijalankan pada 30 desa di Timor Barat, dikelola sistematis menggunakan pupuk organik yang diolah secara mandiri oleh petani dengan kontinuitas pendampingan terukur.   Timor | CIRMA (Centrum Inisiatif Rakyat Mandiri), yayasan sekaligus organisasi masyarakat sipil di level sub-nasional, didirikan pada 2018, didedikasikan untuk […]

  • Polri : Gangguan Kamtibmas dan Kejahatan Alami Penurunan

    Polri : Gangguan Kamtibmas dan Kejahatan Alami Penurunan

    • calendar_month Sab, 7 Jan 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Polri mengungkapkan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) mengalami penurunan. Pada Rabu, 4 Januari 2023) sebanyak 1566 kasus, sedangkan pada Kamis, 5 November 2023 sebanyak 1554 kasus. “Kamtibmas mengalami penurunan 12 kasus atau 0,77 persen,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam keterangannya, pada Jumat, 6 Januari […]

  • Pemprov Serahkan Kredit Mikro Merdeka Bank NTT ke Warga

    Pemprov Serahkan Kredit Mikro Merdeka Bank NTT ke Warga

    • calendar_month Kam, 18 Agu 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, bersama Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi, menyerahkan  kredit Mikro Merdeka kepada warga. Penyerahan tersebut berlangsung di alun-alun rumah jabatan Gubernur NTT, pada Rabu 17 Agustus 2022 saat upacara peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tingkat Provinsi NTT. Skim Kredit Mikro Merdeka memang sengaja dihadirkan oleh […]

  • Pemda Sumba Timur dan PLN Siap Sedia Listrik Andal Nataru 2026

    Pemda Sumba Timur dan PLN Siap Sedia Listrik Andal Nataru 2026

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 178
    • 0Komentar

    Loading

    Bupati Sumba Timur, Umbu Lili Pekuwali, menyambut baik langkah proaktif PLN. Ia menilai koordinasi ini adalah bentuk nyata kehadiran negara dalam memberikan kenyamanan bagi warga.   Waingapu | Menyambut hangatnya perayaan Natal 2025 dan semarak Tahun Baru 2026 (Nataru), PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sumba mempererat kolaborasi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Sumba Timur. Langkah […]

  • Ayah di NTT Rela Jalan Kaki Satu Hari Antar Buku ke Sekolah Anaknya

    Ayah di NTT Rela Jalan Kaki Satu Hari Antar Buku ke Sekolah Anaknya

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 194
    • 0Komentar

    Loading

    Jarak antara kedua wilayah di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur ini sangat jauh bahkan sang ayah harus melewati gunung dan bukit untuk bisa sampai ke sekolah putranya.   Sumba Tengah | Terenyuh, inilah kisah cinta seorang ayah pada anaknya. Tak hanya kasih ibu, cinta seorang ayah untuk sang anak tergambar jelas dalam setiap helaan napasnya. […]

expand_less