Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Marsda TNI Hendri Alfiandi Dilantik Jadi Kepala Basarnas

Marsda TNI Hendri Alfiandi Dilantik Jadi Kepala Basarnas

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 4 Feb 2021
  • visibility 117
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) punya kepala badan baru. Dia adalah Marsekal Muda (Marsda) TNI Hendri Alfiandi yang dilantik oleh Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi pada Kamis, 4 Februari 2021 pukul 09.00 WIB di Ruang Mataram Gedung Karya Kementerian Perhubungan.

Alumni Akademi Angkatan Udara Tahun 1988 tersebut menggantikan Marsekal Madya TNI (Pur) Bagus Puruhito yang sudah purna tugas.

Kabasarnas baru lahir pada 24 Juli 1965 di Maospati, Magetan, Jawa Timur, sebelumnya menjabat sebagai Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Udara (Asop KSAU).

Menhub Budi Sumadi dalam sambutannya, mengucapkan selamat kepada Kabasarnas baru. “Semoga, amanah dan tanggung jawab yang dipercayakan kepada Saudara dapat Saudara laksanakan dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Menhub Sumadi juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Kabasarnas purna atas dedikasi dan kerja kerasnya selama menjabat Kabasarnas. “Secara formal administrative, Saudara memang sudah purna tugas. Namun, secara moral, kita semua masih berharap Saudara dapat memberikan kontribusi positif dan konstruktif untuk negara. Pengetahuan dan pengalaman Saudara adalah ilmu dan suri teladan bagi anak-anak bangsa, para generasi muda, dan generasi penerus negeri yang kita cintai ini,” urainya.

Marsda TNI Hendri Alfiandi saat menandatangani berita acara pelantikan

Lebih lanjut, Menhub menegaskan bahwa dinamika pergantian pimpinan merupakan hal yang biasa terjadi di dalam sebuah instansi. Semua itu berkaitan dengan karier, masa bhakti, kaderisasi, regenerasi, dan tentunya penyegaran di dalam tubuh organisasi.

Pada kesempatan tersebut, Menhub juga memberikan motivasi kepada Kabasarnas. “Kita semua mendoakan, sekaligus memberikan support kepada Kabasarnas baru dalam menghadapi tantangan di masa yang akan datang. Semoga, Basarnas tetap dapat memberikan jaminan keselamatan dan rasa aman bagi warga negara maupun warga negara asing yang sedang berada di wilayah NKRI,” ungkapnya.

Basarnas selama ini telah membuktikan kredibilitas dan mendapat kepercayaan yang begitu besar dari masyarakat luas, baik nasional maupun dunia internasional. Basarnas cepat bertindak dan tuntas dalam mengampu tugas yang identik dengan misi kemanusiaan itu. Tak heran jika selama ini, Basarnas begitu dicintai dan memiliki reputasi yang sangat baik di mata publik.

Usai pelantikan dan serah terima jabatan di Kemenhub, Kabasarnas dan Kabasarnas purna melaksanakan kegiatan serah terima memorandum Kabasarnas di Ruang Rapat Lt. 3 Gedung Basarnas.

Seremoni pergantian pucuk pimpinan Korps Baju Orange akan dilanjutkan pada Jumat, 5 Februari 2021, dengan agenda pisah sambut Kabasarnas beserta Ketua DWP Basarnas di Ruang Serba Guna Lantai 15 Gedung Basarnas. (*)

Sumber berita dan foto (*/Humas Basarnas Jakarta—Ramli Prasetio)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menteri PPPA Dukung PN Mojokerto Beri Hukuman Pidana Kebiri Bagi Predator Anak

    Menteri PPPA Dukung PN Mojokerto Beri Hukuman Pidana Kebiri Bagi Predator Anak

    • calendar_month Sen, 26 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menanggapi putusan majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Mojokerto yang menjatuhkan hukuman pidana kebiri bagi Muh. Aris bin Syukur (20) terdakwa kasus kekerasan seksual terhadap 9 orang anak sejak 2015 di Mojokerto, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Yembise mendukung keputusan majelis Hakim. “Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen […]

  • Bank NTT Luncurkan Layanan ‘Be Ju BISA’

    Bank NTT Luncurkan Layanan ‘Be Ju BISA’

    • calendar_month Rab, 20 Apr 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) hadir dan menyaksikan pembukaan selubung Desa Binaan Bank NTT, Wae Bobok dan peresmian Laku Pandai Be Ju BISA Wae Bobok di Desa Tanjung Boleng Kecamatan Boleng, Manggarai Barat pada Rabu pagi, 20 April 2022. Pengguntingan pita lapak agen Be Ju BISA Wae Bobok dilakukan […]

  • Senator DPD RI Akan Terus Tagih Janji Kampanye Jokowi Untuk Aceh & Papua

    Senator DPD RI Akan Terus Tagih Janji Kampanye Jokowi Untuk Aceh & Papua

    • calendar_month Ming, 20 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Bertepatan dengan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di Gedung MPR/DPR dan DPD RI, pada Minggu, 20 Oktober 2019. Senator DPD RI Asal Aceh H. Fachrul Razi, MIP angkat bicara soal janji – janji Jokowi di saat kampanye. “Janji – janji Pak Jokowi saat kampanye sempat berjanji akan membangun Aceh dan Papua. […]

  • SIAGA Obrak-abrik Basis Melki-Johni di Kelurahan Oeba

    SIAGA Obrak-abrik Basis Melki-Johni di Kelurahan Oeba

    • calendar_month Kam, 31 Okt 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Loading

    “Bunga Melati sudah layu, dua hari sudah berlalu. Bukan maksud ingin merayu, tapi wajahmu terbayang selalu,” pantun Adrianus Garu, wakil gubernur NTT nomor urut 3.   Kupang | Pasangan gubernur dan wakil gubernur NTT nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (SIAGA), melakukan kampanye di basis dukungan pasangan calon Melki Laka Lena dan […]

  • Ini Arahan dan Motivasi Menteri Pertanian bagi Petani TJPS di Desa Manusak

    Ini Arahan dan Motivasi Menteri Pertanian bagi Petani TJPS di Desa Manusak

    • calendar_month Sab, 30 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Yang menarik bagi saya untuk datang ke NTT adalah keinginan kuat masyarakat dan Pak Gubernur yang selalu memilih diksi yang seksi. Pilihan diksinya itu “Mau NTT Tidak Miskin.” Beliau selalu katakan NTT miskin, itu yang harus diubah dan itu membuat saya hadir bukan hanya karena Menteri,” ujar Menteri Pertanian RI, Syahrul […]

  • HUT ke-74 RI; Camat Tasifeto Barat Lepas 40 Regu Lomba Gerak Jalan Tingkat SD

    HUT ke-74 RI; Camat Tasifeto Barat Lepas 40 Regu Lomba Gerak Jalan Tingkat SD

    • calendar_month Sen, 12 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Atambua-Belu, Garda Indonesia | Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-74 RI, sebanyak 40 regu ikut lomba gerak jalan tingkat Sekolah Dasar se-Kecamatan Tasifeto Barat di Sukabitetek, Desa Leuntolu, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu. Dilepas oleh Camat Tasifeto Barat, Yohanes Seran pada Selasa, 12 Agustus 2019, Para peserta gerak jalan yang terdiri dari regu putra […]

expand_less