Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Kanwil Kemenkuham & Pemkab Nagekeo Galang Kerjasama, Bentuk Desa & Sekolah Sadar Hukum

Kanwil Kemenkuham & Pemkab Nagekeo Galang Kerjasama, Bentuk Desa & Sekolah Sadar Hukum

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 28 Agu 2018
  • visibility 95
  • comment 0 komentar

Loading

Nagekeo-NTT,gardaindonesia.id – Dalam rangka membangun kesadaran hukum masyarakat, sejak tahun 1980-an telah dicanangkan program Kelurahan/Desa Sadar Hukum (DSH) oleh Departemen Kehakiman (sekarang Kementerian Hukum dan HAM). Program ini dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat kelurahan/desa terhadap hukum formal maupun adat dan norma sosial.

Bertempat di Aula VIP Kantor Bupati Nagekeo,Selasa/28 Agustus 2018, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Nagekeo dan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkuham) Nusa Tenggara Timur bekerjasama mengadakan kegiatan persiapan pembentukan Desa Sadar Hukum dan Sekolah Sadar Hukum.

Kakanwil Kemenkumham NTT, Yudi Kurniadi mengatakan, desa atau kelurahan sadar hukum merupakan desa atau kelurahan yang telah dibina atau karena swakarsa dan swadaya, memenuhi kriteria Desa atau Kelurahan Sadar Hukum.

Desa atau Kelurahan Binaan dapat ditetapkan menjadi Desa atau Kelurahan Sadar Hukum, jika diusulkan oleh bupati /walikota yang membawahi wilayah desa atau kelurahan yang bersangkutan setelah desa atau kelurahan tersebut memenuhi persyaratan yang ditetapkan berdasarkan keputusan Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional tentang Pembentukan dan Pembinaan Keluarga Sadar Hukum dan Desa/Kelurahan Sadar Hukum.

Kabupaten Nagekeo juga perlu mempersiapkan Sekolah Sadar Hukum karena kesadaran hukum sangat penting dimulai dari dunia pendidikan.

“Sekolah Sadar Hukum dapat menjadi embrio lahirnya desa sadar hukum yang menjadi tujuan daripada penyelenggaraan kegiatan ini,” tutur Kakanwil.

Dia sangat mengharapkan desa-desa di Kabupaten Nagekeo ini dapat dikembangkan dan dibina sebagai salah satu Desa Sadar Hukum di Provinsi Nusa Tenggara Timur, sehingga pada Tahun 2019 nanti Kabupaten Nagekeo dapat mengikuti Lomba Keluarga Sadar Hukum tingkat Provinsi dan Tingkat Nasional melalui persiapan-persiapan yang dilakukan saat ini.

Kakanwil juga mengucapkan terima kasih, apresiasi dan penghargaan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo yakni Bupati dan jajarannya serta Ketua DPRD beserta anggota DPRD Kabupaten Nagekeo atas apresiasinya yang tinggi dan kerjasama yang telah terjalin erat selama ini telah dibangun melalui suatu Kesepakatan Bersama tentang Pelaksanaan Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RANHAM).

“Dan bukan hanya itu saja, pada tanggal 6 April 2018 yang lalu disaksikan oleh Menteri Hukum dan HAM RI, juga telah ditandatangani MOU antara Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Negekeo Tentang Kekayaan Intelektual dan Kerjasama Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah,” ungkapnya.

Melalui kesepakatan bersama tersebut membuktikan komitmen serius Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo untuk berperan dan bertanggungjawab dalam perlindungan, pemajuan, penegakan, penghormatan dan pemenuhan HAM, perlindungan terhadap hak atas kekayaan intelektual dan upaya untuk melaksanakan pembentukan produk hukum daerah yang baik sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Sedangkan Bupati Nagekeo, Drs. Elias Djo, mengucapkan terimakasih kepada pihak Kemenkumham NTT yang telah mendorong desa-desa Kabupaten Nagekeo sehingga pada tahun lalu, terdapat 8 desa yang telah terpilih sebagai Desa Sadar Hukum.

