Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Kota » Ketua DPRD Kota Kupang Bicara SARA Provokatif, PADMA Indonesia Bereaksi

Ketua DPRD Kota Kupang Bicara SARA Provokatif, PADMA Indonesia Bereaksi

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 29 Mei 2021
  • visibility 111
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Beredarnya suara rekaman di media sosial (medsos) dan berita terkait ujaran kebencian dan SARA di Provinsi NTT yang diduga dilontarkan oleh Ketua DPRD Kota Kupang, Yezkial Loudoe terkait aksi dan mosi tidak percaya kepadanya, wajib segera diredam dan diselesaikan bukan dibiarkan meluas dan liar di medsos.

Demikian ditegaskan oleh Gabriel Goa, Dewan Pembina PADMA Indonesia melalui rilisnya yang diterima Garda Indonesia pada Sabtu siang, 29 Mei 2021.

Menurut Gabriel Goa, jika dibiarkan liar di media sosial dan berita media, maka akan menimbulkan potensi friksi SARA. Terpanggil untuk menyelamatkan NTT sebagai Provinsi Terbaik Toleransi dan wilayah lahirnya Pancasila, maka kami dari Lembaga PADMA Indonesia (Pelayanan Advokasi untuk Keadilan dan Perdamaian Indonesia) menegaskan 3 (tiga) hal di antaranya:

Pertama, mendesak Wali Kota Kupang dan Forkopimda segera konsolidasi mengatasi liarnya pernyataan SARA di media sosial yang bisa mengganggu toleransi atas sesama anak bangsa di NTT, khususnya Kota Kupang.

Kedua, mendesak Gubernur NTT dan Forkompimda NTT agar proaktif berkoordinasi dengan Wali Kota Kupang dan Forkompimda segera atasi ujaran kebencian dan diskriminasi SARA.

Ketiga, mendesak Uskup Agung Kupang Mgr Turang dan Ketua Sinode GMIT NTT agar segera melakukan dialog untuk atasi liarnya pemberitaan yang bisa mengarah pada konflik SARA jika tidak segera diatasi.

Terpisah, seorang anggota DPRD Kota Kupang yang dihubungi Garda Indonesia pun membenarkan bahwa rekaman suara yang beredar tersebut merupakan rekaman suara dari Ketua DPRD Kota Kupang, Yezkial Loudoe.

“Benar adanya seperti yang beredar, itu suara beliau, terima kasih,” ucap anggota DPRD Kota Kupang tersebut menjawab konfirmasi media apakah betul rekaman suara tersebut adalah suara Ketua DPRD Kota Kupang.

Foto utama oleh shutterstock

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • SAH! Jokowi Resmikan Gereja Katedral Kristus Raja Kupang

    SAH! Jokowi Resmikan Gereja Katedral Kristus Raja Kupang

    • calendar_month Rab, 6 Des 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 2Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo meresmikan Gereja Katedral Kristus Raja Kupang, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Rabu, 6 Desember 2023. Dalam sambutannya, Presiden Jokowi berpesan bahwa selain untuk tempat ibadah, gereja yang memiliki kapasitas 1.500 jemaat tersebut dapat dimanfaatkan untuk kegiatan sosial kemasyarakatan dan mempererat persaudaraan. “Tidak hanya digunakan sebagai […]

  • Sasar Keluarga Prasejahtera, YBM PLN Salurkan Ribuan Hewan Kurban

    Sasar Keluarga Prasejahtera, YBM PLN Salurkan Ribuan Hewan Kurban

    • calendar_month Sab, 1 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Memperingati Idul Adha 1.444 Hijriah, Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN (Persero) menyalurkan hewan kurban sebanyak 952 ekor sapi dan 492 kambing di seluruh Indonesia. Melalui kegiatan Tebar Berkah Daging dan Kurban (TBDK) 2023 bertema ‘Manfaatnya Sampai ke Pelosok Negeri’, program ini menyasar lebih dari 150 ribu keluarga prasejahtera di seluruh […]

  • Banten Tetapkan Kejadian Luar Biasa Virus Corona, Proses KBM Dilakukan ‘Online’

    Banten Tetapkan Kejadian Luar Biasa Virus Corona, Proses KBM Dilakukan ‘Online’

    • calendar_month Ming, 15 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Banten, Garda Indonesia | Gubernur Banten Wahidin Halim menetapkan status KLB (Kejadian Luar Biasa) atas wabah virus Corona di Provinsi Banten. Penetapan KLB sebagai salah satu upaya Pemprov Banten dalam membatasi kecepatan paparan virus corona (Covid-19) terhadap warga masyarakat di wilayah Provinsi Banten. Dalam Rapat yang dipimpin langsung Gubernur Banten Wahidin Halim pada Sabtu, 14 […]

  • Sinergisitas PLN UIP Nusra dengan Kejati NTT

    Sinergisitas PLN UIP Nusra dengan Kejati NTT

    • calendar_month Rab, 31 Mei 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) melaksanakan kunjungan ke Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur (Kejati NTT) pada Senin, 29 Mei 2023. Di samping meningkatkan sinergi dengan stakeholder, pertemuan ini untuk memperoleh dukungan pendampingan hukum untuk Proyek Strategis Nasional (PSN). Hingga, setiap pekerjaan PLN dapat dilaksanakan sesuai peraturan […]

  • Tahun 2021, Kementerian PPPA Kembali Evaluasi Kab/Kota Layak Anak

    Tahun 2021, Kementerian PPPA Kembali Evaluasi Kab/Kota Layak Anak

    • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kementerian PPPA) kembali melaksanakan Evaluasi Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA), setelah pelaksanaannya sempat ditunda selama 1 tahun akibat pandemi Covid-19. Pada pembukaan Evaluasi KLA secara luring dan daring pada Selasa, 9 Maret 2021, Sekretaris Kementerian PPPA Pribudiarta N Sitepu menuturkan pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak […]

  • Gubernur Koster Harap Pesta Kesenian Bali Jadi Ajang Pelestarian Seni Budaya

    Gubernur Koster Harap Pesta Kesenian Bali Jadi Ajang Pelestarian Seni Budaya

    • calendar_month Sel, 11 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Denpasar-Bali, Garda Indonesia | Unjuk seni budaya rutin tahunan terakbar yakni Pesta Kesenian Bali (PKB), dalam waktu dekat ini akan kembali digelar.  Perhelatannya yang selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat, terus mendapat penyempurnaan dari Pemprov Bali yang disesuaikan dengan visi misi ‘Nangun Sat Kerthi Loka Bali’, yaitu melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana untuk menuju Bali Era Baru. […]

expand_less