Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Megawati Instruksikan Kader PDI-P Dukung Pemerintahan Prabowo

Megawati Instruksikan Kader PDI-P Dukung Pemerintahan Prabowo

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 2 Agu 2025
  • visibility 185
  • comment 0 komentar

Loading

Megawati menilai partai politik, terutama PDI Perjuangan yang memiliki kekuatan legislatif dan eksekutif, harus menjadi penopang utama negara dalam kondisi krisis.

 

Denpasar | Pada acara bimbingan teknis (Bimtek) Fraksi PDI Perjuangan yang dihelat di Sanur, Bali, Rabu (30 Juli 2025, Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri memberikan arahan tegas kepada seluruh kader untuk mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Arahan tersebut disampaikan melalui Ketua DPP PDIP, Deddy Yevri Sitorus, yang menekankan pentingnya menjaga kesinambungan pemerintahan dengan tetap membawa semangat kritis dan solutif khas PDIP.

Megawati menilai partai politik, terutama PDIP yang memiliki kekuatan legislatif dan eksekutif, harus menjadi penopang utama negara dalam kondisi krisis. Fokusnya adalah memastikan stabilitas fiskal, menghadapi tekanan geopolitik, dan menjaga rakyat di tengah kondisi ekonomi global yang penuh tantangan.

Meski memberikan dukungan terhadap program-program positif pemerintah, Megawati juga menginstruksikan agar para kepala daerah dan anggota legislatif dari PDIP tetap kritis terhadap kebijakan pusat yang tidak berpihak pada rakyat.

Ia mengingatkan pentingnya menyatukan frekuensi organisasi, menjaga soliditas, dan memperkuat hubungan langsung dengan masyarakat agar kebijakan yang dilahirkan benar-benar mencerminkan kebutuhan rakyat.

Bimtek ini juga dijadikan ajang konsolidasi internal, dengan pesan kuat dari Megawati agar para kader turun langsung ke akar rumput untuk menggali persoalan dan merumuskan inovasi sebagai bentuk kontribusi aktif terhadap pemerintahan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPP Puan Maharani yang membuka acara dan memberikan arahan tambahan seputar kesiapan menghadapi dinamika politik nasional, termasuk potensi revisi Undang-Undang Pemilu.(*)

Sumber (*/melihatindonesia)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lantik Direktur PDAM Kota Kupang, Wali Kota Jefri Minta Selesaikan Persoalan Air

    Lantik Direktur PDAM Kota Kupang, Wali Kota Jefri Minta Selesaikan Persoalan Air

    • calendar_month Sen, 6 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Direktur Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Kota Kupang periode 2019—2023, Johanis Silvester Ottemoesoe, S.E. dilantik oleh Wali Kota Kupang, Dr Jefritson Riwu Kore pada Senin, 6 Januari 2020 di Ruang Rapat Garuda Kantor Wali Kota Kupang. Jabatan Direktur PDAM Kota Kupang diserahterima dari Plt. Direktur PDAM Kota Kupang, Marius Robert […]

  • Soal Salah Ketik UU Cipta Kerja, Mahfud MD: Tujuannya Baik, Patut Diperbaiki

    Soal Salah Ketik UU Cipta Kerja, Mahfud MD: Tujuannya Baik, Patut Diperbaiki

    • calendar_month Jum, 6 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menko Polhukam Mahfud MD menanggapi soal salah ketik yang terjadi pada UU Cipta Kerja, menurutnya kesalahan ada yang sifatnya klerikal dan ada yang sifatnya substansial, yang sifat klerikal jalurnya dibicarakan di DPR, kalau substansi ke Mahkamah Konstitusi. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2020/10/26/salah-ketik-typo-senjata-utama-tangkal-kritikan-publik/ Terlepas dari itu, menurutnya UU ini memiliki tujuan baik dan […]

  • HUT Ke-95 NU, Ketua KPK Urai Sumbangsih NU Bagi Pemberantasan Korupsi

    HUT Ke-95 NU, Ketua KPK Urai Sumbangsih NU Bagi Pemberantasan Korupsi

    • calendar_month Ming, 31 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Minggu 31 Januari 2021, warga Nahdliyin memperingati Hari Lahir (Harlah) Ke-95 Nahdlatul Ulama (NU). Bukan hanya organisasi sosial keagamaan dengan basis dukungan sosial terbesar di Indonesia bahkan di dunia, NU adalah salah satu komponen bangsa yang sangat besar peranannya dalam berjuang merebut, membentuk, mempertahankan dan menjaga negeri ini. Demikian ujar Ketua […]

  • MenkoPolhukam Ingatkan Mathla’ul Anwar Agar Tak Disusupi Ideologi Lain

    MenkoPolhukam Ingatkan Mathla’ul Anwar Agar Tak Disusupi Ideologi Lain

    • calendar_month Sab, 8 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto mengingatkan kepada semua pengurus organisasi masyarakat Mathla’ul Anwar agar jangan sampai disusupi atau punya satu ideologi lain yang bukan Pancasila. Dikatakan, pilihan politik boleh beda tapi untuk merawat NKRI harus satu. “Saya sampaikan bahwa beda pilihan politik silahkan, tetapi berbicara masalah merawat persatuan dan […]

  • Supersun, Solusi PLN Desa di Sumba Belum Terjangkau Listrik

    Supersun, Solusi PLN Desa di Sumba Belum Terjangkau Listrik

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Loading

    Warga Desa Kalamba menyambut baik inisiatif PLN ini. Mereka berharap kehadiran listrik, meski dalam bentuk mandiri, dapat meningkatkan kualitas hidup sehari-hari, khususnya dalam mendukung kegiatan belajar anak-anak pada malam hari.   Waingapu | PLN Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Sumba melakukan survei lokasi di Desa Kalamba, Kecamatan Haharu, Kabupaten Sumba Timur, pada Selasa, 1 Juli […]

  • HUT Ke-75 PMI, Dokter Herman Man : PMI Kota Kupang Bangun Solidaritas Pelayanan

    HUT Ke-75 PMI, Dokter Herman Man : PMI Kota Kupang Bangun Solidaritas Pelayanan

    • calendar_month Jum, 18 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Peringatan HUT ke-75 Palang Merah Indonesia (PMI) di masa Pandemi Covid-19, dihelat PMI Kota Kupang dengan perayaan sederhana dan mengedepankan protokol kesehatan. Berlangsung di Aula Rumah Jabatan Wakil Wali Kota Kupang, pada Kamis, 17 September 2020, dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Kupang Yeskiel Loudoe, Forkopimda Tingkat Kota Kupang, Sekretaris Daerah Kota […]

expand_less