“Semoga kerjasama yang telah kita bangun bersama antara Pemda Kabupaten Nagekeo dan Kanwil Kemenkumham NTT dapat terus kita tingkatkan demi terwujudnya kesadaran hukum di Kabupaten Nagekeo pada khususnya dan di Bumi Flobamora pada umumnya,” ujar Elias menutup sambutannya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Para Pejabat Tinggi Kabupaten Nagekeo, para Kepala Desa, Lurah, Camat, Kepala Sekolah serta tokoh masyarakat. (*/humas+rb)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • UNTUNG BESAR! Panen Perdana Poktan Poco Leok Binaan PLN

    UNTUNG BESAR! Panen Perdana Poktan Poco Leok Binaan PLN

    • calendar_month Ming, 26 Nov 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Loading

    Manggarai, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) merintis program hortikultura melalui Desa Berdaya untuk para petani di wilayah Poco Leok, Satar Mese, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT). Program ini mampu menyulap lahan tidur seluas 3,6 hektare menjadi sektor pertanian produktif serta sumber pendapatan utama bagi para […]

  • Presiden Jokowi Sambut Joe Biden & Para Pemimpin G20 di Bali

    Presiden Jokowi Sambut Joe Biden & Para Pemimpin G20 di Bali

    • calendar_month Rab, 16 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Loading

    Nusa Dua, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo menyambut para pemimpin negara-negara G20 dan pemimpin organisasi internasional yang menghadiri konferensi tingkat tinggi (KTT) G20 di Hotel Apurva Kempinski Bali, Kabupaten Badung pada Selasa, 15 November 2022. Kedatangan para pemimpin ini menandai dimulainya acara puncak KTT G20 di Bali. Di lobi pendopo hotel, Presiden menyambut dan […]

  • Perang Bambang Tri vs ‘The Iron Lady SMI’ Ayo Mencicil dan Jangan Pecicilan!

    Perang Bambang Tri vs ‘The Iron Lady SMI’ Ayo Mencicil dan Jangan Pecicilan!

    • calendar_month Ming, 7 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas Sudahlah Mas Bambang Tri, bayar saja kewajibannya. Kenapa mesti menunggak? Bikin malu saja! Mulailah mencicil, jangan pecicilan lagi. Menteri Keuangan Sri Mulyani akhirnya menang melawan gugatan soal pencekalan Bambang Trihatmodjo di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta. Dalam amar putusan PTUN Jakarta, tertera di Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PTUN Jakarta […]

  • Waspada Cuaca Ekstrem di Wilayah Indonesia pada 10—17 Mei 2021

    Waspada Cuaca Ekstrem di Wilayah Indonesia pada 10—17 Mei 2021

    • calendar_month Sen, 10 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Hasil analisis dinamika atmosfer-laut BMKG, menunjukkan bahwa terdapat aktivitas fenomena Madden-Julian Oscillation (MJO) di wilayah Indonesia yang diamati bersamaan dengan aktifnya fenomena Gelombang Ekuatorial lainnya seperti Gelombang Kelvin dan Rossby Ekuatorial. Saat ini juga terpantau pola sirkulasi siklonik di wilayah Indonesia, yaitu di Laut Sulu dan Papua Barat yang dapat membentuk […]

  • Agen Premium dan Minyak Solar di Kabupaten Sabu Raijua Terbakar

    Agen Premium dan Minyak Solar di Kabupaten Sabu Raijua Terbakar

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Sabu Raijua, Garda Indonesia | Agen Premium dan Minyak Solar (APMS) yang selama ini melayani kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM) masyarakat Kabupaten Sabu Raijua, terbakar pada Rabu, 12 Februari 2019 sekitar pukul 14.00 WITA. APMS milik dari Aba Zaenal Alboneh ini berlokasi di Desa Robo Aba, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua, Provinsi Nusa Tenggara […]

  • Nyala Listrik PLN Terangi 99,92 Persen Desa Seluruh Indonesia

    Nyala Listrik PLN Terangi 99,92 Persen Desa Seluruh Indonesia

    • calendar_month Kam, 16 Jan 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Pemerintah melalui PLN terus berupaya menghadirkan listrik di semua wilayah di Indonesia. Hingga tahun 2024, rasio desa berlistrik (RDB) sebesar 99,92% atau sebanyak 83.693 desa dan kelurahan telah berlistrik sebagai komitmen Pemerintah mewujudkan energi berkeadilan.   Jakarta | Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menyampaikan, sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang diberi mandat dalam ketenagalistrikan […]

expand_less