Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Kantor Fungsional Bank NTT Moni Ende Diresmikan Gubernur VBL

Kantor Fungsional Bank NTT Moni Ende Diresmikan Gubernur VBL

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 12 Apr 2022
  • visibility 96
  • comment 0 komentar

Loading

Ende, Garda Indonesia | Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) beserta rombongan mengawali kunjungan kerja di Kabupaten Ende pada Senin pagi, 11 April 2022. Sebelumnya, Gubernur beserta rombongan sempat bermalam di Aemalu, Desa Detupera, Kecamatan Lio Timur, yang mana merupakan Kecamatan perbatasan dengan wilayah Kabupaten Sikka bagian Barat.

Setibanya di Desa Koanara, Kecamatan Moni, Gubernur VBL beserta rombongan langsung disambut dengan tutur dan tarian adat, sebagai bentuk penghormatan bagi tamu yang datang berkunjung. Gubernur VBL pun meresmikan Kantor Fungsional Bank NTT Moni, ditandai penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita serta peninjauan berbagai fasilitasnya.

Hadir saat peresmian tersebut di antaranya, Bupati Ende Djafar Achmad, Wakil Bupati Ende Erikos Emanuel Rede, Dirut Bank NTT Alex Riwu Kaho, para staf khusus gubernur serta sejumlah pimpinan perangkat daerah lingkup Pemerintah Provinsi NTT.

Dalam arahannya, Gubernur VBL mengatakan bahwa desain pembangunan ekonomi ke depan harus diperkuat sektor UMKM. Karena saat ini perbankan yang ada di seluruh dunia sangat serius dalam pengembangan UMKM.

“Dunia saat ini sedang merujuk kepada pengembangan UMKM di mana mengangkat semua potensi lokal. Kita punya segala jenis kekayaan alam, dan itu semua harus dikerjakan oleh masyarakat setempat. Itu baru namanya ekonomi rakyat. Karena dari ekonomi rakyat itu sendiri nantinya akan menjadi penyangga pertumbuhan ekonomi daerah serta negara,” jelasnya.

Ia juga menegaskan bahwa apabila kekayaan alam itu dikelola secara optimal, maka tentu provinsi NTT tidak perlu lagi ketergantungan dengan produk dari luar. Dikarenakan menurut data yang diperolehnya, setiap tahunnya provinsi NTT membeli segala jenis produk dari luar NTT dengan rata-rata pengeluaran uang sangat fantastis mencapai 13 triliun rupiah.

“Saya harap dengan hadirnya Bank NTT di Moni, berbagai UMKM yang ada harus diberdayakan. Harus didesain produknya seperti apa serta berbagai pihak seperti pemerintah desa, para pengusaha dan off taker harus dilibatkan dalamnya. Setelah itu kita dorong ke sistem penjualan yang berbasis online melalui marketplace. Jadi hadirnya Bank NTT di sini harus berfungsi demikian,” ucapnya.

Sementara itu, Dirut Bank NTT, Hari Alex Riwu Kaho mengatakan bahwa, kehadiran kantor Fungsional Bank NTT di Moni sudah sesuai dengan regulasi baik itu undang-undang perbankan, maupun peraturan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

“Fungsinya untuk melaksanakan fungsi intermediasi bank yaitu menghimpun dan menyalurkan dana. Di mana skala untuk kantor fungsional itu selaras dengan program Gubernur NTT yakni untuk membangkitkan UMKM,” ujar Alex Riwu Kaho sembari menandaskan bahwa kantor fungsional Bank NTT di Moni tersebut merupakan kantor ke-222 di seluruh NTT, dan yang ke-14 di Kabupaten Ende. (*)

Sumber (*/Biro APim Setda NTT)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hermanus Man Salut Antusiasme Ratusan Lansia Penerima Vaksin Covid-19

