Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Kerja Senyap Listrik Terang Jelang Malam, PLN Jaga Listrik Timor

Kerja Senyap Listrik Terang Jelang Malam, PLN Jaga Listrik Timor

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
  • visibility 112
  • comment 0 komentar

Loading

Pekerjaan masif ini dimulai sejak dini hari, tepatnya pukul 04.00 Wita, pada Rabu, 24 September 2025. Pemeliharaan IBT Bolok dilakukan di Gardu Induk (GI) Bolok Kupang, sementara Trafo Nonohonis dikerjakan di GI Nonohonis, Timor Tengah Selatan.

 

Kupang | Komitmen menghadirkan listrik yang andal berkesinambungan bagi masyarakat Pulau Timor kembali dibuktikan oleh PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Kupang. Dalam langkah preventif untuk menjaga sistem kelistrikan dari gangguan fatal, PLN UPT Kupang sukses melaksanakan pemeliharaan berkala dua tahunan secara serentak di dua titik vital: area interbus transformer (IBT) Bolok 150 kV dan area trafo Nonohonis 70 kV.

Pekerjaan masif ini dimulai sejak dini hari, tepatnya pukul 04.00 Wita, pada Rabu, 24 September 2025. Pemeliharaan IBT Bolok dilakukan di gardu induk (GI) Bolok Kupang, sementara trafo Nonohonis dikerjakan di GI Nonohonis, Timor Tengah Selatan.

IBT sendiri memiliki peran krusial sebagai transformator khusus yang menjembatani dua sistem transmisi dengan tingkat tegangan berbeda. Keberadaannya adalah kunci stabilitas jaringan, sehingga pemeliharaan berkala menjadi krusial untuk menjamin keandalan sistem.

“Ini adalah pertama kali kita melakukan pemeliharaan preventif sejak dini hari,” ujar I Putu Gede Windu Sukadinata, Manager PLN Unit Layanan Transmisi Gardu Induk (PLN ULTG) Kupang. Ia menambahkan bahwa tim dituntut menyelesaikan pekerjaan sebelum pukul 16.00 Wita agar listrik kembali normal sebelum malam tiba. “Itu artinya tidak boleh ada kesalahan sekecil apapun,” tegasnya.

Persiapan matang selama hampir tiga bulan, koordinasi lintas unit, serta penerapan standar keselamatan kerja yang ketat menjadi kunci keberhasilan operasi ini, memastikan seluruh tahapan berjalan aman dari awal hingga selesai.

Keberhasilan pemeliharaan paralel ini disambut baik sebagai wujud tanggung jawab PLN. “Keberhasilan ini bukan hanya soal teknis, tetapi juga tentang tanggung jawab kami menjaga keandalan listrik bagi masyarakat. Kami bangga bisa melewati tantangan ini bersama,” tutur Muhammad Husen Manager PLN UPT Kupang.

Terpisah, F. Eko Sulistyoso, General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTT, menegaskan, “Bagi PLN, pemeliharaan jaringan transmisi bukan sekadar rutinitas teknis, tetapi wujud komitmen menghadirkan listrik andal, aman, dan berkesinambungan. Hal ini juga menjadi bagian dari upaya kami mendukung pertumbuhan ekonomi dan peningkatan kualitas hidup masyarakat di Pulau Timor.”

Pemeliharaan ini menegaskan kesiapan PLN UPT Kupang dalam menjaga sistem kelistrikan di Pulau Timor agar lebih tangguh, sekaligus mendukung kehidupan masyarakat dan perkembangan pembangunan di Nusa Tenggara Timur.(*)

Sumber (*/tim PLN UIW NTT)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Labuan Bajo Tuan Rumah Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia 2021

    Labuan Bajo Tuan Rumah Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia 2021

    • calendar_month Kam, 17 Jun 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (GNBBI) dihelat pada Jumat, 18 Juni 2021 pukul 08.00—11.00 WITA di Puncak Waringin, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menghadirkan pameran ‘expo’ usaha mikro kecil menengah (UMKM) secara dalam jaringan ‘daring’ atau ‘online’ dan luar jaringan ‘luring’. Mengusung tema “Kilau Digital […]

  • Waspada! Penipuan Rekrutmen Pakai Nama PLN

    Waspada! Penipuan Rekrutmen Pakai Nama PLN

    • calendar_month Sel, 15 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | PLN mengimbau para pelamar kerja yang berminat untuk bergabung ke PLN agar berhati-hati terhadap maraknya penipuan terkait rekrutmen yang mengatasnamakan PLN. Vice President Public Relations PLN, Arsyadany G. Akmalaputri pada Selasa, 15 September 2020 menjelaskan, PLN tidak melakukan korespondensi terkait rekrutmen dan tidak memungut biaya apa pun selama pelamar mengikuti seleksi […]

  • Usai Tinjau PLTP Kamojang, DPRD NTT Yakin Geotermal Memajukan Daerah

    Usai Tinjau PLTP Kamojang, DPRD NTT Yakin Geotermal Memajukan Daerah

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 129
    • 0Komentar

    Loading

    Anggota Komisi IV DPRD NTT, Ana Waha Kolin, menilai agenda ini menjadi ruang pembelajaran penting bagi para legislator untuk melihat langsung bagaimana panas bumi dikelola.   Kamojang | Komisi IV DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melakukan kunjungan kerja ke pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) Kamojang, Jawa Barat, pada Kamis, 21 Agustus 2025. PLTP […]

  • HUT Ke-1 PIMA, Bersinergi Bangun Potensi Maritim Indonesia

    HUT Ke-1 PIMA, Bersinergi Bangun Potensi Maritim Indonesia

    • calendar_month Sen, 12 Mei 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Loading

    Mayjen TNI (Mar) Dr. Hermanto, S.E., M.M., C.S.B.A., C.T.M.P., saat membacakan sambutan KASAL TNI, menekankan pentingnya peran PIMA sebagai mitra strategis TNI Angkatan Laut dalam memperkuat potensi kemaritiman Indonesia.   Jakarta | Perkumpulan Insan Maritim Andalan (PIMA) merayakan ulang tahun pertama di Jakarta, 5 Mei 2025, dengan semangat kebersamaan, dedikasi, dan sinergi untuk mewujudkan potensi […]

  • Bareskrim Polri Ungkap Investasi Bodong Suntik Modal Alat Kesehatan

    Bareskrim Polri Ungkap Investasi Bodong Suntik Modal Alat Kesehatan

    • calendar_month Kam, 20 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dirtipideksus Bareskrim Polri mengungkap kasus dugaan penipuan berkedok investasi. Dalam kasus ini, sebanyak 4 orang ditetapkan sebagai tersangka. Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen Whisnu menjelaskan, para tersangka berinisial VA, BS, DR, dan DA. Kasus keempatnya diungkap dari laporan masyarakat. “Tersangka ini mengajak teman-temannya dan koleganya untuk bergabung dalam rangka memberikan modal dalam […]

  • NTT 1 Positif Covid-19, Total Nasional Capai  3.293 Kasus

    NTT 1 Positif Covid-19, Total Nasional Capai 3.293 Kasus

    • calendar_month Kam, 9 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 69
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Nusa Tenggara Timur menjadi provinsi terbaru yang mencatatkan kasus positif Covid-19 dengan ditemukan 1 (satu) kasus dan tersisa Provinsi Gorontalo yang belum terdapat kasus positif Covid-19. “Karena itu sekali lagi kami mengajak mari patuh dan disiplin menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, patuh dan disiplin menjaga jarak fisik […]

expand_less