    Hermanus Man Salut Antusiasme Ratusan Lansia Penerima Vaksin Covid-19

    • calendar_month Sel, 16 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Sejak pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 tahap kedua yang diperuntukkan bagi warga lanjut usia dan pelayanan publik di Kota Kupang, Wakil Wali Kota Kupang, dokter Hermanus Man terus melakukan pemantauan jalannya proses vaksinasi baik di puskesmas-puskesmas dan tempat pelayanan publik lainnya. Pada Senin dan Selasa, 15—16 Maret 2021, dr. Herman Man menyambangi […]

  • Pengaduan dan Penanganan Masalah Perempuan & Anak Belum Imbang

    Pengaduan dan Penanganan Masalah Perempuan & Anak Belum Imbang

    • calendar_month Rab, 6 Feb 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Kerap menerima pengaduan masyarakat yang beragam terkait urusan perempuan dan anak di Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg)-Deputi Pengaduan Masyarakat, maka Kepala Bidang Pelayanan Publik, Aparatur, dan Ketenagakerjaan Kementerian Sekretariat Negara melakukan kunjungan kerja ke Kementerian PPPA. Diterima oleh Bidang Hukum dan Pengaduan Masyarakat (PM) Kementerian PPPA; Kepala Bidang Pelayanan Publik, Aparatur, dan Ketenagakerjaan […]

  • Beredar Pemboikotan JNE di Media Sosial, Ini Respons ASPERINDO

    Beredar Pemboikotan JNE di Media Sosial, Ini Respons ASPERINDO

    • calendar_month Sen, 14 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | ASPERINDO (Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia), Asosiasi dari 354 perusahaan jasa pengiriman ekspres, pos dan logistik atau kurir berizin dengan lebih dari 50.000 titik layanan di seluruh Indonesia, di mana JNE menjadi salah satu anggotanya, menanggapi dari sudut pandang Asosiasi berkaitan dengan adanya topik yang viral saat […]

  • Presiden Jokowi Harap Kongres V PDIP Hasilkan Keputusan Terbaik

    Presiden Jokowi Harap Kongres V PDIP Hasilkan Keputusan Terbaik

    • calendar_month Sab, 10 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Loading

    Denpasar-Bali, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo menghadiri peresmian Pembukaan Kongres V Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang digelar di Hotel Grand Inna Bali Beach, Kota Denpasar, Provinsi Bali, pada Kamis, 8 Agustus 2019. Presiden berharap kongres tersebut bisa menghasilkan keputusan terbaik bagi partai, bangsa, dan negara. “Saya sungguh berharap kiranya di Kongres V PDI […]

  • Saat Penculikan Maduro, AS Kerahkan 32 Unit Pesawat Buatan Indonesia

    Saat Penculikan Maduro, AS Kerahkan 32 Unit Pesawat Buatan Indonesia

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • account_circle Rosadi Jamani
    • visibility 581
    • 0Komentar

    Loading

    Kita ke Venezuela. Ternyata dalam aksi penculikan Maduro oleh tentara Amerika, ada keterlibatan Indonesia. Pada aksi bak film Holywood itu, Trump mengerahkan 150 unit pesawat. Ternyata ada pesawat buatan Indonesia yang ikut terbang. Bukan aktor figuran, bukan juga cameo lewat. Laporan The New York Times menyebutkan salah satu armada yang digunakan adalah CN-235, pesawat hasil […]

  • Tangani Pandemi, Klaster Pilkada Jadi Perhatian Serius Presiden Jokowi

    Tangani Pandemi, Klaster Pilkada Jadi Perhatian Serius Presiden Jokowi

    • calendar_month Sen, 7 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang bakal dilaksanakan pada 9 Desember 2020, menjadi salah satu perhatian serius pemerintah dalam hal penyebaran Covid-19. Hal tersebut ditegaskan oleh Presiden Joko Widodo dalam Sidang Kabinet Paripurna mengenai Penanganan Kesehatan dan Pemulihan Ekonomi untuk Penguatan Reformasi Tahun 2021 yang dihelat di Istana Negara, Jakarta, […]

expand_less